Desa Lubuk Sabuk Salurkan BLT-DD Tahap I Tahun 2020 | Borneotribun.com -->

Jumat, 26 Juni 2020

Desa Lubuk Sabuk Salurkan BLT-DD Tahap I Tahun 2020


Fhoto : Pj. Kades Lubuk Sabuk, Ngateman, Sp

BORNEOTRIBUN I SANGGAU - Pemerintahan desa Lubuk Sabuk, Kecamatan Sekayam, Kabupaten Sanggau Kalimantan Barat salurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa ( BLT DD ) tahap I  tahun anggaran 2020 kepada 157 keluarga penerima manfaat ( Kpm ) yang bertempat di Kantor desa Lubuk Sabuk. Kamis, 25/6/20.

157 KPM tersebut tersebar dari beberapa dusun didesa lubuk sabuk seperti Dusun Segumun 4 Kpm, dusun Segumun Mawa 7 KPM, Segumun Jaya 13 KPM, dusun Kuyak 23 Kpm, dusun Lubuk Sabuk 51 Kpm, Lubuk Tengah 14 Kpm dan dusun Entabai 45 Kpm.

Pj. Kades Lubuk Sabuk, Ngateman, Sp berpesan penyaluran BLT  DD dengan mengedepankan kepentingan orang banyak dan merupakan program Pemerintah untuk meringankan beban hidup bagi keluarga kurang mampu. Dan untuk  masyarakat Desa Lubuk Sabuk yang telah mendapatkan bantuan BLT-DD agar benar -benar dimanfaatkan untuk kebutuhan keluarga.

" jangan membelanjakan barang -barang yang kurang penting seperti membeli HP ataupun berfoya-foya, gunakanlah bantuan tersebut dengan baik dan benar ". Ujarnya. Jumat, 25/6/20.

Dalam proses penyaluran, pihak Pemerintah Desa Lubuk Sabuk tetap menyampaikan himbauan kepada masyarakat untuk selalu menjaga serta mengikuti Protokol Kesehatan dengan memakai masker, mencuci tangan, jaga jarak sesuai anjuran pemerintah.

Penyaluran BLT-DD pandemi Covid-19 yang dilaksanakan di Kantor Desa Lubuk Sabuk tersebut disaksikan langsung serta didampingi oleh Camat Sekayam beserta kaurnya, Pj. Kades Lubuk Sabuk, Sekretaris Desa (Sekdes) beserta kaurnya, ketua BPD Desa Lubuk Sabuk, PDTI, Bhabinkamtibmas dari Polsek Sekayam, serta Babinsa dari Koramil Sekayam.

Penulis : Z. Abidin
Editor    : Herman




 

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar