Berita Borneotribun.com Hari ini -->

Rabu, 21 September 2022

Sekda Lakukan Study Orientasi Inovasi Pemungutan Pajak Daerah Ke BAPENDA Kota Malang

Sekda Lakukan Study Orientasi Inovasi Pemungutan Pajak Daerah Ke BAPENDA Kota Malang
Sekda Ketapang Alexander Wilyo, S.STP.,M.Si lakukan kunjungan kerja (kunker) ke Badan Pendapatan Daerah (BAPPENDA) Kota Malang. (BorneoTribun/Muzahidin/Prokopim)
BorneoTribun Ketapang, Kalbar - Sekda Ketapang Alexander Wilyo, S.STP.,M.Si lakukan kunjungan kerja (kunker) ke Badan Pendapatan Daerah (BAPPENDA) Kota Malang untuk mendapatkan informasi dan transfer pengetahuanterkait inovasi-inovasi pemungutan Pajak Daerah yang telah dilaksanakan BAPENDA Kota Malang, Senin (19/09/2022).

Pelaksanaan Kunjungan Kerja ini berdasarkan saran dari Komisi Pemberantasan Korupsi RI yang disampaikan pada saat rapat koordinasi pemberantasan korupsi tahun 2022 dan program tematik yang diselenggarakan oleh Komisi Pemberantasan Korupsi Republik Indonesia (KPK) pada tanggal 21 Juni 2022 di Kabupaten Ketapang.

Sekda dalam Kunkernya diterima langsung oleh Kepala Bapenda Kota Malang, Sekretaris Bapenda Kota Malang, dan para Kepala Bidang di lingkungan Bapenda Kota Malang.

Dari berbagai strategi-strategi optimalisasi penerimaan Pajak Daerah, Kabupaten Ketapang   telah mendapat apresiasi dari KPK RI.

Selanjutnya Bappenda kota Malang meminta Pemkab Ketapang untuk melaksanakan replikasi yang merupakan strategi pembangunan integrasi sistem, salah satu sistem yang dibangun adalah aplikasi Persada.

Aplikasi persada adalah aplikasi Point of Sales untuk jenis usaha hotel, restoran, hiburan, dan parkir yang dapat dimanfaatkan secara gratis oleh masyarakat. Hasil pemanfaatan aplikasi tersebut, Bapenda Kota Malang dapat merekam transaksi penjualan Wajib Pajak, sehingga data tersebut dapat menjadi data kontrol atas pelaporan Pajak Daerah oleh Wajib Pajak.

Agar pemanfaatan aplikasi Persada dapat berjalan optimal, maka sanksi administratif harus diperkuat di dalam Peraturan Daerah dan Peraturan Kepala Daerah.

Kegiatan ini juga diikuti Ketua DPRD  Ketapang, Staf Ahli Bupati Ketapang Bidang Ekonomi, Keuangan, dan Pembangunan, dan Kepala Bapenda Kabupaten Ketapang beserta jajaran.

(Muzahidin/Nain/Prokopim)

Foto Polres Sekadau Gelar Upacara Sertijab Kabag, Kasat dan Kapolsek Jajaran

Foto Polres Sekadau Gelar Upacara Sertijab Kabag, Kasat dan Kapolsek Jajaran
Polres Sekadau Gelar Upacara Sertijab Kabag, Kasat dan Kapolsek Jajaran. (BorneoTribun/Ho-Polres Sekadau)
BorneoTribun Sekadau, Kalbar - Upacara serah terima jabatan Kabaglog, Kasat Reskrim, Kapolsek Sekadau Hulu, Kapolsek Nanga Taman, Kapolsek Nanga Mahap dan Kapolsek Belitang Hulu berlangsung di halaman Mapolres Sekadau, Rabu (21/9/2022).

Memimpin upacara sertijab, Kapolres Sekadau AKBP Suyono dalam amanatnya menyebutkan bahwa mutasi jabatan merupakan hal lumrah dan wajar sebagai bentuk penyegaran dan wahana dalam pembinaan karir selanjutnya.
Berita Polisi Foto Polres Sekadau Gelar Upacara Sertijab Kabag, Kasat dan Kapolsek Jajaran
Polres Sekadau Gelar Upacara Sertijab Kabag, Kasat dan Kapolsek Jajaran. (BorneoTribun/Ho-Polres Sekadau)
"Jabatan merupakan amanah yang diberikan oleh Tuhan, harus dijalankan sebaik mungkin sesuai peraturan yang berlaku di internal Kepolisian dan melaksanakannya dengan penuh rasa tanggungjawab," kata Kapolres Sekadau.

Kepada pejabat baru, Kapolres Sekadau mengucapkan selamat datang, selamat bergabung dan bisa menyesuaikan diri dengan program, kebijakan dan lingkungan tugas yang baru.
Berita Foto Polres Sekadau Gelar Upacara Sertijab Kabag, Kasat dan Kapolsek Jajaran
Polres Sekadau Gelar Upacara Sertijab Kabag, Kasat dan Kapolsek Jajaran. (BorneoTribun/Ho-Polres Sekadau)
"Kepada pejabat lama, terima kasih atas pengabdiannya selama ini. Selamat dan sukses di tempat yang baru dengan membawa pengalaman yang baik dan menjadi bekal di Kesatuan baru," ungkapnya.

Berdasarkan Keputusan Kapolda Kalbar nomor : Kep/410 dan 411/IX/2022, jabatan Kabag Log Polres Sekadau dipegang oleh AKP Samsul Bakri yang sebelumnya menjabat Kabag SDM Polres Sintang.
Berita terkini Foto Polres Sekadau Gelar Upacara Sertijab Kabag, Kasat dan Kapolsek Jajaran
Polres Sekadau Gelar Upacara Sertijab Kabag, Kasat dan Kapolsek Jajaran. (BorneoTribun/Ho-Polres Sekadau)
Kasat Reskrim Polres Sekadau dijabat Iptu Rahmad Kartono yang sebelumnya bertugas sebagai Panit 2 Unit 1 Subnit 1 Ditreskrimum Polda Kalbar. Ia menggantikan AKP Anuar Syarifudin yang akan bertugas sebagai Kasat Reskrim Polres Landak.

Sedangkan KBO Sat Reskrim Polres Sekadau Ipda Jessi Sinarta Sianturi kini menjabat sebagai Kapolsek Sekadau Hulu menggantikan Ipda Fahrizal Hasyim. 
berita baru Foto Polres Sekadau Gelar Upacara Sertijab Kabag, Kasat dan Kapolsek Jajaran
Polres Sekadau Gelar Upacara Sertijab Kabag, Kasat dan Kapolsek Jajaran. (BorneoTribun/Ho-Polres Sekadau)
Iptu Pansang kini menjadi Kasubbag Dal Ops Bag Ops Polres Sekadau, jabatannya sebagai Kapolsek Nanga Taman digantikan oleh Iptu Renov Kusuma Bhakti Warastratama yang sebelumnya menjabat Kaurmintu Sat Reskrim Polres Kubu Raya.

Untuk jabatan Kapolsek Nanga Mahap kini dipegang Ipda Fahrizal Hasyim, jabatan sebelumnya Kapolsek Sekadau Hulu. Ia menggantikan Ipda Sudarsono yang kini menjadi Pama Polres Sekadau.
Sekadau Informasi Foto Polres Sekadau Gelar Upacara Sertijab Kabag, Kasat dan Kapolsek Jajaran
Polres Sekadau Gelar Upacara Sertijab Kabag, Kasat dan Kapolsek Jajaran. (BorneoTribun/Ho-Polres Sekadau)
Kemudian, Ipda Agus Pratomo yang sebelumnya menjabat sebagai Kapolsek Belitang Hulu kini menjadi Pama Polres Sekadau. Ia digantikan oleh Ipda Abdul Hadi yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolsek Meliau Polres Sanggau.

(Yakop/Mul)

ULM dan BPDPKS Ajari Petani Kalsel Teknologi guna menciptakan Produk Hilir Kelapa Sawit

ULM dan BPDPKS Ajari Petani Kalsel Teknologi guna menciptakan Produk Hilir Kelapa Sawit
ULM dan BPDPKS Ajari Petani Kalsel Teknologi guna menciptakan Produk Hilir Kelapa Sawit.
BorneoTribun Pelaihari, Kalsel - Pusat Studi Kelapa Sawit Kalimantan, Universitas Lambung Mangkurat (ULM) bekerja sama dengan Badan Pengelola Dana Perkebunan Kelapa Sawit (BPDPKS), Kementerian Keuangan mengajarkan para petani di Kalimantan Selatan (Kalsel) teknologi guna menciptakan produk hilir kelapa sawit.

"Produk yang kami kenalkan produksi minyak sawit perawan atau minyak sawit merah serta produk turunan lainnya berbasis virgin palm oil (VPO) seperti pelembab bibir, sabun padat, sabun cair, bumbu masak habang, dan saus salad," kata Ketua Pusat Studi Kelapa Sawit Kalimantan ULM Susi, STP di Pelaihari, Selasa (20/9).

Bertempat di Hotel Sinar Terang Pelaihari, Kabupaten Tanah Laut, workshop atau pelatihan pembuatan produk hilirisasi sawit selama dua hari sejak Selasa (20/9) dan Rabu (21/9) diikuti puluhan petani dari beberapa desa di Kabupaten Tanah Laut yaitu Desa Jilatan, Desa Batalang, Desa Damarlima dan Desa Damit serta petani kelapa sawit perwakilan dari Asosiasi Petani Kelapa Sawit Indonesia (Apkasindo).

Alan Dwi Wibowo, STP, MT selaku ketua pelaksana berharap peserta dapat menularkan ilmunya kepada petani kelapa sawit lainnya yang kemudian mampu menghasilkan produk hilir kelapa sawit secara mandiri bernilai tambah.

"Ini mendukung pemerintah dalam mendorong realisasi satu desa satu produk sehingga meningkatkan perekonomian petani dan jadi pemicu kemajuan daerah dan ekonomi nasional," kata dia.

Sementara Ketua Gerakan Desa Emas Kalsel sekaligus pengurus koperasi petani sawit "Koperasi Jasa Profesi Cipta Prima Sejahtera" Totok Dewanto turut menguatkan peserta.

Dalam paparannya, ia mengatakan produk berbasis kelapa sawit memilki daya saing yang tinggi di dunia. Salah satunya produk turunan kelapa sawit dalam bentuk red palm oil atau juga dikenal dengan virgin palm oil (VPO) yang dapat diproduksi oleh petani secara langsung.

Sedangkan Kepala Divisi UKMK BPDPKS Kementerian Keuangan Helmi Muhansyah menjelaskan peran BPDPKS yang memiliki beragam skema dan program untuk dapat mendukung pengembangan hilirasasi produk berbasis kelapa sawit oleh usaha kecil, menengah dan koperasi (UKMK).

Diketahui luas lahan perkebunan kelapa sawit rakyat yang dikelola petani di Kalimantan Selatan saat ini menurut data Direktorat Jenderal Perkebunan Kementerian Pertanian RI tahun 2021 mencapai 107.763 hektar atau 21,34 persen dari total luas kebun kelapa sawit di provinsi itu.

Adapun produksi tandan buah segar (TBS) yang dihasilkan petani di Kalimantan Selatan pada tahun 2021 mencapai 251.184 ton. Artinya, petani memiliki potensi untuk meningkatkan pendapatannya secara eksponensial dengan mentransformasi dari produk hulu menjadi produk hilir kelapa sawit.

Penulis: Firman/Antara
Editor: Yakop

Gubernur Sutarmidji Berikan Beasiswa untuk Wisudawan Berprestasi

Gubernur Kalbar Sutarmidji memberikan sambutan pada wisuda mahasiswa Politeknik Negeri Pontianak tahun 2022 di Pontianak.
Gubernur Kalbar Sutarmidji memberikan sambutan pada wisuda mahasiswa Politeknik Negeri Pontianak tahun 2022 di Pontianak.
BorneoTribun Pontianak - Gubernur Provinsi Kalimantan Barat Sutarmidji, mengapresiasi mahasiswa berprestasi dan akan memberikan beasiswa kepada wisudawan dari Diploma 3 (D3) Politeknik Negeri Pontianak (Polnep) untuk melanjutkan pendidikan Perguruan Tinggi jenjang S1.

"Untuk wisudawan D3 yang berprestasi dengan Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) 4.00 akan diberikan beasiswa dengan nilai Rp25 juta untuk melanjutkan pendidikannya ke Perguruan Negeri jenjang S1, dan yang berprestasi lainnya akan dipantau lagi," kata Sutarmidji saat memberikan sambutan pada wisuda mahasiswa Polnep 2022 di Pontianak, Rabu.

Pada kesempatan itu, Sutarmidji mengatakan pendidikan vokasi sekarang menjadi bagian dari kebijakan bidang pendidikan, dan penting untuk para wisudawan dapat mengembangkan potensinya.

"Pendidikan vokasi harus dikembangkan, tetapi yang lebih penting setelah ini mahasiswa dapat memerankan atau mengimplementasikan serta mengembangkan potensi diri dari bidang ilmunya masing masing," katanya.

Kemudian, Sutarmidji mengharapkan agar Polnep dapat mencetak SDM (sumber daya manusia) yang berkualitas agar dapat bersaing di luar.

"SDM yang baik itu penting. Karena SDM yang baik dapat mengolah SDA yang baik pula. Perlu diingat juga bahwa indikator kesuksesan seseorang dalam mengembangkan bidangnya itu harus jujur, disiplin, dukungan orang terdekat dan punya ketrampilan (skill) atau kemampuan dan adanya indikator tersebut, maka kita mampu berkompetisi dengan negara lain," kata dia.

Selain itu, Sutarmidji juga berharap alumni mahasiswa Polnep, dapat berkontribusi dan bersinergi untuk membangun negeri, terutama daerahnya masing masing untuk kemajuan Kalbar.

"Saya berharap alumni Polnep dapat bersinergi dengan pemerintah untuk menangkap peluang dan menggali potensi yang ada. Selain itu, saya berharap mereka bisa menciptakan lapangan kerja, baik untuk diri sendiri maupun untuk orang lain dan setelah itu, kembali ke desa untuk melihat potensi desa tersebut supaya bisa dikembangkan," kata Sutarmidji.

(pian/ant)

Wako Pontianak: Munculnya Beragam Kue Tradisional di Perayaan Robo-robo

Wako Pontianak: Munculnya Beragam Kue Tradisional di Perayaan Robo-robo
Wako Pontianak: Munculnya Beragam Kue Tradisional di Perayaan Robo-robo.
BorneoTribun Pontianak - Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono  mengatakan perayaan "robo-robo" (tolak bala) dengan menyajikan beragam kue tradisional yang saat ini terhampar di 
  sepanjang Jalan Tanjung Harapan di lingkungan RW 07 Kelurahan Banjar Serasan, Kecamatan Pontianak Timur, sebagai momen bermunculnya kue-kue tradisional yang sudah jarang ditemukan di pasaran.

"Kami mengapresiasi atas inisiasi warga menggelar robo-robo di lingkungannya masing-masing. Kalau sudah tradisi ini terbiasa digelar, bisa saja kita lakukan di beberapa tempat," kata Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono di Pontianak, Kaltim, Rabu.

Tampak berbagai kue buatan warga disajikan untuk merayakan robo-robo, di antaranya ketupat, kelepon, gamat, apam, putumayang, dokok-dokok, lepat ubi dan masih banyak lagi kue-kue tradisional lainnya. Warga yang menghadiri robo-robo saling berbagi kue-kue yang dibawa mereka masing-masing. Wali Kota Pontianak, Edi Rusdi Kamtono yang hadir di tengah-tengah warga tampak larut dalam suasana akrab dan saling bersenda gurau bersama warganya.

Dalam kesempatan itu, Edi mengapresiasi inisiasi warga yang menggelar robo-robo sebagai wujud melestarikan budaya. Robo-robo selain bertujuan sebagai tolak bala, mendapat keberkahan serta keselamatan dan kebaikan kepada sesama, juga mengandung makna memperkuat tali silaturahim yang telah terjalin. Makan bersama dalam tradisi robo-robo memiliki makna yang tinggi bagi masyarakat.

"Karena memberikan ikatan tali silaturahim kekeluargaan yang kuat, saling menghargai dan bisa memberikan semangat untuk menjalankan kehidupan sehari-hari," ujarnya.

Menurutnya, tradisi robo-robo ini juga memiliki potensi yang besar untuk diangkat sebagai kegiatan wisata dengan kemasan yang lebih menarik sehingga bisa menjadi daya tarik wisata. Robo-robo ini juga menggugah rasa kebahagiaan dan kegembiraan masyarakat serta nilai-nilai yang terkandung di dalamnya.

Selain bernilai wisata, Edi menyebut robo-robo juga sebagai momen bermunculannya kue-kue tradisional yang mungkin sudah sulit didapat di pasaran. Warga membuat kue-kue tradisional itu untuk bernostalgia ketika semasa kecil dulu sering menikmati kue-kue yang dibuat oleh orang tuanya.

"Kue-kue itu mungkin sudah jarang ada yang membuatnya saat ini. Nah, momen robo-robo ini banyak kita temui kue-kue tersebut," katanya.

Sementara itu, Ketua RT 04 RW 07 Kelurahan Banjar Serasan, Kecamatan Pontianak Timur, Syarif Said Alkadrie menyatakan, setiap tahunnya pihaknya menggelar robo-robo secara rutin dengan makan bersama di lingkungan ini. Masing-masing warga membawa makanan berupa kue-kue tradisional untuk disajikan secara saprahan. Warga saling berbagi kue-kue yang dibawanya untuk kemudian makan bersama, dan ada lima RT di RW 07 yang merayakan robo-robo.

"Ini sudah menjadi adat tradisi warga kami terutama di wilayah Kelurahan Banjar Serasan setiap bulan Safar tahun Hijriah hari Rabu pekan terakhir kami melaksanakan robo-robo," ungkapnya.

Said menambahkan, banyak manfaat yang terkandung dalam robo-robo. Pertama, warga saling bersilaturahmi, yang mana dalam keseharian mungkin ada warga jarang bertemu atau jarang berkomunikasi karena kesibukan masing-masing. Kedua, warga saling berbagi makanan sehingga menambah keakraban dan kekompakan.

"Di momen ini lah kadang-kadang banyak kue-kue yang jarang kita temui di pasar pada umumnya, dibawa oleh warga saat robo-robo," katanya.

(pian/ant)

Curah Hujan Di Wilayah Kapuas Hulu Cuku Tinggi dan Kabupaten Lainnya

Curah Hujan Di Wilayah Kapuas Hulu Cuku Tinggi
Ilustrasi banjir di Kabupaten Sekadau beberapa hari lalu.
BorneoTribun Pontianak - Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) Supadio Pontianak, Kalimantan Barat mengeluarkan peringatan dini terkait potensi curah hujan yang cukup tinggi di wilayah Kabupaten Kapuas Hulu dan beberapa kabupaten lainnya.

"Pada tanggal 21-31 September 2022, prakiraan curah hujan di atas 100 mm dengan peluang lebih dari 70 persen terjadi di sebagian wilayah Sekadau, Kapuas Hulu, Sintang, Melawi, Kabupaten Ketapang," kata Prakirawan Supadio Pontianak, Fanni Aditya saat dihubungi di Sungai Raya, Rabu.

Dia menjelaskan, kriteria lokal pada wilayah Provinsi Kalimantan Barat yang sebagian besar jenis tanahnya adalah tanah gambut yang mudah tergenang sehingga dalam kondisi curah hujan lebih dari 100mm/hari dapat mengakibatkan banjir, baik pada daerah perumahan maupun lahan pertanian terutama pada wilayah dataran rendah dan memiliki historis langganan banjir.

"Berdasarkan kriteria lokal dan peluang prakiraan curah hujan tersebut, terdapat indikasi potensi curah hujan tinggi pada satu dasarian ke depan dengan level waspada banjir pada wilayah Kabupaten Kapuas Hulu, seperti di kawasan Badau, Batang Lupar, Bika, Boyan Tanjung, Bunut Hilir, Bunut Hulu, Danau Sentarum, Embaloh Hilir, Embaloh Hulu, Empanang, Hulu Gurung, Hulu Kapuas, Jongkong, Kalis, Mentebah, Pengkadan, Puring Kencana, Putussibau Selatan, Putussibau Utara, Seberuang, Selimbau, Semitau, Silat Hilir, Silat Hulu, dan Suhaid," ujarnya.

Kemudiannya untuk wilayah Kabupaten Ketapang, seperti di wilayah Hulu Sungai, Jelai Hulu, Kendawangan, Marau, Matan Hilir Selatan, Nanga Tayap, Sandai, Simpang Dua, Simpang Hulu, Singkup, Sungai Laur, Sungai Melayu Rayak, dan Tumbang Titi.

Di Kabupaten Melawi, seperti di wilayah Belimbing, Belimbing Hulu, Ella Hilir, Menukung, Nanga Pinoh, Pinoh Selatan, Pinoh Utara, Sayan, Sokan, Tanah Pinoh, dan Tanah Pinoh Barat.

"Untuk wilayah Kabupaten Sekadau, seperti di wilayah Belitang, Belitang Hilir, Belitang Hulu, Nanga Mahap, Nanga Taman, Sekadau Hilir, Sekadau Hulu," katanya.

Dan di wilayah Kabupaten Sintang, seperti di wilayah Ambalau, Binjai Hulu, Dedai, Kayan Hilir, Kayan Hulu, Kelam Permai, Ketungau Hilir, Ketungau Hulu, Ketungau Tengah, Sepauk, Serawai, Sintang, Sungai Tebelian, dan Tempunak.

Dalam kesempatan itu Fanny mengimbau kepada masyarakat yang bermukim di daerah-daerah dengan status peringatan dini curah hujan tinggi di atas, perlu melakukan langkah antisipasi antara lain, waspada potensi rusaknya tanaman pertanian/perkebunan akibat banjir, potensi tanah longsor, dan potensi banjir di kawasan pemukiman.

"Semoga informasi ini bisa bermanfaat bagi para pengambil kebijakan di daerah dan masyarakat dalam mempersiapkan secara dini dalam mencegah hal-hal yang tidak diinginkan," katanya.

(yk/ant)

7 Warga Indonesia Terlantar di Malaysia, KJRI Kuching: Kami Bantu Pulangkan ke Indonesia

7 Warga Indonesia Terlantar di Malaysia, KJRI Kuching: Kami Bantu Pulangkan ke Indonesia
7 Warga Indonesia Terlantar di Malaysia.
BorneoTribun Sanggau - Konsul Jenderal Konsulat Jenderal Republik Indonesia (KJRI) Kuching, Raden Sigit Witjaksono menyatakan pihaknya kembali membantu memulangkan (repatriasi) 7 Warga Negara Indonesia/Pekerja Migran Indonesia Bermasalah (WNI/PMI-B) yang terlantar dari wilayah Sarawak, Malaysia ke Indonesia melalui Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Entikong, Kalimantan Barat.

“Pemulangan kami lakukan bekerja sama dengan pihak berwenang Sarawak, Malaysia. Totalnya ada tujuh orang kami bantu pulangkan mereka ada lima orang perempuan dan dua orang laki-laki,” kata Sigit dalam keterangan tertulis yang diterima di Pontianak, Rabu.

Sigit mengatakan dari tujuh orang yang direpatriasi tersebut dua diantaranya dalam kondisi khusus atas mana Sanira Latua yang mengalami sakit dan ditemani suaminya Ahmad Jamaludin yang terlantar di Miri, Serawak, Malaysia.

Menurut Sigit, Sarina mengalami penyakit lumpuh pada bagian tubuh sebelah kiri disertai darah tinggi yang alaminya sejak dua Minggu lalu. Keduanya masuk ke Miri, Sarawak tidak memiliki pekerjaan atau majikan tetap, kemudian visa kunjungan telah habis dua tahun lalu dampak pandemi COVID-19.

Sehingga keduanya hidup terlantar di Miri dan bekerja secara non prosedural.

“Dalam kondisi yang cukup sulit, akhirnya mereka baru dapat menghubungi kami untuk dibantu proses pulang ke Indonesia atau tepatnya ke tempat asalnya di Enrekang, Sulawesi Selatan," katanya.

Kemudian, lanjut Sigit, selain kedua suami istri itu ada lima orang lainnya dipulangkan dari shelter KJRI Kuching. Kelima orang ini sebelumnya, melarikan diri dari tempat mereka kerja karena tidak tahan dengan majikannya.

“Setelah melarikan diri majikan ke lima WNI/PMI-B ini berhasil kami tampung di shelter KJRI Kuching, diantaranya Puwiyanti (P) asal Jember, Jatim, Nur Hanisah (P) asal Pontianak, Kalbar, Hani Nuraini (P) asal Bandar Lampung, Saryati Binti Danum Anti (P) asal Karawang, Jabar dan Toni Tri Rizki (L) asal Mempawah, Kalbar. Setelah kami lengkapi dokumen untuk bisa pulang ke Indonesia, kelimanya kemudian dipulangkan melalui PLBN Entikong,” ujarnya.

Untuk menghindari kejadian-kejadian seperti yang dialami tujuh orang WNI/PMI-B itu, Sigit mengimbau kepada masyarakat Indonesia yang ingin bekerja di Malaysia khususnya di wilayah Sarawak agar selalu mempersiapkan diri dengan benar. Selain itu harus melalui penyaluran penempatan tenaga kerja yang resmi atau masuk bekerja di Malaysia dengan prosedur resmi.

“Dengan prosedural yang benar maka, WNI/PMI yang masuk ke Sarawak, Malaysia ini dapat terdata dan mudah untuk dilakukan pengawasannya. Kami bahkan akan memfasilitasi para WNI/PMI jika mereka masuk dan bekerja melalui prosedur resmi seperti yang telah dilakukan dengan program jemput bola pelayanan perpanjangan paspor ke kebun-kebun sawit di mana banyak PMI kita bekerja di sana,” kata Sigit.

KJRI Kuching, ujar Sigit, baru-baru ini pada 16 hingga 17 September 2022 telah memberikan pelayanan penerbitan paspor luar kantor serta pembagian alat kesehatan kepada PMI di wilayah Bintulu dan Mukah, Sarawak.

“Layanan penerbitan paspor diberikan kepada 194 orang PMI yang memiliki visa kerja dan paspor dengan masa berlaku kurang dari pada enam bulan, selain itu kami juga memberikan layanan penerbitan Surat Perjalanan Laksana Paspor (SPLP) terhadap 12 orang siswa/siswi Community Learning Center (CLC) di ladang Keresa Plantation Sdn Bhd Bintulu,” ungkap Sigit.

Kepada para PMI tersebut, Konjen Sigit juga menyempatkan diri memberikan imbauan agar tetap bekerja secara prosedural dan legal dengan cara tetap memperbaharui visa kerja secara berkala setiap tahunnya,

Menurutnya jumlah calon PMI yang akan ditempatkan di Sarawak mengalami peningkatan, apalagi perbatasan telah dibuka kembali setelah pandemi melanda selama dua tahun.

“Untuk itu kami mengingatkan kepada para PMI untuk menyarankan saudara saudaranya agar mendaftarkan diri ke BP2MI apabila ingin bekerja sebagai pekerja migran agar mendapatkan perlindungan hukum yang jelas,” kata Sigit.

(yk/ant)

Presiden Jokowi Tegas !!! Tidak Ada Penghapusan Pelanggan listrik 450 Volt Ampere

Presiden Jokowi Tegas !!! Tidak Ada Penghapusan Pelanggan listrik 450 Volt Ampere
Foto Presiden Jokowi yang memastikan tidak ada penghapusan atau penggantian pelanggan listrik 450 VA. (BorneoTribun/Ho-Indonesia Maju)
BorneoTribun Jakarta - Presiden Joko Widodo (Jokowi) memastikan tidak ada penghapusan pelanggan listrik 450 Volt Ampere (VA). 

Hal itu disampaikan tegas oleh Jokowi setelah meresmikan pembangunan Tol Cibitung-Cilincing. Jokowi menepis isu yang beredar terkait penghapusan pelanggan listrik 450 VA. 

Termasuk isu perubahan pelanggan dari 450 VA ke 900 VA “Tidak ada penghapusan 450 (VA), tidak ada juga perubahan dari 450 (VA) ke 900 (VA),” tegas Jokowi dilihat dari kanal YouTube Sekretariat Presiden, Senin (20/9/2022). 

Jokowi juga menegaskan, sampai saat ini pemerintah akan tetap memberikan subsidi kepada pelanggan 450 VA. 

Pasalnya, pelanggan kelas 450 VA merupakan masyarakat yang kurang mampu yang mesti ditanggung negara. 

“Tidak pernah kita bicara soal (penghapusan dan perubahan pelanggan 450 VA) itu,” ucap Jokowi. 

“Subsidi untuk 450 tetap,” singkatnya. 

Mantan Walikota Solo ini mengatakan jangan sampai wacana penghapusan dan perubahan pelanggan 450 VA tersebut memicu gejolak di tengah masyarakat. 

Dia meminta tidak ada lagi yang mengeluarkan pernyataan yang pemerintah pun tidak pernah atau berniat melakukan. 

“Jangan sampai yang di bawah resah gara-gara statement soal itu,” tutup Jokowi.

(Yakop/Im)

Selasa, 20 September 2022

Ahli Kesehatan Ungkap Susu Tidak Bisa Menggantikan Makanan Utama

Ahili Kesehatan Ungkap Susu Tidak Bisa Menggantikan Makanan Utama
Ilustrasi anak minum susu. (BorneoTribun/Pixabay)
BorneoTribun Jakarta - Ahli kesehatan atau Dokter spesialis gizi klinik Universitas Indonesia Diana Felicia Suganda mengatakan susu tidak bisa menggantikan makanan utama sehingga terus memberi anak yang tak mau makan dengan susu bukanlah sebuah jalan keluar.

"(Dikasih susu karena tidak mau makan) tidak menyelesaikan masalah. Susu tidak bisa menggantikan makan, (anak) tetap butuh makanan utama," ujar dia dalam peluncuran susu formula Biostime di Jakarta, Selasa.

Menurut Diana, inilah alasan sebaiknya anak-anak yang tak mau makan tidak terus menerus diberi susu. 

Dia mengatakan, anak-anak cenderung memilih yang mudah sehingga ketimbang harus makan, mereka memilih minum susu.

"Ya sudah daripada repot-repot mengunyah, makan kan repot harus mengunyah, anak malas. Makin begitu dia akan terbiasa (memilih yang mudah yakni hanya minum susu)," kata dia.

Diana menyarankan anak-anak mendapatkan asupan susu yang cukup atau tak berlebihan demi terhindar dari kondisi berat badan berlebihan hingga obesitas.

Anak usia 0-6 bulan yang sebaiknya mendapatkan ASI umumnya dengan jumlah 600-800 ml per hari. 

Kemudian anak usia 6 bulan-1 tahun biasanya karena mereka sudah mulai makan sehingga jumlah asupan susunya mulai berkurang menjadi 400-600 ml per hari.

"Usia 1-2 tahun semakin sedikit lagi karena anaknya sudah makin banyak makan, (kebutuhannya) 300-400 ml per hari."

"Anak usia 2 tahun makin turun lagi 200-300 ml, karena utamanya dari makanan," kata Diana yang menekankan pentingnya menyesuaikan pemberian susu dengan usia anak.

Dia menekankan, susu hanya tambahan sementara makan menjadi utama dan saat anak mulai makan maka jumlah asupan susu seharusnya semakin berkurang.

"Akhirnya kalau minum lebih dengan jumlah tadi misalnya anak di atas 2 tahun, sampai enam botol per hari satu botolnya 150 ml, 900 ml belum dari makanan akhirnya overweight," demikian kata dia.

Oleh : Lia Wanadriani Santosa/Antara
Editor : Yakop

Suzuki Pamer Kuda Besi Terbaru Satria F150 Edisi Spesial

Suzuki Pamer Kuda Besi Terbaru Satria F150 Edisi Spesial
Suzuki Satria F150
BorneoTribun Jakarta  - PT Suzuki Indomobil Sales (SIS) pemer kuda besi terbaru mereka Satria F150 edisi spesial dengan menghadirkan pilihan warna baru Solarize Silver – Met. Triton Blue.

"Suzuki meluncurkan varian Satria F150 Special Edition dengan pembaruan kombinasi warna yang sangat menarik dan sporty. Penggunanya jelas akan tampil mempesona,” ujar 2W Sales & Marketing Department Head PT SIS Teuku Agha dalam rilis pers, Selasa.

Kombinasi warna silver dan biru khas dari Suzuki dinilai dapat memberikan semangat baru bagi penggemar dan calon pemilik Satria F150.

Pewarnaan biru juga turut disertakan hingga lingkar velg sehingga memberikan kesan sporty dan agresif secara bersamaan, namun terasa berbeda dan berkelas.

Satria F150 selalu hadir dengan dapur pacu 150cc Double Over Head Camshaft (DOHC) – 4 Valve berteknologi fuel injection yang menghasilkan tenaga sebesar 13,6 Kw/10.000 rpm dan torsi sebesar 13,8 Nm/8.500 rpm.

Selain itu, penggunaan liquid cooling system berperan untuk menjaga suhu mesin tetap optimal. Fitur pada sepeda motor tersebut di antaranya LED headlight, Full digital speedometer dan 1-push electric starter.

Konstruksi rangka Suzuki Advanced Twin-Spar Frame yang diklaim ringan dan kuat turut menambah kelincahan bermanuver dan kepercayaan diri bagi pengendara.

Satria F150 Special Edition tersedia di jaringan diler Suzuki di seluruh Indonesia dengan harga Rp29.990.000,- on the road untuk wilayah DKI Jakarta.

Oleh : Fathur Rochman/Antara
Editor : Yakop

Sukin & Sociolla Lanjutkan Gerakan Waste Down Kindness Up

Sukin & Sociolla Lanjutkan Gerakan Waste Down Kindness Up
Ilustrasi - Kegiatan Waste Down Kindness Up Sukin x Sociolla Recycle Station di salah satu gerai Sociolla. (BorneoTribun/HO Sociolla/Edwin Gunawan)
BorneoTribun Jakarta - Jenama perawatan kulit asal Australia Sukin bersama dengan platform kecantikan Sociolla, meneruskan program jangka panjang bertajuk "Waste Down Kindness Up: Sukin x Sociolla Recycle Station", untuk mendorong budaya kecantikan yang berkelanjutan.

Gerakan yang didukung oleh Waste4Change ini sebelumnya digelar pada awal April 2022, dan dalam kurun waktu 5 bulan telah mencapai 3,7 ton pengumpulan sampah kecantikan yang dikelola menjadi materi bermanfaat dan melibatkan partisipasi dari belasan ribu penggiat kecantikan.

Menanggapi antusiasme tinggi dari para penggiat kecantikan, Sukin dan Sociolla mengajak lebih banyak lagi penggiat kecantikan untuk mengumpulkan sampah produk kecantikan mereka di Sukin x Sociolla Recycle Station yang saat ini tersedia di 47 gerai omnichannel Sociolla.

Co-Founder & CMO Social Bella Indonesia Chrisanti Indiana dalam keterangannya diterima Selasa menyatakan, pihaknya menyadari bahwa urgensi di kalangan para penggiat kecantikan terhadap isu keberlanjutan sudah terbilang tinggi.

"Melalui inisiatif berkelanjutan antara Sukin dan Sociolla ini, kami berharap dapat meningkatkan kesadaran melalui tindakan nyata, meningkatkan penyediaan sarana pengelolaan limbah produk kecantikan berupa recycling station yang memadai serta terus melakukan edukasi yang konsisten," kata Chrisanti.

Di industri kecantikan, kemasan produk merupakan penghasil sampah plastik terbesar dan perlu dikelola dengan baik agar tidak menumpuk tanpa dikelola dan menimbulkan dampak negatif terhadap lingkungan.

Data dari Badan Standardisasi Instrumen Lingkungan Hidup Dan Kehutanan di tahun 2021, juga menunjukkan bahwa Indonesia menghasilkan sampah lebih dari 18,2 juta ton per tahunnya dan dari total tersebut, masih ada 27,05 persen atau hampir 5 juta ton per tahunnya sampah yang tidak terkelola."

"Untuk itu, partisipasi berbagai pihak akan selalu menjadi hal yang sangat penting untuk mengurangi limbah yang berdampak tidak baik bagi lingkungan.

"Inisiatif ini adalah solusi bagi para penggiat kecantikan untuk tetap merawat diri dengan tetap peduli dengan lingkungan."

"Berkaca dari pencapaian pengumpulan limbah produk kecantikan dalam waktu singkat ini, bersama-sama kita teruskan pergerakan dengan skala lebih besar untuk meminimalisasi dampak tidak baik terhadap dari kegiatan kita sehari-hari,” kata Chrisanti.

Menanggapi pencapaian ini, Brand Manager Sukin, Vania Anisya mengatakan bahwa kesadaran terhadap gaya hidup yang penuh dengan kesadaran dan berkelanjutan kini kian meningkat di kalangan penggiat kecantikan.

"Salah satunya adalah dengan mulai berpindah ke produk kecantikan berbahan alami serta memilih jenama yang berkomitmen terhadap keberlanjutan," kata Vania.

Untuk berpartisipasi dalam inisiatif "Waste Down Kindness Up: Sukin X Sociolla Recycle Station", hal pertama yang perlu dilakukan adalah mengumpulkan kemasan produk kecantikan dari jenama apapun yang dimiliki berdasarkan materinya, baik itu plastik, kaca dan lainnya dan mencopot label dari kemasan

Pastikan kemasan produk kecantikan yang akan dikumpulkan untuk daur ulang sudah dicuci terlebih dahulu agar dalam keadaan bersih, kemudian keringkan dengan seksama, dan pastikan tidak ada lagi sisa produk di kemasan

kemudian datangi Sociolla Store terdekat untuk drop off kemasan kosong produk kecantikan yang nantinya akan dikelola oleh mitra kami yaitu Waste4Change. Setiap 1 kemasan dapat ditukarkan dengan 5 SOCO Points. Anda juga bisa menulis harapanmu untuk bumi atau kesan dan pesanmu terhadap program ini melalui stiker cantik yang telah tersedia untuk ditempelkan di Recycle Station yang tersedia

"Dengan kesamaan misi untuk memberikan dampak positif kepada lingkungan. Kita bisa lihat bahwa penggunaan kosmetik adalah sesuatu yang sangat dibutuhkan dalam kehidupan, namun di sisi lain, hal ini bisa dilakukan bersamaan dengan upaya menyelamatkan lingkungan dan menjadikannya sebagai bagian dari keseharian para pengguna produk kecantikan," ujar Campaign Manager of Waste4Change juga menjelaskan Saka Dwi Hanggara.

Jika dikelola dengan baik, limbah produk kecantikan dapat didaur ulang untuk menjadi material yang bermanfaat. Sejalan dengan komitmen Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK) untuk mengurangi sampah plastik hingga 30 persen dan mengelola sampah hingga 70 persen di tahun 2025.

"Kami percaya peran aktif semua pihak diperlukan untuk menangani masalah sampah di Indonesia. Itulah mengapa Waste4Change kembali mendukung upaya berkesinambungan inisiatif Waste Down Kindness Up: Sukin x Sociolla Recycle Station dan berkomitmen untuk terus mendukung kolaborasi baik antar pemerintah, pelaku industri, konsumen, swasta dan masyarakat pada umumnya," tutup Saka.

Pewarta : Maria Rosari Dwi Putri
Editor : Yakop

Pantau Proses Perakitan di Pabrik POCO F4 Series di Batam

Pantau Proses Perakitan di Pabrik POCO F4 Series di Batam
Proses perakitan POCO F4 Series di Batam. (BorneoTribun/ANTARA)
BorneoTribun, Batam  - Di era transformasi digital, hampir seluruh kegiatan masyarakat dari berbagai kalangan, gender dan usia menjadi tak pernah lepas dari smartphone atau ponsel pintar. Merek-merek ponsel pintar terbaru pun banyak bermunculan untuk memenuhi kebutuhan masyarakat.

Salah satu ponsel yang kini banyak digandrungi adalah POCO. Produk-produk dari merek tersebut kerap menjadi pilihan, terutama bagi kaum milenial, Gen Z dan Alpha, yang membutuhkan ponsel untuk menunjang produktivitas hingga hiburan, termasuk gaming.

ANTARA partnership BorneoTribun berkesempatan melihat langsung proses perakitan ponsel pintar POCO di pabrik perakitan yang berlokasi di Batam, Kepulauan Riau, yakni PT. Sat Nusapersada.
Proses perakitan POCO F4 Series di Batam
Proses perakitan POCO F4 Series di Batam. (BorneoTribun/ANTARA)
Kunjungan ke pabrik perakitan didampingi oleh Head of Marketing POCO Indonesia Andi Renreng dan Manajer Produksi PT. Sat Nusapersada Simon. Adapun ponsel yang sedang dirakit pada saat kunjungan adalah POCO F4 Series.

"Ini adalah rangkaian komitmen kami kepada Indonesia untuk mematuhi peraturan pemerintah mengenai TKDN (tingkat komponen dalam negeri). Dan kalau dilihat, kami sudah lebih dari 30 persen TKDN-nya," kata Andi saat membuka kunjungan, Senin (19/9).

Sementara untuk nilai TKDN F4 GT, Simon menambahkan sudah lebih dari 36 persen. Dia pun menjelaskan bahwa dalam satu line perakitan POCO F4 akan ada 90 proses, sedangkan untuk POCO F4 GT ada 24 proses. Pasalnya untuk ponsel POCO F4 GT, tidak ada proses assembly seperti POCO F4.

"Jadi barang sudah ready dari China masuk ke Indonesia, kita buka kami pastikan barang dalam kondisi oke. Baru akan kami lanjutkan ke proses injeksi software, kemudian komplit sampai packaging," ujar Simon.
Proses perakitan POCO F4
Proses perakitan POCO F4 Series di Batam. (BorneoTribun/ANTARA)
Perakitan POCO F4, dimulai dengan proses pre-assembly, di mana para pegawai memeriksa dan memastikan bahwa komponen-komponen dasar dan material yang diimpor memiliki kualitas yang baik.

Setelah dipastikan tak ada masalah dengan komponen dan material dasar, POCO F4 pun memasuki proses assembly atau perakitan. Pegawai mulai memasangkan antena, lalu kabel untuk koneksi jaringan 3G, 4G, maupun 5G. Kemudian pemasangan tiga kamera belakang, yakni kamera utama 64 MP, kamera ultrawide 8 MP, dan macro lens 2 MP.

Simon menjelaskan, setiap komponen yang dipasang secara manual oleh pegawai pada ponsel selalu dilakukan scan serial number untuk dimasukkan ke dalam database bahwa ponsel tersebut dirakit di Indonesia.

"Semua di-scan, di simpan dalam database, karena material yang dikirim itu khusus untuk Indonesia. Jika masuk customer service, dia tinggal scan barcode-nya langsung ketahuan produksinya dibuat di Indonesia," katanya.

Komponen-komponen yang telah dipasang itu kemudian diinspeksi oleh bantuan mesin. Tujuannya, untuk memastikan bahwa setiap komponen berada dalam posisi yang tepat.

"Kemudian, masuk ke proses testing power. Kalau bahasa umumnya, handphone ini setengah jadi, tanpa baterai. Jadi kami menggunakan power mesin testing ini untuk menghidupkan dia. Kami test apakah layarnya hidup, apakah berfungsi, apakah USB-nya bisa dibaca. Kalau sudah pasti hidup, baru boleh kami pasang baterai," jelas Simon.

Jika baterai sudah terpasang, perakitan pun berlanjut. Seluruh komponen direkatkan dengan baut agar tidak lepas. Setelah itu, masuklah ke bagian yang paling penting, yaitu pemasangan IMEI berdasarkan Print Cicuit Board (PCB).

Setelah semua proses tersebut, ponsel POCO F4 sudah bisa dihidupkan. Pegawai pun melakukan pengetesan untuk memastikan tak ada masalah dengan layar ponsel. Kemudian, ponsel juga diperiksa kebersihannya, Pegawai memastikan ponsel tidak kotor dan tidak berminyak sebelum dipasang back cover. Begitu juga pada kamera, pegawai melakukan inspeksi di sebuah bilik khusus untuk memastikan lensa kamera tidak berdebu.

Proses perakitan selesai. Ponsel POCO F4 kini memasuki proses testing atau pengecekan. Pengecekan pertama yang dilakukan adalah terkait konektivitas, mulai dari 3G, 4G, dan 5G, hingga WiFi.

Selanjutnya, layar ponsel akan kembali dicek. Jika sebelumnya layar dicek oleh mata manusia, kini yang melakukan pengecekan adalah mesin. Kemudian, auto-brightness layar ponsel juga ikut dicek untuk memastikan fitur tersebut dapat berfungsi dengan baik. Pengecekan pun berlanjut ke fitur charging, audio, speaker, NFC, kamera, dan fitur-fitur lainnya.

"Kemudian ada juga AGS dan ACC. Untuk AGS ini adalah pengecekan gravity, di mana kalau handphone diletakkan di atas meja dia flat. Biasanya ini fungsinya untuk kompas. ACC ini untuk main game, bisa belok kiri, belok kanan," tutur Simon.

"Kemudian ada proses testing kamera depan, kamera belakang yang terdiri dari 64 MP, 8 MP, dan 2 MP. Ada proses untuk foto jarak dekat, jarak jauh, jarak lebar. Nanti ada foto 64 MP, ada foto besar, tele, makro. Manusia tidak bisa deteksi debu, tapi mesin bisa. Jadi ini memastikan tidak ada satu titik debu pun yang lewat. Setelah itu ada pengetesan kamera OIS," sambungnya.

Kemudian, ada proses aging di mana ponsel akan di-charge selama delapan jam dalam keadaan menyala dan membuka berbagai macam aplikasi, mulai dari kamera, video, hingga musik.

"Ini untuk memastikan handphone tidak mati, berarti bisa dipakai berbagai user. Karena ada user yang dia mau tidur, dia nge-charge handphone-nya dari malam sampai pagi. Di sinilah testing-nya untuk memastikan handphone tidak over atau meledak," ujar Simon.

Setelah di-charge selama delapan jam, ponsel memasuki proses P2I di mana ponsel dikeringkan kemudian disemprotkan cairan untuk melihat bahwa ponsel tahan terhadap percikan air. Selanjutnya, ponsel juga melakukan pengujian audio untuk memastikan audio tetap prima, meski telah dibiarkan menyala delapan jam dan disemprot air di proses sebelumnya, serta pengujian layar OLED.

"Setelah pengecekan layar menggunakan mesin, sekarang pengecekan oleh manusia sekali lagi. Layarnya dilihat lagi, tes audio menggunakan headset. Kemudian tes lagi kameranya menggunakan manusia," imbuh Simon.

Tahapan selanjutnya, ponsel pun melewati tahapan penulisan IMEI. Sebelumnya IMEI disuntikkan berdasarkan PCB. Namun, karena baterai cover sudah ditutup, maka IMEI ikut tertutup, sehingga IMEI perlu kembali ditempelkan dari luar ponsel.

"Setelah itu, ada tim quality control yang mengetes semua yang sudah kita tes sebelumnya. Jadi kita betul-betul menjaga kualitas kita di sini, baik dari visual maupun function, dites lagi," kata Simon.

Setelah dipastikan tak ada masalah, ponsel kemudian dipasang sistem operasi MIUI 13. Jika sudah siap, layar akan hidup. Tak berhenti sampai di situ, tim quality control juga akan mengetes sekali lagi apakah ponsel dapat berfungsi dengan baik setelah dipasangkan MIUI 13.

Jika semua dalam keadaan baik, maka ponsel langsung memasuki proses pengemasan. Ponsel akan dipasang antigores lalu dimasukkan ke dalam boks bersama aksesorisnya seperti kabel USB, hingga panduan penggunaan ponsel.

Meski telah dimasukkan ke dalam boks, pengecekan pun akan dilakukan kembali untuk memastikan seluruh kelengkapan dan fungsinya. Jika ada masalah, maka proses perakitan pun akan diulang dari awal. Hal tersebut dilakukan guna memastikan produk yang dilepas ke pasaran sudah layak dan sesuai dengan keinginan POCO Indonesia untuk membawa produk berkualitas tinggi ke tangan masyarakat.

Oleh: Suci Nurhaliza/Antara
Editor: Yakop

10 Langkah ini Jaga Kesehatan Kulit Saat Pancaroba

10 Langkah ini Jaga Kesehatan Kulit Saat Pancaroba
Ilustrasi penggunaan krim mata (BorneoTribun/Ho/True to Skin)
BorneoTribun Jakarta - Pancaroba tidak hanya berdampak pada kesehatan fisik, tetapi juga dapat mempengaruhi kesehatan kulit yang berpotensi menimbulkan masalah seperti jerawat, kulit kering, maupun noda membandel pada kulit terutama wajah.

Meski sudah membersihkan wajah secara rutin setiap hari, perawatan ekstra juga dibutuhkan untuk membuat kulit tetap sehat. Dalam menjaga kulit agar tetap bercahaya berkilau, tak cukup hanya menerapkan gaya hidup seimbang tapi juga harus menerapkan beberapa langkah perawatan.

Jenama kecantikan True to Skin pun melalui keterangan yang diterima pada Selasa, memberikan beberapa tips yang bisa dilakukan di rumah untuk menjaga kulit agar tetap sehat dan berkilau.

Cuci wajah pada pagi hari

Mencuci muka merupakan hal yang sangat penting dalam tahapan perawatan kulit. 

Tidak hanya membersihkan kotoran, cuci muka menjadi aktivitas yang membuat kulit agar terlihat segar dan memberikan semangat dalam melakukan aktivitas.

Dalam membersihkan wajah, pilihlah cleanser yang tepat dan sesuai dengan kebutuhan jenis kulit. True to Skin Matcha Oat Gentle Cleanser dapat menjadi salah satu pilihan yang tepat khususnya bagi yang ingin menjaga kelembaban kulit.

Seimbangkan pH kulit dengan toner

Langkah selanjutnya adalah menggunakan toner yang berfungsi mempertahankan pH kulit, membersihkan sumbatan pada pori sehingga pori tidak tertutup, mengangkat sel-sel kulit mati, mengurangi kelebihan minyak pada wajah.

Penuhi kebutuhan nutrisi kulit

Kulit juga membutuhkan nutrisi agar tetap sehat. Agar kulit mendapatkan nutrisi yang cukup, menggunakan serum bisa menjadi salah satu tahapan perawatan kulit yang diperlukan.

Salah satunya adalah dengan menggunakan True to Skin Hyaluronic Acid Hydrating Serum yang merupakan serum generasi terbaru dan memiliki kemurnian untuk menghasilkan iritasi kulit yang lebih rendah, dan penyerapan transdermal yang lebih dalam, efek melembapkan yang lebih tinggi dan memperbaiki sel-sel kulit yang rusak.⁣

Gunakan serum antipenuaan dini

Untuk menjaga kulit tetap lembut, perlu diberikan serum yang tetap agar terjaga dan tetap terhidrasi. Serum dengan bakuchiol bisa menjadi pilihan tepat karena ini merupakan alternatif dari retinol.

Serum dengan bakuchiol diformulasikan mudah menyerap pada kulit untuk mengatasi penuaan, memperbaiki lapisan kulit terluar, mencerahkan dan meningkatkan produk kolagen.

Lindungi permukaan kulit dari jerawat

Jerawat merupakan salah satu masalah kulit yang cukup mengganggu. Oleh karenanya, harus diatasi dengan produk yang mengandung niacinamide, zinc dan allantoin yang diformulasikan secara khusus untuk merawat kulit kusam, pigmentasi dan juga pengendalian jerawat.⁣

Jaga otot wajah agar tidak tegang

Berikan wajah suatu kegiatan yang membuat otot nyaman dan rileks, salah satunya bisa menggunakan True to Skin Face Roller. Face Roller bisa melancarkan peredaran darah dan bisa meredakan penampilan puffy atau wajah terlihat lelah sehingga tambah segar.

Face Roller juga bisa bermanfaat untuk meredakan inflamasi dengan begitu bisa membantu menenangkan kulit yang tampak kemerahan, agak bengkak dan terasa panas.

Jaga kelembaban kulit

Kulit kering akan membuat wajah terlihat kusam, oleh karenanya perlu dijaga dengan cara melembabkan.

Pilihlah pelembab dengan mugwort tripeptide karena akan membantu melembabkan, melembutkan, dan menghaluskan.

Lindungi kulit dengan tabir surya

Menggunakan tabir surya bermanfaat untuk mencegah penuaan dini dan menghindari kulit dari terbakar serta menjadi langkah preventif mencegah kanker kulit. 

Penggunaan tabir surya di pagi hari sebelum memulai aktivitas sangat membantu agar kulit tetap sehat dan terhindar dari efek kulit terbakar serta mengurangi paparan UV.

Gunakan krim mata

Kulit di sekitar area mata juga harus menjadi perhatian penting saat melakukan rangkaian perawatan kulit. Serum mata yang diformulasikan untuk mengencangkan area mata bisa menjadi pilihan tepat untuk perawatan kulit di area mata.

Tidur yang cukup

Agar pemakaian produk perawatan kulit lebih efektif, diperlukan tidur yang cukup. 

Sebab, saat tidur kulit dapat lebih fokus untuk beregenerasi dan memperbaiki sel-selnya. 

Selain itu, saat tidur tubuh juga mengeluarkan kolagen dan hormon melatonin. Hormon ini berperan dalam mengatur waktu tidur Anda.

Oleh : Maria Cicilia Galuh Prayudhia
Editor : Yakop

Jajal Ponsel POCO F4 GT, Kunjungi Pabrik Perakitan POCO di PT Sat Nusapersada Batam

Jajal Ponsel POCO F4 GT, Kunjungi pabrik perakitan POCO di PT Sat Nusapersada Batam
Ponsel POCO F4 GT.
BorneoTribun, Batam - Beberapa waktu lalu, POCO merilis ponsel pintar flagship mereka yakni F4 Series yang diklaim memiliki performa tangguh, kuat, dan cepat untuk menunjang produktivitas sehari-hari.

Dilansir BorneoTribun dari ANTARA, pihaknya telah menjajal POCO F4 GT untuk membuktikan klaim tersebut dengan menggunakan ponsel seharian penuh selama berkunjung ke pabrik perakitan POCO di PT Sat Nusapersada, Batam, Kepulauan Riau. 
Ponsel POCO F4 GT
Ponsel POCO F4 GT.
Untuk bodi, POCO F4 GT memiliki bobot yang agak berat yakni 210 gram dan layar seluas 6,67 inci. 

Sehingga, memang agak kebesaran saat berada di dalam genggaman atau diletakkan di saku. Meski demikian, ponsel ini sangat memiliki kesan kokoh dan benar-benar tampak seperti ponsel tangguh.

Penulis mulai menggunakan ponsel pada Senin (19/9) sekitar pukul 08.00 WIB, tak lama setelah tiba di Bandara Hang Nadim, Batam. Saat itu, baterai sudah terisi 98 persen dan sangat siap untuk dibawa beraktivitas.
Hasil foto menggunakan kamera 64 MP POCO F4 GT
Hasil foto menggunakan kamera 64 MP POCO F4 GT. (ANTARA/Suci Nurhaliza)
Ketika berkunjung ke pabrik perakitan POCO, penulis menggunakan ponsel ini untuk memotret, mengambil video, dan merekam audio. Sebagai informasi, POCO F4 GT memiliki kamera 64 MP, kamera ultrawide 8 MP, dan macro lens 2 MP. Sedangkan kamera depannya berukuran 20 MP.

Sekitar lebih dari seratusan foto, belasan video, dan belasan rekaman audio diambil dalam waktu kurang lebih 2,5 jam. 

Ponsel memang agak menghangat namun sama sekali tidak mengganggu performa. Aktivitas tetap lancar dan ponsel tak menunjukkan tanda-tanda nge-lag atau lemot saat dioperasikan.
Hasil foto menggunakan kamera
Hasil foto menggunakan kamera 64 MP POCO F4 GT. (ANTARA/Suci Nurhaliza)
Selesai dari pabrik perakitan, aktivitas berlanjut dengan makan siang dan mengunjungi beberapa lokasi di Batam hingga malam hari. 

Penulis juga kembali menjajal kamera ponsel untuk memotret sekitar.

Kamera 64 MP POCO F4 GT membuat hasil foto menjadi sangat jelas dan jernih. Bahkan ketika melakukan zoom maksimal pun, hasil foto tetap terbilang baik.

Tak lengkap rasanya jika menjajal ponsel POCO F4 GT jika tak mencoba bermain game. Penulis pun mencoba bermain Genshin Impact.

Dengan prosesor Snapdragon 8, RAM LPDDR5, ROM UFS 3.1 256GB, serta refresh rate yang adaptif, pengalaman bermain game di POCO F4 GT pun terasa sangat sangat lancar dan nihil kendala.

Saat bermain game selama hampir 30 menit, daya yang terkuras hanya 10 persen. 

Ponsel juga hanya sedikit menghangat dan tidak mengganggu performa sama sekali. Diketahui, ponsel POCO F4 GT memang dilengkapi fitur pendinginan LiquidCool 3.0 supaya ponsel tidak cepat panas dan tetap tangguh saat digunakan bermain game.

Setelah pukul 21.00, penulis dan rombongan kembali ke hotel untuk beristirahat. Artinya, penulis telah menggunakan ponsel selama kurang lebih 12 jam. 

Menariknya, saat sampai di hotel, daya ponsel masih tersisa 60 persen. Dengan demikian, setelah seharian digunakan, daya ponsel yang terkuras hanya 33 persen.

Ketangguhan tersebut dapat dirasakan sebab ponsel POCO F4 GT memiliki daya baterai yang cukup besar, yakni 4.700 mAH.

Dengan demikian, Anda bisa menggunakan POCO F4 GT dengan bebas untuk berbagai aktivitas seharian tanpa harus takut kehabisan daya. Ponsel tersebut akan standby dalam waktu yang lama.

Jika benar-benar harus mengisi daya, tak perlu khawatir menghabiskan banyak waktu untuk hal ini. Pasalnya, POCO F4 GT dibekali pengisi daya hypercharge 120W. 

Anda hanya membutuhkan waktu sekitar 40 menit untuk mengisi daya ponsel dari benar-benar kosong sampai 100 persen.

Oleh : Suci Nurhaliza/Antara
Editor: Yakop

TikTok resmi hadirkan TikTok Now di Indonesia

TikTok resmi hadirkan TikTok Now di Indonesia
Contoh aplikasi TikTok Now.
BorneoTribun Jakarta - TikTok resmi meluncurkan aplikasi terbaru bernama TikTok Now di Indonesia sebagai cara baru untuk menghibur sekaligus menghubungkan sesama komunitas di TikTok.

"TikTok Now menghadirkan sisi autentik TikTok menjadi pengalaman kratif baru yang menghubungkan komunitas," tulis keterangan TikTok Indonesia yang diterima di Jakarta, Senin (19/9) malam.

Dalam TikTok Now, pengguna juga akan menerima permintaan harian untuk merekam video berdurasi 10 detik atau permintaan mengunggah foto.

Selain itu, pengguna juga dapat menggunakan kamera depan dan kamera belakang dari perangkat yang digunakan. Akan tetapi, konten di TikTok Now hanya bisa diambil satu kali dalam sehari. Pengguna dapat menghapus konten yang sudah diunggah dan membuat ulang satu lagi.

Jika pengguna belum mengunggah satu konten dalam satu hari, maka TikTok Now akan mengirimkan notifikasi peringatan kepada pengguna. Di laman profil TikTok Now, aplikasi ini memperlihatkan sebuah tabel berbentuk kalender dimana setiap tanggalnya akan menampilkan satu konten yang sudah dibuat di hari itu.

TikTok Now dikabarkan sedang dalam tahap uji coba selama beberapa minggu mendatang. Di Indonesia TikTok Now dapat diakses dengan mengunduh aplikasi baru TikTok Now. Sementara di wilayah lain, TikTok Now terintegrasi dalam aplikasi in-app TikTok.

Dengan TikTok Now, kreator konten dapat memegang kendali untuk memutuskan siapa yang dapat melihat atau terlibat dengan konten mereka. Mereka juga dapat memblokir orang lain dan memilih komentar mana yang muncul di konten mereka.

Jika menemukan perilaku melanggar panduan komunitas TikTok, maka kreator dapat melaporkan untuk ditinjau.

Oleh : Lifia Mawaddah Putri/Antara
Editor: Yakop

Pemkab Kubu Raya Gelar Pelatihan Manajemen Stres untuk ASN

kegiatan Pelatihan Teknis Manajemen Stres Bagi Aparatur Sipil Negara di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kubu Raya
kegiatan Pelatihan Teknis Manajemen Stres Bagi Aparatur Sipil Negara di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kubu Raya. (BorneoTribun/Ho-Prokopim Setda Kubu Raya)
BorneoTribun, Kubu Raya - Bupati Kubu Raya Muda Mahendrawan mengatakan, upaya mempertahankan kondisi psikologis ASN tetap baik untuk menjalankan tugas dan fungsinya merupakan tantangan tersendiri. 

 “Dengan tuntutan kerja yang lebih kompleks dan interaksi dengan berbagai orang yang memiliki karakter berbeda-beda, itu sangat mungkin memunculkan stres kerja,” kata Muda Mahendrawan usai membuka kegiatan Pelatihan Teknis Manajemen Stres Bagi Aparatur Sipil Negara di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Kubu Raya, Senin (19/9), di Hotel Dangau Kubu Raya. 

Muda menerangkan stres sebagai suatu kondisi yang dihadapkan pada kesempatan, hambatan, dan keinginan yang diperoleh sangatlah penting. 

Sumber stres, menurutnya, dapat digolongkan pada yang berasal dari pekerjaan dan dari luar pekerjaan seseorang. 

Dia menambahkan, pendekatan manajemen stres kerja dilakukan untuk mengatasi kendala yang dihadapi ASN saat bekerja. 

“Yang penting dilakukannya penanggulangan stres kerja. Karena stres dapat mempengaruhi kehidupan, kesehatan, dan produktivitas. Sedangkan bagi perangkat daerah sangat berpengaruh terhadap kinerja dan efektivitas dari perangkat daerah,” katanya. 

 Kehidupan modern yang semakin kompleks, lanjut Muda, akan cenderung menyebabkan stres. Khususnya jika kurang mampu mengadaptasikan antara keinginan dengan kenyataan yang ada. 

Baik kenyataan yang ada di dalam diri seseorang maupun di luar dirinya. 

“Pengaruh konflik interpersonal dan beban kerja terhadap macam bentuk stres pada dasarnya disebabkan kurang pengertian manusia akan keterbatasannya diri sendiri."

"Atau ketidakmampuan untuk melawan keterbatasan yang akan menimbulkan frustasi, konflik, gelisah, dan rasa bersalah,” jelasnya. 

Muda mengatakan dirinya berharap kegiatan pelatihan manajemen stres dapat memberikan pencerahan bagi para ASN Kubu Raya.  

“Sekali lagi saya mohon kepada para narasumber untuk mampu memberikan pencerahan terkait manajemen stres,” pintanya. 

Dia juga berharap para peserta serius mengikuti pelatihan agar mendapatkan manfaat yang maksimal. 

“Ini menyamakan persepsi kita. Saya harap kegiatan ini mampu menjadi media komunikasi yang efektif. Sehingga pemerintahan dapat berjalan satu tujuan dengan harmonis,” harapnya. 

Muda Mahendrawan menjelaskan dari semenjak lahir setiap manusia telah menemukan problem dan terekam dalam memori.  

“Makanya di era sekarang ini hal itu perlu kita kelola. Berusaha menghidupkan peradaban-peradaban unggul. Kita upayakan agar tetap hidup karena terkepung dari suguhan transformasi digital karena kita ini hidup mendunia,” sebutnya. 

Dia menegaskan, berbagai problem yang ada harus dicarikan jalan keluarnya.  

"Problem itu harus dikejar untuk dicarikan solusi dan jalan keluarnya. Tidak langsung instan sekaligus tapi inisiatif. Makanya kerja-kerja pemerintah harus memposisikan diri dari awal, terutama pengabdian,” katanya. 

(pian/syamsul)

4.248.807 dari 5.482.046 Penduduk Kalbar sudah Terdaftar menjadi Peserta JKN KIS

Sebanyak 4.248.807 5.482.046 penduduk Kalimantan Barat sudah terdaftar menjadi peserta JKN KIS dari Semester I Tahun 2022 hingga 1 September 2022. 
4.248.807 dari 5.482.046 Penduduk Kalbar sudah Terdaftar menjadi Peserta JKN KIS
Forum Komunikasi serta Monitoring dan Evaluasi Atas Penyediaan Fasilitas Kesehatan, Sarana Prasarana dan Sumber Daya Manusia dengan pemangku kepentingan di Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2022. (BorneoTribun/Ho-Adpim Pemprov Kalbar)
BorneoTribun Pontianak - Penyelenggaraan Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) dilakukan secara gotong royong yaitu peserta yang mampu membantu peserta yang sakit melalui prinsip gotong royong.

Jaminan Kesehatan Nasional yang diselenggarakan sejak 1 Januari 2014 hingga saat ini juga bertujuan dapat menumbuhkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia.

Hal itu disampaikan Sekretaris Daerah Provinsi Kalimantan Barat, dr. Harisson, M.Kes., saat membuka Forum Komunikasi serta Monitoring dan Evaluasi Atas Penyediaan Fasilitas Kesehatan, Sarana Prasarana dan Sumber Daya Manusia dengan pemangku kepentingan di Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2022, Selasa (20/9/2022).

"Untuk BPJS Kesehatan, seharusnya ada relaksasi. Ada kebijakan untuk masyarakat yang memerlukan pelayanan. Tetapi, standar-standar tenaga yang dipersyaratkan oleh BPJS memang tidak terpenuhi. Ini yang hendaknya menjadi perhatian, harus ada jalan keluar,".
Forum Komunikasi serta Monitoring dan Evaluasi Atas Penyediaan Fasilitas Kesehatan
Forum Komunikasi serta Monitoring dan Evaluasi Atas Penyediaan Fasilitas Kesehatan, Sarana Prasarana dan Sumber Daya Manusia dengan pemangku kepentingan di Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2022. (BorneoTribun/Ho-Adpim Pemprov Kalbar)
Berdasarkan data yang didapat dari Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Provinsi Kalimantan Barat dari Semester I Tahun 2022 hingga 1 September 2022, sebanyak 4.248.807 (77,5%) dari 5.482.046 penduduk Kalimantan Barat sudah terdaftar menjadi peserta JKN KIS

Terdapat 553.367 kunjungan oleh peserta JKN di Prov Kalbar, baik ke poli rawat jalan maupun rawat inap di fasilitas kesehatan rujukan tingkat lanjut menghabiskan biaya sebesar Rp 592.339.221.949,-.

"Inti pertemuan ini adalah BPJS Kesehatan meminta Pemprov Kalbar menaikkan jumlah kepesertaan yang baru mencapai 77,50%. Angka ini merupakan cakupan kepesertaan terendah di seluruh Indonesia," terang dr. Harisson, M.Kes., di Ruang Rapat Praja II Kantor Gubernur Kalbar.
Forum Komunikasi serta Monitoring dan Evaluasi
Forum Komunikasi serta Monitoring dan Evaluasi Atas Penyediaan Fasilitas Kesehatan, Sarana Prasarana dan Sumber Daya Manusia dengan pemangku kepentingan di Provinsi Kalimantan Barat Tahun 2022. (BorneoTribun/Ho-Adpim Pemprov Kalbar)
Latar belakang diselenggarakannya kegiatan ini yaitu dalam rangka memastikan pelayanan kesehatan masyarakat, khususnya peserta JKN, dapat terlaksana dengan baik, sesuai standar dan ketentuan yang berlaku, serta dirasakan oleh seluruh masyarakat Kalbar, melalui penyediaan fasilitas kesehatan, pemenuhan komitmen dan standar pelayanan minimal, serta peningkatan mutu layanan kesehatan.

(pian/irf)

Gubernur Sutarmidji Terima Kunjungan dari KPID Kalbar

Gubernur Sutarmidji Terima Kunjungan dari KPID Kalbar
Gubernur Kalimantan Barat H. Sutarmidji, S.H., M.Hum terima kunjungan kerja Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Provinsi Kalimantan Barat. (BorneoTribun/HO-Adpim Pemprov Kalbar)
BorneoTribun Pontianak - Gubernur Kalimantan Barat H. Sutarmidji, S.H., M.Hum terima kunjungan kerja Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Provinsi Kalimantan Barat (Kalbar) di Ruang Kerja Gubernur Kalimantan Barat, Selasa (20/9/2022).

Turut hadir dalam pertemuan tersebut yakni Plh. Kepala Dinas Kominfo Provinsi Kalimantan Barat, D. Zamroni, S.STP., M.Si.

Kunjungan kerja KPID Prov Kalbar yang diketuai M.Y.I. Deddy Malik, S.T., bersama Komisioner lainnya, merupakan kunjungan pertama Komisioner KPID Prov Kalbar Periode 2022-2025 setelah dilantik beberapa waktu lalu.
Gubernur Kalimantan Barat H. Sutarmidji, S.H., M.Hum terima kunjungan kerja
Gubernur Kalimantan Barat H. Sutarmidji, S.H., M.Hum terima kunjungan kerja Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Provinsi Kalimantan Barat. (BorneoTribun/HO-Adpim Pemprov Kalbar)
Usai pertemuan, Deddy Malik mengungkapkan kunjungan ini dalam rangka silaturahmi sekaligus perkenalan diri kepada Gubernur Kalbar serta menjelaskan 4 Program setelah 100 hari bertugas sebagai Komisioner KPID.

“Adapun 4 program tersebut yaitu pertama, KPID Prov Kalbar akan melakukan sinergitas terkait program kerja KPID dengan Pemprov Kalbar. Kedua, KPID Prov Kalbar akan mendukung segala upaya program Pemprov Kalbar dalam kebijakan strategis Gubernur untuk membangun Kalbar lebih maju dan inovasi," jelasnya.
Gubernur Kalimantan Barat H. Sutarmidji, S.H., M.Hum terima kunjungan
Gubernur Kalimantan Barat H. Sutarmidji, S.H., M.Hum terima kunjungan kerja Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Provinsi Kalimantan Barat. (BorneoTribun/HO-Adpim Pemprov Kalbar)
Selain dua program tersebut, KPID akan melakukan Sosialisasi dan Literasi mengenai dampak penerapan Analog Switch Off (ASO) yang akan Cut Off pada bulan November 2022.
Kemudian, program terakhir yaitu penyiaran di wilayah perbatasan.

KPID Prov Kalbar ingin bersinergi dengan pemerintah untuk membangun wilayah perbatasan melalui program Bintang Penyiaran.
Gubernur Kalimantan Barat H. Sutarmidji
Gubernur Kalimantan Barat H. Sutarmidji, S.H., M.Hum terima kunjungan kerja Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Provinsi Kalimantan Barat. (BorneoTribun/HO-Adpim Pemprov Kalbar)
(Pian/adpim)

Hukum

Peristiwa

Kesehatan

Pemilu 2024

Lifestyle

Tekno