Berita Borneotribun.com: Bank bjb Hari ini -->
Tampilkan postingan dengan label Bank bjb. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Bank bjb. Tampilkan semua postingan

Minggu, 31 Desember 2023

Program Heboh Awal Tahun Bagi Agen Laku Pandai

Program Heboh Awal Tahun Bagi Agen Laku Pandai
Program Heboh Awal Tahun Bagi Agen Laku Pandai.
BANDUNG – Memasuki awal tahun 2024, bank bjb membuat gebrakan menarik yang diperuntukkan bagi para agen bjb BiSA di seluruh Indonesia. Program bernama Agen bjb BiSA! HEBAT ini berupa apresiasi hadiah menarik bagi agen yang mencatat transaksi spektakuler sepanjang Januari 2024.

Ya, bank bjb memulai tahun 2024 dengan gebrakan positif melalui program "Agen bjb BiSA! HEBAT”. Program ini bertujuan meningkatkan frekuensi transaksi para agen. Periode program ini berlangsung selama bulan Januari, di mana Agen bjb BiSA! memiliki kesempatan untuk meraih reward atau hadiah dengan melakukan layanan transaksi terbanyak.

Terdapat sejumlah hadiah menarik bagi para agen bjb BiSA yang mampu mencatat transaksi terbanyak sepanjang periode program. Diantaranya hadiah Smartphone Samsung A04s, voucher belanja mulai dari Rp50.000 hingga Rp750.000.

Hadiah tersebut akan diberikan kepada para agen yang memenuhi syarat program, seperti melakukan transaksi harian dengan minimum threshold tertinggi. Semua agen memiliki kesempatan yang sama untuk mengikuti program ini. 

Program ini terbuka bagi seluruh Agen bjb BiSA!, termasuk yang menggunakan EDC atau bjb BiSA! Mobile. Dalam periode program, transaksi nasabah/pelanggan yang benar, sah, dan dalam batas kewajaran tidak dibatasi, memberikan peluang kepada agen untuk meraih hadiah sesuai kategori.

Diketahui, Agen bjb BiSA adalah layanan keuangan tanpa kantor yang dikelola oleh perorangan atau badan usaha. Program inklusif keuangan ini merupakan program kolaborasi antara Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dengan seluruh perbankan di Indonesia, termasuk bank bjb. 

Dengan menjadi Agen bjb BiSA, masyarakat dapat memperoleh tambahan pemasukan dari bank bjb sebagai bentuk imbal jasa atas sejumlah jenis pelayanan perbankan yang diberikan kepada masyarakat. Keuntungan yang diberikan terbilang menjanjikan di mana para agen dapat menjalankan profesinya sambil menawarkan layanan perbankan kepada masyarakat. Apalagi, kebutuhan akan layanan perbankan di daerah-daerah semakin meningkat.

Menariknya, Agen Laku Pandai bjb BiSA dapat diikuti oleh semua kelompok masyarakat, seperti pedagang warung, toko kelontong, pedagang keliling, maupun beragam profesi lainnya khususnya yang dapat menjangkau masyarakat secara lebih luas.

Menjadi Agen bjb BiSA, layanan keuangan yang dikerjakan pun beragam, seperti melayani pembukaan rekening, penyetoran dan penarikan tunai, pemindahbukuan, pembayaran tagihan, transfer dana, pengecekan saldo, kredit atau pembiayaan kepada nasabah mikro, penutupan rekening, membayar PBB, membayar pajak kendaraan, dan transaksi terkait layanan atau jasa keuangan lain sesuai ketentuan yang berlaku.

Menjadi agen Laku Pandai bjb BiSA juga tergolong mudah. Terdapat dua jenis keagenan laku pandai yang ditawarkan oleh bank bjb, yakni agen perseorangan dan agen berbadan hukum. Untuk agen perseorangan, persyaratannya antara lain usia minimal 21 tahun, memiliki data diri seperti KTP/SIM/paspor, kartu keluarga dan NPWP, memiliki legalitas usaha, bertempat tinggal di lokasi tempat penyelenggaraan Laku Pandai, memiliki penghasilan utama dari usaha tetap lainnya minimal 2 tahun, belum menjadi agen laku pandai di bank lain, dan memiliki handphone.

Bagi agen berbadan hukum, persyaratan yang diperlukan diantaranya memiliki legalitas badan hukum dan legalitas perusahaan, memiliki usaha yang menetap di satu lokasi dan masih berlangsung paling singkat 2 tahun, memiliki perangkat teknologi informasi yang memadai untuk mendukung penyelenggaraan laku pandai.

Baik agen perseorangan maupun berbadan hukum, juga harus bersedia me­nempatkan sejumlah dana pada rekening tabungan atau giro bank bjb untuk keperluan transaksi sebagai penunjang likuiditas operasional. bank bjb juga akan melakukan proses uji tuntas (due diligence) untuk memastikan kesiapan para calon agen yang mendaftarkan diri.

Bagi Anda yang tertarik menjadi agen Laku Pandai bjb BiSA, dapat langsung mendatangi kantor terdekat. Prosesnya, setelah mengisi formulir permohonan menjadi agen bjb BiSA, petugas bank bjb akan mendatangi lokasi usaha calon agen untuk dilakukan pemenuhan dokumen persyaratan dan interview serta uji tuntas. Setelah calon agen menerima izin, akan dilakukan pemanggilan kepada agen untuk pembukaan rekening dan deposit dana, perjanjian kerja sama, serta training dan sertifikasi.

"Para Agen Laku Pandai bjb BiSA juga akan memperoleh pelatihan dan edukasi dari bank bjb, menerima imbal jasa sesuai dengan yang telah dijanjikan, mendapat pelayanan dan informasi untuk setiap keluhan yang berkaitan dengan produk, serta mendapatkan perlengkapan operasional pendukung lainnya," imbuh Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb Widi Hartoto. 

Beberapa perlengkapan yang diperoleh di antaranya, kartu ATM agen bank bjb BiSA Laku Pandai, sertifikat, buku petunjuk teknis, mesin transaksi EDC, spanduk, dan brosur.

Jumat, 29 Desember 2023

Program Pembiayaan bank bjb, Dapat Bunga Khusus Sampai Awal Tahun

Program Pembiayaan bank bjb, Dapat Bunga Khusus Sampai Awal Tahun
Program Pembiayaan bank bjb, Dapat Bunga Khusus Sampai Awal Tahun.
BANDUNG - Tahun 2023 sebentar lagi segera berakhir dan siap mengarungi tahun 2024 dengan optimistis. Berbagai rencana telah disusun, termasuk rencana pengembangan bisnis ke depan. 

Namun, untuk menunjang rencana bisnis kedepan, tentu saja perlu dana segar. Dana tersebut bisa untuk menyuntik modal atau menambah aset agar usaha semakin berkembang. 

Sebagai bentuk apresiasi bank bjb kepada debitur setia pelaku UMKM yang membutuhkan suntikan modal, tak perlu khawatir. 

Karena bank bjb memiliki program promo pinjaman dengan suku bunga, sangat kompetitif serta biaya administrasi ringan dan terjangkau sehingga akan sangat membantu pelaku usaha Anda. 

Program diberikan kepada Debitur yang melakukan realisasi kredit dari tanggal 2 Oktober 2023 - 31 Maret 2024.

Pertama

Program suku bunga khusus untuk Debitur Kredit Mikro Utama (KMU). Untuk debitur jenis ini, ada beberapa kriteria yang harus terpenuhi, diantaranya yaitu debitur yang sedang/ pernah menikmati fasilitas KMU di Bank maupun kredit produktif di bank lain. 

Program ini tidak dapat diberikan untuk pemohon yang sedang/pernah mendapatkan fasilitas produk KUR dari Bank maupun bank lain. Program disalurkan melalui produk KMU sesuai dengan ketentuan yang berlaku

Kedua

Program suku bunga khusus untuk debitur KUR. Program ini memiliki kriteria yang harus dipenuhi, diantaranya yaitu debitur eksisting KUR di bank maupun bank lain yang sudah memasuki masa graduasi/sudah tidak bisa mengajukan kredit KUR sesuai dengan ketentuan yang berlaku, debitur eksisting KUR di Bank maupun bank lain yang kreditnya telah berjalan sekurang-kurangnya 1 (satu) tahun. 

Pemohon yang pernah mendapatkan fasilitas KUR di Bank atau bank lain dan sudah lunas paling lama 1 (satu) tahun. Program ini tidak dapat diberikan untuk pemohon yang sedang mendapatkan produk KMU dan Kredit Usaha Kecil dan Menengah di Bank.


Tunggu apalagi, segera akses pembiayaan di bank bjb karena kuota pembiayaan sangat terbatas dengan mengakses informasi lebih lanjut di seluruh kantor cabang atau website www.bankbjb.co.id (https://infobjb.id/promokmu).

bank bjb Kembali Dipercaya Sebagai Penempatan RKUD Kota Tangsel

bank bjb Kembali Dipercaya Sebagai Penempatan RKUD Kota Tangsel
bank bjb Kembali Dipercaya Sebagai Penempatan RKUD Kota Tangsel.
TANGSEL - bank bjb kembali dipercaya sebagai tempat penyimpanan dan pengelolaan kas daerah atau Rekening Kas Umum Daerah (RKUD) Kota Tangerang Selatan. Hal tersebut tertuang dalam Keputusan Wali Kota (Kepwal) yang ditandatangani oleh Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie di rumah dinasnya, pada Kamis (28/12).

Penandatangan tersebut dihadiri oleh Wakil Wali Kota Tangerang Selatan Pilar Saga Ichsan, Sekretaris Daerah Bambang Noertjahjo, Kepala BKAD Kota Tangerang Selatan Wawang Kusdaya, CEO Regional IV bank bjb Adi Arief Wibawa dan Pemimpin bank bjb Kantor Cabang Tangerang Selatan, Muhammad Hartami.

Direktur Utama bank bjb, Yuddy Reinaldi dalam kesempatan terpisah menyambut baik kepercayaan yang diberikan Pemkot Tangsel, dan berkomitmen untuk mendukung dan meningkatkan layanan perbankan kepada pemerintah daerah.

Menurut Yuddy, hal tersebut sejalan dengan peran dan tanggung jawab bank bjb yang telah dikukuhkan dalam SK Kepala Daerah sebagai Tim Percepatan dan Perluasan Digitalisasi Daerah (TP2DD) se-Provinsi Banten,. Di mana bank bjb siap untuk mendukung dan meningkatkan Elektronifikasi Transaksi Pemerintah Daerah (ETPD), baik dari sisi belanja/pengeluaran Pemerintah Daerah maupun Optimalisasi Pendapatan Daerah dengan membawa konsep Go Smart City dalam mewujudkan Pemerintah Daerah Berbasis Digital.

"Konsep Go Smart City ini terdari dari 6 (enam) pilar utama, yaitu Go Government, Go Branding, Go Economy, Go Society, Go Living, dan Go Environment," ujar Yuddy.

Yuddy mengatakan, salah satu bukti nyata komitmen bank bjb dalam membantu elektronifikasi Transaksi Pemerintah Daerah adalah dengan memperluas kerjasama layanan E-Tax dan juga E-Retribusi untuk penerimaan Pajak dan Retribusi Daerah, dimana masyarakat Banten khususnya Tangsel dapat melakukan pembayaran pajak melalui seluruh Jaringan Kantor dan Jaringan Elektronik (e-channel) bank bjb yang tersebar luas di seluruh wilayah Indonesia, jaringan ATM dan EDC, Mobile Banking DIGI by bank bjb, Dompet Digital DigiCash by bank bjb, Uang Elektronik/e-wallet berbasis QRIS, e-commerce, bjb Virtual Account serta modern channel seperti Alfamart dan Indomaret.

"Sehingga dengan demikian bank bjb dapat membantu Optimalisasi Penerimaan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dengan cepat, efektif, dan juga efisien," katanya.

Untuk mendukung transaksi keuangan Pemerintah Daerah, bank bjb telah memberikan fasilitas layanan SP2D Online dan Internet Banking Corporate (IBC) serta bjb KKPD (Kartu Kredit Pemerintah Domestik) atau yang saat ini disebut KKI (Kartu Kredit Indonesia). Adapun untuk meningkatkan inklusi keuangan kepada masyarakat melalui Digitalisasi Layanan Perbankan, bank bjb hadir melalui layanan Agen Laku Pandai bjb BiSA dan Payment Point Online Bank (PPOB) yang dapat menjangkau masyarakat sampai ke pedesaan.

Sementara, Wali Kota Tangerang Selatan Benyamin Davnie berharap sinergitas dan kemitraan yang telah terbangun antara Pemkot Tangsel dengan bank bjb dapat terus berlanjut.

"Ya harapannya tentu yang terbaik dari ini semua bahwa sinergitas dan kemitraan yang sudah terjalin dapat berlanjut di tahun-tahun mendatang," ujarnya.

Benyamin memastikan penempatan RKUD Kota Tangsel di bank bjb merupakan pilihan yang tepat, hal tersebut lantaran bank bjb telah memfasilitasi pengelolaan keuangan daerah, baik aspek pendapatan, perencanaan anggaran dan penatausahaan serta akuntansi dan pelaporan.

"bank bjb telah memfasilitasi itu semua. Sehingga kami meyakini RKUD sangat tepat untuk ditempatkan di bank bjb," ujarnya.

"Bahkan, bank bjb merupakan Bank persepsi yang menjadi penempatan RKUD hampir semua pemerintah daerah di Jawa Barat dan Banten dengan predikat baik, kredibel dan sehat," lanjutnya.

Jumat, 22 Desember 2023

bjb Mesra, Skema Pinjaman Tanpa Bunga untuk Usaha Mikro

bjb Mesra, Skema Pinjaman Tanpa Bunga untuk Usaha Mikro
bjb Mesra, Skema Pinjaman Tanpa Bunga untuk Usaha Mikro.
BANDUNG - Salah satu ketakutan warga ketika meminjam uang ke bank adalah soal jaminan atau agunan. Banyak warga terutama prasejahtera atau pelaku usaha mikro khawatir akan persyaratan tersebut dan memilih meminjam uang kepada bank emok atau rentenir. 

Tapi, saat ini Anda tidak perlu khawatir dan tidak perlu ragu mengakses pinjaman ke bank. Karena bank bjb memiliki produk pinjaman yang memformulasikan warga belum bankable bisa meminjam uang di bank, yaitu bjb Mesra. 

Produk pinjaman ini dibuat khusus bagi para pelaku usaha mikro yang kesulitan mendapatkan modal. Bahkan, bjb Mesra tak mematok bunga dan agunan. Pinjaman langsung diberikan jika telah memenuhi syarat. 

Ya, bjb Mesra adalah fasilitas pinjaman yang diberikan bank bjb kepada pelaku usaha mikro perorangan yang belum bankable. Artinya, pelaku usaha yang belum memenuhi syarat jika mengajukan pinjaman ke bank, namun memiliki kesempatan mendapat pinjaman dari bank bjb. 

Beberapa kriteria warga yang belum bankable namun bisa menjadi debitur bjb Mesra misalnya tak memiliki agunan, tak memiliki izin usaha, serta tak memiliki pembukuan bisnis. Semua kriteria itu bisa diabaikan dan tetap mendapat pinjaman bjb Mesra selama syarat lainnya terpenuhi. 

Bahkan, plafon yang ditawarkan pun cukup besar maksimal hingga Rp10.000.000. Tak hanya itu, Keunggulan produk bjb Mesra adalah bunga 0%, tanpa agunan dan bebas biaya provisi. 

Namun, untuk mengakses pembiayaan ini, nasabah mesti anggota komunitas dari rumah ibadah. Misalnya jamaah dan masyarakat di sekitar rumah ibadah seperti masjid atau gereja yang sudah memiliki usaha mikro atau yang akan menjalankan usaha mikro namun belum bankable. 

Skema pinjaman ini pun memberi keleluasaan bagi debitur untuk memanfaatkan uangnya, seperti untuk keperluan modal usaha dan investasi. Investasi dimaksud misalnya untuk membangun kos kosan, warung, membeli ternak, dan lainnya. 

Jangka waktu pinjaman pun cukup panjang antara enam hingga 12 bulan. Sehingga debitur memiliki spare waktu lebih lama agar cicilan lebih ringan. 

Untuk mendapatkan pinjaman ini, syarat yang harus dipenuhi diantaranya KTP & KK yang menunjukkan penduduk di sekitar tempat ibadah atau perangkat desa RT/RW setempat, surat nikah (bila telah menikah), surat rekomendasi dari pengurus tempat ibadah, mengikuti pelatihan yang diselenggarakan bank bjb, membuka tabungan di bank bjb, serta membentuk kelompok maksimal 20 orang. 

Dengan bjb Mesra, bank bjb berkomitmen membantu masyarakat terhindar dari bank emok. Sebagai informasi, hingga November 2023, tercatat sebanyak 17.029 debitur dari 2.820 kelompok di 5 Provinsi 16 Kota dan 42 Kabupaten dan 1.955 rumah ibadah telah merasakan manfaat kredit bjb Mesra dengan total penyaluran sebesar Rp77,5 miliar.

bank bjb berkomitmen untuk ikut serta dalam menggerakkan ekonomi umat dan menyejahterakan pelaku UMKM di sekitar rumah ibadah.

Tujuan kredit bjb Mesra adalah membantu masyarakat agar terhindar pinjol (pinjaman online) tidak resmi yang (bunganya) mencekik, kemudian agar terhindar dari jeratan rentenir atau bank emok serta lembaga-lembaga peminjam ilegal lainnya. 

Setelah beberapa tahun digulirkan, respon masyarakat terhadap produk ini pun cukup positif. Salah satunya disampaikan Wawan Suwandani DKM Nurul Huda, Kecamatan Cimalaka, Kabupaten Sumedang. 

“Alhamdulillah setelah mendapatkan kredit bjb Mesra, saya bisa menambah modal buat usaha sayuran saya. Sangat terbantu sekali dengan bjb Mesra karena kredit bjb Mesra cicilan perbulannya pun sangat murah karena tidak ada bunga.” pungkasnya.

Hal senada juga disampaikan DKM Arrosyidin Kabupaten Kuningan Mohamad Iqbal. “Setelah mendapatkan kredit Mesra untuk penambahan modal, alhamdulillah pendapatan saya meningkat.” ucap dia. 

Warga Sumedang dari DKM Nurul Huda, Kelurahan Cimalaka, Kecamatan Cimalaka, Enung Rokayah mengaku bersyukur bisa mendapat kredit Mesra sehingga usahanya semakin maju. 

“Dengan bjb Mesra, Alhamdulillah usaha warung makanan saya makin maju. Alhamdulillah setelah mendapatkan pinjaman kredit bjb Mesra usaha saya makin maju, omset meningkat 50%, mudah-mudahan kedepannya bisa mendapatkan kenaikan pinjaman," katanya.

Kamis, 21 Desember 2023

Jadikan GCG Fondasi Bisnis, bank bjb Raih Penghargaan di Ajang CGPI Award 2023

Jadikan GCG Fondasi Bisnis, bank bjb Raih Penghargaan di Ajang CGPI Award 2023
Jadikan GCG Fondasi Bisnis, bank bjb Raih Penghargaan di Ajang CGPI Award 2023.
JAKARTA – Jelang tutup tahun, bank bjb kembali mendapatkan penghargaan prestisius pada gelaran Indonesia Good Corporate Governance Award 2023 sebagai Most Trusted Company Based on Corporate Governance Perception Index (CGPI) . 

bank bjb, berdasarkan analisa dan penilaian dewan juri, dinilai telah mengimplementasikan prinsip-prinsip Good Corporate Governance (GCG) yang excellent dalam tata kelola perusahaan.

Penghargaan diberikan oleh Majalah SWA bersama The Indonesian Institute for Corporate Governance (IICG), dalam acara Indonesia Good Corporate Governance Award 2023 (CGPI Award 2023) dengan tema Membangun Ketangkasan Perusahaan Dalam Kerangka GCG, di Ballroom Shangri-La Jakarta, Rabu (20/12).  

Penghargaan diterima secara langsung oleh Direktur Kepatuhan bank bjb Cecep Trisna. Dalam siaran pers, Cecep menyampaikan bahwa bank bjb menjadikan GCG sebagai panduan dalam menjalankan roda organisasi. 

Alhasil, berkat penerapan GCG yang konsisten, perusahaan mampu menjaga pertumbuhan bisnis dengan sangat baik di tengah berbagai tantangan ekonomi. 

"Penghargaan ini akan menjadi penyemangat bagi kami untuk terus menjadikan prinsip-prinsip tata kelola perusahaan yang baik sebagai dasar dalam menjalankan kegiatan usaha. Serta menjadi pemicu bagi bank bjb untuk terus memberikan pelayanan prima, hingga dapat terus berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi nasional," ucap Cecep.

Ditegaskan Cecep, penghargaan pada bidang GCG ini akan menjadi semangat bagi seluruh insan perseroan untuk terus mempertahankan kinerja terbaik. Juga sekaligus berinovasi demi mengakselerasi pertumbuhan bank bjb sesuai dengan prinsip tata kelola yang baik.

Demi memperkuat penerapan GCG di semua lini, bank bjb secara konsisten melakukan perbaikan dan mitigasi risiko terhadap area titik rawan gratifikasi dengan melibatkan stakeholder. Hal ini sejalan dengan komitmen perseroan dalam mengimplementasikan tata kelola perusahaan yang baik (GCG) dengan menciptakan lingkungan pengendalian yang transparan dan akuntabel. 

Untuk diketahui, bank bjb saat ini telah meraih sertifikat ISO 37001:2016 Sistem Manajemen Anti Penyuapan, bank bjb juga telah menerapkan standar ISO 37001:2016 SMAP dan ISO 37301:2021 SMK. 

bank bjb meyakini, penerapan prinsip GCG yang konsisten dan terjaga akan memberikan dampak pada upaya perbaikan kualitas perseroan. Selain itu juga GCG dapat membentuk karakter perusahaan yang kuat dan adaptif menghadapi tantangan dalam rangka mengakselerasi pertumbuhan usaha.

Demi memperkuat penerapan GCG di semua lini, bank bjb secara konsisten melakukan perbaikan dan mitigasi risiko terhadap area titik rawan gratifikasi dengan melibatkan stakeholder bank bjb . Hal ini sejalan dengan komitmen perseroan dalam mengimplementasikan Tata Kelola Perusahaan yang Baik (GCG) dengan menciptakan lingkungan pengendalian yang transparan dan akuntabel.

Jumat, 15 Desember 2023

Mampu Jaga Pertumbuhan Bisnis, Direksi bank bjb Raih Best CMO Award 2023

Mampu Jaga Pertumbuhan Bisnis,  Direksi bank bjb Raih Best CMO Award 2023
Mampu Jaga Pertumbuhan Bisnis,  Direksi bank bjb Raih Best CMO Award 2023.
JAKARTA - bank bjb kembali mendapat apresiasi karena dinilai telah mampu menjaga pertumbuhan bisnis di tengah tantangan ekonomi nasional maupun global. bank bjb juga dinilai semakin adaptif dan mampu melahirkan berbagai inovasi bisnis perusahaan. 

Di tengah tantangan ketidakpastian ekonomi global maupun ketidakstabilan ekonomi nasional yang masih berlangsung, bank bjb mampu konsisten menjaga konsistensi kinerja perusahaan dan pertumbuhan pendapatan.  Hal itu, dimungkinkan dengan kehadiran inovasi layanan perbankan yang memudahkan nasabah. 

Berkat kinerja solid tersebut, WartaEkonomi.co.id Research and Consulting menetapkan Direktur Konsumer & Ritel bank bjb Suartini sebagai Best Chief Marketing Officer 2023 in Providing Customer-Based Needs Product and Services to Accelerate Business Performance, (Category: Regional Bank), pada ajang Indonesia Best CMO Award 2023, yang diselenggarakan di Jakarta, Kamis (14/12). Penghargaan diterima oleh Senior Executive Vice President Bisnis bank bjb Beny Riswandi.

"Penghargaan dalam Indonesia Best CMO Award 2023 akan mendorong bank bjb meningkatkan pelayanan dan kepuasan para pelanggan, dengan semakin melahirkan berbagai inovasi perbankan," ujar Suartini dalam kesempatan terpisah.

Suartini dinilai dewan juri mampu berperan sebagai  “growth driver” dalam organisasi dan juga mampu membantu meningkatkan pertumbuhan bisnis. Juga, dinilai berperan aktif mendorong organisasi untuk menerapkan inovasi pemasaran hingga terus melakukan perkembangan dan memberikan stimulan positif terhadap roda perekonomian di Indonesia.

Suartini mengatakan seluruh insan bank bjb selalu bekerja keras untuk memberikan pelayanan terbaik sehingga kepuasan pelanggan tetap terjaga dan terus tumbuh.

Menurut Suartini, perkembangan industri jasa keuangan sangat dinamis dan adaptif sehingga mendorong banyak inovasi produk dan lahir layanan baru untuk memberikan akses dan kualitas layanan yang lebih baik.

bank bjb menilai kepuasan pelanggan sebagai salah satu key performance indicators dan menjadi prioritas utama dalam memberikan pelayanan.

Selain itu, kata Suartini, kepuasan pelanggan merupakan landasan untuk pencapaian-pencapaian yang lebih tinggi yang dapat diraih bank bjb dengan cara membangun loyalitas.

"bank bjb tiada henti terus menjawab perubahan kebutuhan dan harapan pelanggan sebagai prioritas utama demi memberikan pelayanan terbaik," kata Suartini.

Sementara itu, dalam melakukan penilaian Indonesia Best CMO Award 2023 dengan tema Managing Brand Innovation to Navigate Customer Loyalty, tim peneliti Warta Ekonomi menggunakan metode desk research, media monitoring dan expert panel dalam melihat kualitas pemimpin CMO/Direktur Pemasaran.

Kinerja perusahaan selama tahun 2022-2023 dinilai melalui annual report meupun laporan keuangan yang relevan.  Di samping itu, dibersamai penggunaan content analysis dengan melihat berbagai sentimen positif yang muncul di media mainstream serta media sosial. Kinerja CMO/Direktur Pemasaran perusahaan yang baik merupakan cermin citra yang baik juga di masyarakat. 

Kamis, 07 Desember 2023

Perkuat Sinergi, bank bjb dan PT Pos Indonesia Perpanjang Perjanjian Kerjasama

Perkuat Sinergi, bank bjb dan PT Pos Indonesia Perpanjang Perjanjian Kerjasama
Perkuat Sinergi, bank bjb dan PT Pos Indonesia Perpanjang Perjanjian Kerjasama.
BANDUNG - Perkuat sinergi dan kolaborasi, bank bjb dan PT Pos Indonesia melakukan Penandatanganan Perpanjangan Perjanjian Kerja Sama (PKS), yang dilaksanakan Rabu (6/12/2023) di Menara bank bjb Jalan Naripan No 12-14 Kota Bandung.

Penandatanganan Perpanjangan PKS dilakukan oleh Direktur Konsumer & Ritel bank bjb Suartini dan Direktur Human Capital Management PT Pos Indonesia Asih Kurniasari Komar, dengan ditandai Penyerahan Plakat dan Cinderamata oleh kedua belah pihak.

Adapun ruang lingkup kerjasama meliputi pemberian fasilitas kredit ritel, bantuan pemotongan dan pembayaran kolektif angsuran kredit ritel. Sementara perjanjian kerjasama ini berlaku selama 5 tahun, terhitung sejak ditandatanganinya perjanjian, sampai dengan 29 November 2028.  

Perkuat Sinergi, bank bjb dan PT Pos Indonesia Perpanjang Perjanjian Kerjasama
Perkuat Sinergi, bank bjb dan PT Pos Indonesia Perpanjang Perjanjian Kerjasama.
Dalam kesempatan terpisah, Direktur Utama bank bjb Yuddy Renaldi menyampaikan, penandatanganan Perpanjangan PKS dengan PT Pos Indonesia dimaksudkan untuk meningkatkan kerjasama kedua belah pihak yang telah terjalin dengan erat.

Juga, sebagai bentuk dukungan bank bjb dalam memberikan berbagai layanan perbankan yang mudah dan optimal kepada PT Pos Indonesia. Sekaligus, menandai sinergi yang terjalin antara bank bjb dengan  PT Pos Indonesia.  

Disampaikan Yuddy, penandatanganan perpanjangan PKS juga dimaksudkan untuk saling memberikan pelayanan antar lembaga dengan tujuan bersama membangun negeri dan memberikan manfaat terbaik bagi bangsa.
"Melalui perpanjangan PKS, bank bjb optimis kerjasama antara kedua belah pihak akan semakin erat dan terjalin dengan baik," ungkap Yuddy. 

Lebih lanjut dipaparkan Yuddy, bank bjb akan terus mendukung PT Pos Indonesia dan juga para karyawan PT Pos Indonesia  untuk dapat memanfaatkan berbagai produk dan layanan kredit konsumer dan ritel.

Yuddy optimis, perpanjangan kerjasama ini juga akan sangat positif untuk mendukung kinerja bisnis bank bjb. Apalagi PT Pos merupakan salah satu Badan Usaha Milik Negara (BUMN) dengan jumlah karyawan yang besar.

Antara lain, memiliki jaringan sebanyak lebih dari 4.000 kantor pos dan didukung 28.000 Agen Pos yang tersebar di seluruh Indonesia yang tentu saja akan senantiasa memerlukan layanan perbankan yang cepat, efisien, dan memudahkan, seperti yang dimiliki oleh bank bjb.

Perkuat Sinergi, bank bjb dan PT Pos Indonesia Perpanjang Perjanjian Kerjasama
Perkuat Sinergi, bank bjb dan PT Pos Indonesia Perpanjang Perjanjian Kerjasama.
“ bank bjb senantiasa mendukung PT Pos Indonesia dengan layanan perbankan yang inovatif, mudah dan cepat. Perpanjangan Kerjasama dengan PT Pos Indonesia juga merupakan bukti nyata bank bjb untuk turut serta memberikan kontribusi terbaik, memberikan Tandamata Untuk Negeri,” ucap Yuddy. 

Berkontribusi Signifikan Dukung Inklusivitas Keuangan, bank bjb Raih LPS Banking Award 2023

Berkontribusi Signifikan Dukung Inklusivitas Keuangan, bank bjb Raih LPS Banking Award 2023
Berkontribusi Signifikan Dukung Inklusivitas Keuangan, bank bjb Raih LPS Banking Award 2023.
JAKARTA - Menjelang penutupan tahun 2023, bank bjb kembali meraih prestasi gemilang yang membanggakan. Kali ini, bank bjb dinobatkan sebagai salah satu pemenang LPS Award 2023 oleh Lembaga Penjamin Simpanan (LPS) dalam 2 kategori yaitu Kategori Bank Teraktif dan Terinovatif Dalam Sosialisasi Program Penjaminan Simpanan Kelompok Bank Umum Kelompok KBMI 2 dan Kategori Bank Teraktif Dalam Kegiatan Literasi Keuangan Kelompok KBMI 2.

Pemberian penghargaan ini dilaksanakan pada Rabu (6/12) di Jakarta, dan secara langsung diterima oleh Yuddy Renaldi, Direktur Utama bank bjb. 

LPS memberikan apresiasi kepada bank bjb atas perannya yang signifikan dalam mendukung dan memajukan sektor keuangan serta berkontribusi dalam pertumbuhan ekonomi nasional. Bank bjb juga diakui atas upayanya dalam mempromosikan inklusivitas dan literasi keuangan di Indonesia.

Yuddy mengungkapkan bahwa penghargaan ini akan menjadi motivasi bagi bank bjb untuk terus memberikan layanan perbankan terbaik kepada masyarakat. Selain itu, bank bjb berkomitmen untuk terus berperan dalam pembangunan lingkungan sekitar, terutama di daerah di mana bank tersebut beroperasi.

Berkontribusi Signifikan Dukung Inklusivitas Keuangan, bank bjb Raih LPS Banking Award 2023
Berkontribusi Signifikan Dukung Inklusivitas Keuangan, bank bjb Raih LPS Banking Award 2023.
bank bjb juga terus berupaya meningkatkan inklusi dan literasi keuangan di seluruh negeri.

Dalam hal ini, bank bjb secara aktif memberikan edukasi keuangan kepada generasi muda di berbagai daerah, dengan tujuan memperkenalkan berbagai produk dan layanan perbankan bank bjb serta manfaatnya.

bank bjb juga berperan sebagai agen pembangunan dengan menyosialisasikan peran dan produk-produk keuangan perusahaan yang dirancang untuk membantu masyarakat merencanakan keuangan mereka.

Selain edukasi, bank bjb juga aktif dalam berbagai kegiatan yang mendukung literasi dan inklusi keuangan, seperti Festival Inklusi Keuangan yang melibatkan berbagai elemen masyarakat, termasuk pelajar, agen bjb BiSA Layanan Keuangan Tanpa Kantor dalam Rangka Keuangan Inklusif (Laku Pandai), pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM), serta peserta Dana Pensiun Lembaga Keuangan (DPLK).

Sebagai salah satu agen utama dalam sosialisasi, bank bjb mengandalkan agen Laku Pandai dengan panggilan "bjb BiSA." Para agen ini menjadi ujung tombak dalam memperkenalkan produk-produk perbankan kepada masyarakat melalui layanan keuangan tanpa kantor. Kerjasama dengan berbagai pihak dan dukungan teknologi informasi menjadi landasan penyediaan layanan ini.

Agen bjb BiSA berasal dari berbagai profesi, seperti petani, nelayan, perangkat desa, pensiunan, guru, ibu rumah tangga, pedagang, bidan, dan banyak lagi. Mereka tidak hanya beroperasi sebagai individu, tetapi juga dapat berbentuk badan hukum, seperti koperasi, kelompok tani atau nelayan, BumDes, perusahaan, dan lembaga lainnya, sesuai dengan ketentuan OJK. Para agen bjb BiSA tersebar di seluruh wilayah Jawa Barat dan wilayah lain yang menjadi tempat tinggal nasabah bank bjb.

Tidak hanya itu, bank bjb juga aktif dalam memberikan edukasi keuangan kepada masyarakat dan komunitas, termasuk pedagang di berbagai daerah. Misalnya, bank bjb secara aktif memberikan edukasi transaksi digital melalui QRIS untuk memudahkan jual beli antara masyarakat dan pedagang pasar. Selain itu, bank bjb juga turut mempromosikan pentingnya menabung sejak dini melalui tabungan Simpanan Pelajar (SimPel).

Yuddy juga menekankan bahwa bank bjb juga secara aktif mendukung berbagai program sosial dan kemanusiaan mencakup sektor-sektor seperti pendidikan, lingkungan, dan kesehatan. 

Menurut Yuddy, program tanggung jawab sosial perusahaan juga dukungan bank bjb pada sektor pendidikan wujud dukungan bank bjb terhadap pembangunan berkelanjutan. Selain itu, menjadi bagian dari komitmen bank bjb terhadap konsep Tata Kelola Perusahaan yang Baik (Good Corporate Governance).

Yuddy menegaskan bahwa penghargaan dari LPS adalah bukti nyata bahwa bank bjb merupakan perusahaan yang tangguh dan mampu berkembang pesat dalam menghadapi tantangan zaman. Prestasi ini merupakan hasil dari kerja keras dan dedikasi seluruh tim bank bjb dalam memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat.

Yuddy, mewakili seluruh manajemen dan karyawan bank bjb, mengucapkan selamat ulang tahun yang ke-18 kepada LPS, dan berharap agar LPS terus memberikan kontribusi terbaiknya bagi masyarakat Indonesia.

“Selamat ulang tahun yang ke-18 kepada LPS, semoga LPS terus memberikan kontribusi terbaiknya serta manfaat kepada masyarakat Indonesia,” ucap Yuddy. 

Rabu, 06 Desember 2023

Konsisten Akselerasi Bisnis bank bjb, 3 Direksi bank bjb Raih Penghargaan dari Infobank

Konsisten Akselerasi Bisnis bank bjb, 3 Direksi bank bjb Raih Penghargaan dari Infobank
Konsisten Akselerasi Bisnis bank bjb, 3 Direksi bank bjb Raih Penghargaan dari Infobank.
JAKARTA - Prestasi gemilang diraih oleh 3 Direksi bank bjb, yaitu Direktur Utama bank bjb, Yuddy Renaldi, yang dinobatkan sebagai Bankers Of The Year 2023, Direktur Information Technology, Treasury & International Banking bank bjb, Rio Lanasier dan Direktur Komersial & UMKM bank bjb, Nancy Adistyasari yang keduanya dianugerahi penghargaan The Next 200 Leaders 2023, dalam Forum Infobank Top 100 CEO dan The Next Leader Forum bertajuk The Inspiration From Succesful Leaders in Crisis di Jakarta, Selasa (5/12). Penghargaan diterima oleh Direktur Komersial dan UMKM bank bjb Nancy Adistyasari. 

Penghargaan ini diberikan sebagai pengakuan atas kontribusi luar biasa dalam memimpin bank bjb hingga berhasil mencatatkan kinerja positif di tengah berbagai tantangan ekonomi yang diiringi oleh berbagai transformasi digital, inovasi produk, jasa dan layanan perbankan bank bjb sehingga memberikan dampak positif yang signifikan bagi masyarakat secara keseluruhan.

Pada kesempatan terpisah Direktur Utama bank bjb Yuddy Renaldi mengungkapkan apresiasinya atas penghargaan tersebut. 

“Penghargaan ini menjadi semakin memotivasi kami untuk memberikan persembahan terbaik bagi negeri serta penghargaan ini lahir karena hadirnya ‘Super Team' Insan bank bjb yang sudah bersama-sama bekerja keras untuk mewujudkan kinerja yang cemerlang di tengah tantangan ekonomi,” ucap Yuddy.  

Konsisten Akselerasi Bisnis bank bjb, 3 Direksi bank bjb Raih Penghargaan dari Infobank
Konsisten Akselerasi Bisnis bank bjb, 3 Direksi bank bjb Raih Penghargaan dari Infobank.
bank bjb semakin dikenal sebagai salah satu bank yang berkiprah dan berkontribusi secara nasional serta memiliki fondasi bisnis yang solid, didukung oleh sistem teknologi informasi yang mumpuni. bank bjb juga telah berhasil melakukan perbaikan berkelanjutan dan memiliki fondasi yang kuat untuk pertumbuhan di masa depan.

Yuddy juga menekankan bahwa prestasi-prestasi tersebut memberikan energi positif, semangat, dan kepercayaan diri kepada seluruh Insan bank bjb. Hal ini memungkinkan mereka untuk lebih percaya diri dalam bersaing dan berkembang.

Management bank bjb juga dinilai aktif mengedepankan nilai-nilai ini kepada seluruh sumber daya manusia bank bjb, mendorong perubahan dari level bank daerah menjadi bank nasional yang memberikan layanan terbaik.

Kolaborasi juga terus dilakukan sebagai bagian dari strategi bank bjb untuk memberikan kontribusi positif pada pengembangan bisnis, yang pada akhirnya akan membantu meningkatkan pertumbuhan ekonomi nasional. 

"Dengan kinerja yang baik, pengakuan dari berbagai lembaga kredibel, termasuk penghargaan ini, tentu akan memberikan nilai tambah bagi kami untuk terus berinovasi dan mendorong kinerja bank bjb menjadi lebih baik dari waktu ke waktu," tambahnya.

Konsisten Akselerasi Bisnis bank bjb, 3 Direksi bank bjb Raih Penghargaan dari Infobank
Konsisten Akselerasi Bisnis bank bjb, 3 Direksi bank bjb Raih Penghargaan dari Infobank.
TOP 100 CEO 2023 & Bankers Of The Year 2023 serta The Next 200 Leaders 2023 diberikan kepada para pemimpin perusahaan di sektor perbankan yang memenuhi sejumlah kriteria, termasuk kinerja perusahaan yang dipimpin berdasarkan hasil rating sektoral dan predikat kinerja "sangat bagus". 

Senin, 04 Desember 2023

bank bjb Raih Best Digital Finance for E-Banking Transactions in Real Time

bank bjb Raih Best Digital Finance for E-Banking Transactions in Real Time
bank bjb Raih Best Digital Finance for E-Banking Transactions in Real Time.
JAKARTA - Kesuksesan bank bjb dalam melakukan transformasi digital yang memberikan kemudahan, kenyamanan, dan manfaat nyata bagi nasabah, stakeholder, shareholder, kembali mendapatkan apreasiasi. 

Kali ini, berkat keberhasilan transformasi digital yang dilakukan, terutama dalam memberikan kemudahan dalam fitur-fitur layanan perbankan, bank bjb meraih penghargaan Best Digital Finance for E-Banking Transactions in Real Time, (Category: KBMI 2) dalam ajang Indonesia Best Digital Finance Awards 2023: Defining Digital Market Segmentation to Drive Business Sustainability, yang diselenggarakan oleh Majalah Warta Ekonomi, Rabu (29/11). Penghargaan ini diterima oleh Senior Executive Vice President (SEVP) Bisnis bank bjb Beny Riswandi.

bank bjb dinilai telah menghadirkan layanan perbankan dengan cepat sehingga semakin memudahkan nasabahnya dalam melakukan berbagai transaksi keuangan secara real time.  

Teknologi e-banking yang dimiliki oleh bank bjb, dimana juga berkontribusi dengan semakin pesatnya transaksi digital, juga dinilai telah turut berkontribusi mendorong pertumbuhan ekonomi Indonesia.

Kemudian, langkah bank bjb melakukan akselerasi digitalisasi sistem pembayaran baik melalui QRIS, DIGI by bank bjb, maupun channel lain, dinilai dewan juri sudah sejalan dengan kebijakan yang diterapkan oleh Bank Indonesia untuk memperluas inklusi keuangan. 

Dalam kesempatan terpisah, Direktur Utama bank bjb, Yuddy Renaldi menyampaikan, inovasi digital sudah menjadi bagian yang melekat dalam setiap pengambilan kebijakan dan arah bisnis bank bjb. Tak heran, dengan inovasi digital kinerja perusahaan tetap solid, bertumbuh, di tengah tantangan ekonomi.

bank bjb Raih Best Digital Finance for E-Banking Transactions in Real Time
bank bjb Raih Best Digital Finance for E-Banking Transactions in Real Time.
"Penghargaan ini merupakan buah kerja keras seluruh insan bank bjb yang senantiasa mengedepankan inovasi digital demi semakin memudahkan nasabah, terutama dalam mengakses berbagai layanan perbankan secara real time," ucap Yuddy. 

Menurutnya, penghargaan yang diraih menjadi motivasi dan semangat bagi bank bjb untuk terus berkontribusi positif serta melakukan kolaborasi dan inovasi demi pelayanan terbaik bagi nasabah setia dan memberikan banyak manfaat bagi masyarakat.

Widi menjelaskan, pengguna aplikasi mobile banking DIGI by bank bjb semakin pesat tembus lebih dari 1,6 juta pengguna. Ini membuktikan layanan digital bank bjb semakin digandrungi oleh nasabah karena memberikan kecepatan dan keamanan. 

Keberhasilan bank bjb melakukan inovasi dan transformasi digital juga terlihat dari pertumbuhan positif penggunaan QRIS merchant bank bjb. 

Selain itu, perusahaan terus mengembangkan fasilitas kredit berbasis digital melalui aplikasi Loan on Boarding seperti DigiLoan dan bjb LAKU untuk berbagai segmen kredit.

bank bjb juga sudah meluncurkan fitur bjb Cardless, layanan tarik tunai tanpa kartu yang bisa diakses pada aplikasi mobile banking DIGI by bank bjb. Layanan ini memudahkan nasabah untuk mengambil uang tunai di ATM atau Gerai seperti Indomaret dan Ceriamart yang telah bekerjasama jika lupa membawa kartu debit. 

“bank bjb akan terus memperluas kolaborasi dan mengeluarkan inovasi digital agar memberikan keamanan dan kemudahan bagi nasabah dalam bertransaksi,” ucap Widi.

Ke depan, bank bjb akan terus memperluas kolaborasi dan mengeluarkan inovasi digital agar memberikan keamanan dan kemudahan bagi nasabah dalam bertransaksi. Nasabah juga akan semakin dimanjakan melalui layanan "fintech like" yang bank bjb sediakan, tanpa harus datang ke bank, di mana saja dilakukan melalui gadget-nya masing-masing.

"Inovasi kemudahan bertransaksi lainnya akan terus dikembangkan demi pelayanan prima,"ujar Yuddy.

Komitmen Terapkan Bisnis Berkelanjutan, bank bjb Sabet Penghargaan di Ajang ESG Disclosure Awards 2023

Komitmen Terapkan Bisnis Berkelanjutan, bank bjb Sabet Penghargaan di Ajang ESG Disclosure Awards 2023
Komitmen Terapkan Bisnis Berkelanjutan, bank bjb Sabet Penghargaan di Ajang ESG Disclosure Awards 2023.
JAKARTA - Komitmen dan penerapan bisnis bank bjb berdasar pada prinsip Environmental, Social & Governance (ESG) mendapat apresiasi dari pihak luar. Kali ini, bank bjb meraih prestasi dengan mendapatkan Rating tinggi dengan predikat Leadership AA pada ajang ESG Disclosure Transparancy Awards 2023.

Penghargaan ini diterima oleh Senior Executive Vice President Credit Risk bank bjb Galis Prasetya. pada acara Penganugerahan ESG Disclosure Transparancy Awards 2023 yang diselenggarakan oleh Investortrust bekerjasama dengan Bumi Global Karbon Foundation (BGK Foundation), di Jakarta,  Rabu (29/11).

Komitmen Terapkan Bisnis Berkelanjutan, bank bjb Sabet Penghargaan di Ajang ESG Disclosure Awards 2023
Komitmen Terapkan Bisnis Berkelanjutan, bank bjb Sabet Penghargaan di Ajang ESG Disclosure Awards 2023.
Yuddy menyampaikan, dengan raihan rating Leadership AA ini membuktikan bahwa bank bjb merupakan perusahaan yang agile dan adaptif dalam menyesuaikan diri pada tantangan zaman.

"bank bjb dalam menjalankan bisnis, senantiasa menjaga keseimbangan aspek Environment, Social, and Governance (ESG). Penghargaan ini tidak dapat diraih tanpa kerja sama dan kerja keras seluruh insan bank bjb," ungkap Yuddy.

Yuddy menjelaskan, penghargaan ESG Disclosure Transparancy Awards 2023 didasarkan pada hasil pemeringkatan dan penilaian pengungkapan faktor ESG dalam Sustainability Report (SR).

BGK Foundation sendiri merupakan anggota dari Global Reporting Initiative (GRI), Task Force on Climate-related Financial Disclosure (TCFD), dan Partner Silver dari Carbon Disclosure Project (CDP).

Adapun penilaian yang dilakukan BGK Foundation menggunakan metodologi 33 faktor ESG berdasarkan faktor ESG pasar modal terkemuka, studi peraturan, perjanjian internasional, serta standar dan pedoman pelaporan yang juga telah melalui proses assurance oleh pihak ketiga independen.

Komitmen Terapkan Bisnis Berkelanjutan, bank bjb Sabet Penghargaan di Ajang ESG Disclosure Awards 2023
Komitmen Terapkan Bisnis Berkelanjutan, bank bjb Sabet Penghargaan di Ajang ESG Disclosure Awards 2023.
Sementara evaluasi terhadap pengungkapan ESG dilakukan untuk mengukur sejauh mana transparansi ESG telah dicapai perusahaan dan langkah apa yang dapat dipraktikkan untuk meningkatkan pencapaian pengungkapan ESG.

Pengungkapan ESG juga bertujuan mendorong perusahaan terkait menjadi lebih agile dan unggul. Khususnya untuk menyesuaikan kondisi kerja, memiliki fokus pada keberlanjutan, dapat bertahan dalam situasi politik, sosial dan lingkungan yang cepat berubah, serta menjadi legasi baru di tengah permasalahan ekonomi.

Disampaikan Yuddy, bank bjb senantiasa menerapkan prinsip keberlanjutan dalam menjalankan roda bisnis, demi menjaga keberlangsungan lingkungan serta sosial dalam jangka panjang.

Penghargaan yang diraih bank bjb, menjadi bukti bahwa perusahaan selalu menjadikan praktik usaha berkelanjutan sebagai acuan dalam memandu langkah-langkah strategis ekspansi perusahaan.

Nilai-nilai ESG yang dipegang teguh bank bjb, menjadi indikator-indikator penting dalam mengukur keberhasilan lembaga dalam memberikan kontribusi yang menyeluruh bagi semua stakeholder.

bank bjb juga terus menunjukkan komitmennya terhadap praktik Environmental (Lingkungan), Social (Sosial), dan Governance (tata Kelola) (ESG). Hal ini tercermin dari portofolio pembiayaan hijau bank bjb yang terus tumbuh.

Minggu, 29 Oktober 2023

bank bjb Cabang Denpasar Turut Meriahkan Event BIK Bali FINEF 2023 di Tabanan

bank bjb Cabang Denpasar Turut Meriahkan Event BIK Bali FINEF 2023 di Tabanan
bank bjb Cabang Denpasar Turut Meriahkan Event BIK Bali FINEF 2023 di Tabanan.
DENPASAR - bank bjb melalui jaringan bank bjb Kantor Cabang Denpasar turut berpartisipasi dalam kegiatan Bulan Inklusif Keuangan (BIK) Bali Financial Experience Festival (FINEF) tahun 2023 yang diselenggarakan Otoritas Jasa Keuangan (OJK) dan Forum Komunikasi Lembaga Jasa Keuangan (FKLJK) Provinsi Bali yang digelar di Gedung Kesenian I Ketut Maria, Kabupaten Tabanan, Bali pada Jumat 27 Oktober 2023.

BIK Bali FINEF 2023 bertujuan untuk mendorong masyarakat agar lebih dekat lagi dengan berbagai industri jasa keuangan serta produknya, dengan tersedianya ragam stand booth finansial dan expo produk-produk UMKM.

Dalam BIK Bali FINEF 2023 stand booth bank bjb Cabang Denpasar cukup menarik atensi pengunjung, termasuk Bupati Tabanan, Komang Gede Sanjaya yang bersama Wakil Ketua Dewan Komisioner OJK, Mirza Adityaswara dan Kepala OJK Regional 8 Bali dan Nusa Tenggara, Kristianti Puji Rahayu, menyempatkan melihat-lihat produk perbankan dan pelayanan bank bjb.

bank bjb Cabang Denpasar Turut Meriahkan Event BIK Bali FINEF 2023 di Tabanan
bank bjb Cabang Denpasar Turut Meriahkan Event BIK Bali FINEF 2023 di Tabanan.
Dalam kesempatan tersebut, Bupati Tabanan, Komang Gede Sanjaya menyinggung pentingnya memberi perhatian dan kemudahan kepada kalangan pelajar, khususnya di Kabupaten Tabanan agar lebih memahami manfaat menabung sejak dini melalui program Kejar (Satu Rekening Satu Pelajar).

"Kabupaten Tabanan yang terdiri dari 10 kecamatan dan 133 desa, tentunya masih sangat memerlukan penjelasan terkait pemahaman dan awareness masyarakat akan penggunaan produk dan layanan jasa keuangan, sehingga nantinya dapat membantu mendorong pencapaian target inklusi keuangan," jelas Bupati Sanjaya.

Kaitan dengan harapan Bupati Tabanan, Komang Gede Sanjaya, bank bjb Cabang Denpasar sendiri terus mendorong masyarakat, termasuk para pelajar menikmati manfaat beragam produk tabungan, salah satunya yang dirancang khusus bagi kalangan pelajar yakni bjb SimPel (Simpanan Pelajar).

Seperti dilakukan bank bjb Cabang Denpasar yang menyiapkan doorprize tabungan dan sepeda untuk masyarakat dan pelajar yang turut aktif dalam kegiatan BIK Bali FINEF 2023.

"Ini merupakan bagian dari langkah dan upaya bank bjb untuk menstimulasi peningkatan akses keuangan sekaligus mendorong pertumbuhan ekonomi," kata Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb, Widi Hartoto.

Event BIK Bali FINEF 2023 sendiri mampu menarik perhatian sekira 7.500 masyarakat untuk berkunjung, terutama kalangan pelajar dari mulai tingkat sekolah dasar, SMP, hingga SMA/SMK dari sejumlah wilayah di Bali.

bank bjb Cabang Denpasar Turut Meriahkan Event BIK Bali FINEF 2023 di Tabanan
bank bjb Cabang Denpasar Turut Meriahkan Event BIK Bali FINEF 2023 di Tabanan.
Penyelenggaraan BIK Bali FINEF 2023 diharapkan bisa mengakselerasi akses keuangan daerah dalam rangka meningkatkan literasi keuangan yang dapat mendorong pertumbuhan ekonomi daerah dan meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Selain itu, dengan melek keuangan juga dapat membuat terhindar dari hal-hal negatif seperti meminimalisasi masyarakat dari jerat pinjaman online (pinjol), judi online dan hal lainnya yang merugikan.(yk)

Jumat, 27 Oktober 2023

Perluas Literasi Keuangan, bank bjb Gelar Bankers Cilik WideScreen

Perluas Literasi Keuangan, bank bjb Gelar Bankers Cilik WideScreen
Perluas Literasi Keuangan, bank bjb Gelar Bankers Cilik WideScreen.
BANDUNG - bank bjb berkomitmen untuk terus memperluas literasi keuangan, termasuk pada generasi muda. Paling baru, bank bjb Cabang Cianjur mengadakan kegiatan Bankers Cilik WideScreen bersama SMKN 1 Cianjur bertempat di ruang rapat Gede Pangrango bank bjb Cabang Cianjur.

Acara Bankers Cilik WideScreen merupakan acara edukasi kepada siswa mengenai produk bank bjb, dibarengi dengan nonton bareng film "Balada si Roy" dan di tutup dengan office tour keliling lingkungan kerja bank bjb.

Seluruh siswa sangat antusias mengikuti acara tersebut, karena diberi kesempatan untuk melihat langsung lingkungan kerja bank bjb (Ruang Safe Deposit Box, Brankas, Customer Service dan Teller).

Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb Widi Hartoto menyampaikan, kegiatan Bankers Cilik WideScreen juga sebagai bagian dari pengenalan literasi keuangan sejak dini kepada generasi muda, khususnya anak sekolah.

"Kami berharap kegiatan Bankers Cilik WideScreen bisa menjadi salah satu upaya untuk meningkatkan literasi keuangan di kalangan pelajar," ujar Widi.

Dia mengatakan, melalui keigatan itu para pelajar bisa memahami tugas dan fungsi perbankan, dalam hal ini bank bjb, juga memahami berbagai produk keuangan sehingga diharapkan akan mengenal dan pada akhirnya secara sadar untuk belajar menyisihkan keuangan dan menabung di bank.

Menurut Widi, bank bjb memiliki produk perbankan yang cocok untuk pelajar, antara lain Tabungan bjb SimPel (Simpanan Pelajar) yang memberikan banyak kemudahan bagi pelajar, antara lain adalah setoran awal yang terjangkau, bebas biaya administrasi tabungan dan biaya penggantian buku serta mendapatkan fasilitas kartu ATM.

"Apabila pelajar telah terbiasa memiliki kebiasaan menabung sejak dini, maka di masa dewasa kelak dapat melakukan perencanaan keuangan dengan baik," ujar Widi.

Disampaikan Widi, melalui kegiatan Bankers Cilik WideScreen, diharapkan para pelajar bisa memahami berbagai pengetahuan mengenai industri keuangan khususnya perbankan dan bisa memahami pentingnya menabung sejak dini untuk menghadapi masa depan yang lebih baik.

"Mudah-mudahan kegiatan ini menambah semangat siswa untuk bisa menabung untuk masa depan yang cemerlang," ucap Widi.

Sementara itu, David, salah satu peserta yang mengikuti acara Bankers Cilik WideScreen mengaku senang bisa mendapatkan banyak ilmu tentang dunia perbankan. Ia akhirnya mengerti, menabung sejak dini sangat penting untuk menghilangkan kebiasaan boros. Setelah mengikuti acara ini, ia menjadi lebih paham tentang cara menabung di bank. Dia bahkan berjanji akan lebih giat menabung untuk masa depan yang lebih baik.

"Acaranya seru, jadi tahu banyak hal soal dunia perbankan," ucapnya.

Sekolahmu mau seperti ini juga? Hubungi bank bjb terdekat ya!

Akselerasi Dunia Olahraga, bank bjb Dukung Acara PORTUE Bandung Championship

Akselerasi Dunia Olahraga, bank bjb Dukung Acara PORTUE Bandung Championship
Akselerasi Dunia Olahraga, bank bjb Dukung Acara PORTUE Bandung Championship.
BANDUNG - bank bjb berkomitmen untuk perkembangan berbagai olahraga untuk melahirkan para atlet yang mampu mengharumkan nama bangsa. Kali ini, bank bjb turut mendukung kegiatan olahraga bertajuk Pekan Olahraga Tungal Event Bandung Championship atau PORTUE Bandung Championship yang merupakan pertandingan antar klub atau sekolah se-Kota Bandung yang akan diselenggarakan pada tanggal 24 Oktober 2023 sampai dengan 31 Oktober 2023.

Pembukaan pembukaan PORTUE Bandung Championship turut dihadiri Pemimpin Divisi Dana & Jasa Konsumer Edy Kurniawan Saputra, Pemimpin bank bjb Cabang Buah Batu Ahmad Faizal. Juga, dihadiri perwakilan dari pemerintahan, mulai Walikota Bandung, Ketua DPRD Kota Bandung, Sekretaris Daerah Kota Bandung, Perwakilan Pangdam III, Perwakilan Polda Jawa Barat, dan Pejabat-pejabat Kota Bandung lainnya.

Nantinya, kegiatan PORTUE Bandung Championship akan diikuti klub-klub olahraga dari 32 cabang olahraga anggota KONI Kota Bandung yang juga diramaikan dengan kehadiran pelaku industri olahraga UMKM maupun industri olahraga lainnya.

Kegiatan PORTUE Bandung Championship diikuti siswa-siswi sekolah tingkat SD yang berjumlah 480 sekolah, SMP 267 sekolah dan SMA/SMK sebanyak 265 baik swasta maupun negeri. Juga, kelompok masyarakat umum pemberdaya olahraga dan kreasi perlombaan lain yang diselenggarakan.

PORTUE Bandung Championship juga dimaksudkan untuk membudayakan sistem kompetisi yang sistematis, berjenjang dan berkesinambungan dan mengembangkan industri olahraga untuk kemajuan perekonomian. Sekaligus, sebagai kejuaraan untuk dijadikan sebagai ajang evaluasi dan mengukur kemampuan atlet.

Dukungan bank bjb, merupakan tindak lanjut dari kerjasama yang sebelumnya telah terjalin dengan KONI Bandung Tentang Pemanfaatan Fasilitas Kartu ATM dan Debet Co-Branding dimana salah satu langkah kongkrit dari kerjasama tersebut yaitu akan dibukakan rekening Tabungan bank bjb melalui Fasilitas Co-Branding Kartu ATM dan Debet untuk kurang lebih sepuluh ribu peserta atlet Kota Bandung.

Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb, Widi Hartoto menyampaikan, bank bjb mendukung sepenuhnya perhelatan PORTUE Bandung Championship agar tercipta bibit-bibit unggul baru, yaitu para atlet muda, di berbagai cabang olahraga.

“Dukungan bank bjb diharapkan akan turut mendorong perkembangan dan pertumbuhan industri olahraga di Kota Bandung. Karena itu, bank bjb juga mengajak masyarakat umum untuk mengenal dan berpartisipasi dalam event tersebut,” ucap Widi.

Dukungan bank bjb juga sejalan dengan visi perusahaan, untuk berkontribusi pada setiap acara yang menumbuhkan sportivitas, sekaligus juga dapat menjadi momentum kebangkitan kembali festival olahraga di Indonesia.

Disampaikan Widi, berbagai kegiatan olahraga yang maju dapat menjadi salah satu pendorong bergeraknya kembali roda ekonomi daerah, karena itu bank bjb terus mendukung berbagai agenda olahraga. Widi optimis, melalui ajang olahraga ini diharapkan banyak sektor akan mendapat stimulasi untuk bergerak lebih aktif lagi. Apalagi, event tersebut juga dihadiri berbagi pelaku UMKM.

“bank bjb senantiasa mendukung kegiatan olahraga, apalagi perkembangan olahraga saat ini signifikan seiring lahirnya beragam komunitas dan juga para atlet muda baru yang memerlukan sebuah ajang untuk menguji kemampuan,” ucap Widi .

Selasa, 17 Oktober 2023

bank bjb Dukung Event Celestia, Hadirkan Promo Diskon Hingga Fastlane Untuk Masuk ke Lokasi

bank bjb Dukung Event Celestia, Hadirkan Promo Diskon Hingga Fastlane Untuk Masuk ke Lokasi
bank bjb Dukung Event Celestia, Hadirkan Promo Diskon Hingga Fastlane Untuk Masuk ke Lokasi.
JAKARTA - bank bjb berkomitmen untuk senantiasa mendukung berbagai event kreatif yang dilakukan generasi muda. Dukungan nyata bank bjb kali ini diberikan dalam gelaran Event Celestia alias Cerita Lelana Suara Euforia yang digelar SMAN 68 Jakarta, pada 21 Oktober 2023 di Gambir Expo Kemayoran.  
Ada berbagai musisi yang akan meramaikan acara mulai Maliq D’essentials, The Changcutters, Sal Priadi, Yura, hingga Diskopantera. Selain itu, terdapat berbagai lomba, seperti Modern Dance, debat, hingga lomba basket. 

Dalam event tersebut, bank bjb memberikan berbagai promo menarik yaitu antara lain promo pembelian tiket on the spot berupa promo potongan harga senilai Rp35.000,- untuk pengunjung yang melakukan scan QRIS tiket masuk melalui DIGI atau DigiCash by bank bjb. Kuota tiket on the spot sebanyak 355 dan tiket hanya dapat dibeli dengan menggunakan DIGI atau DigiCash by bank bjb, maksimal 1 (satu) akun untuk 1(satu) tiket.

Program lain yaitu Insentif Tenant dimana para Tenant yang berpartisipasi, akan mendapat saldo DigiCash by bank bjb Rp150.000, dengan syarat mendapatkan transaksi QRIS sebanyak 50 kali (tidak berlaku kelipatan). Promo berlaku khusus untuk tenant yang menggunakan QRIS bank bjb dan transaksi belanja menggunakan QRIS bank bjb melalui DIGI atau DigiCash by bank bjb.

Bagi pengunjung, juga akan dapat menggunakan akses masuk khusus, alias Fastlane dan tak perlu antri untuk memasuki area event. Caranya juga mudah, cukup download dan aktivasi DIGI atau DigiCash by bank bjb dan diperlihatkan kepada panitia penjaga pintu tiketing.

Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb Widi Hartoto menyampaikan, dukungan bank bjb dalam event tersebut, sebagai bagian dari upaya untuk memperluas akses digital banking bank bjb khususnya di kalangan milenial. 
"bank bjb akan terus mendukung kegiatan kreatif yang dilakukan generasi milenial," ucap Widi.

Disampaikan Widi, bank bjb senantiasa memanjakan nasabah khususnya para pengguna DIGI dan DigiCash by bank bjb. Karena itu, jangan lupa hadiri Event Celestia dan download aplikasi DIGI dan DigiCash by bank bjb di Appstore atau Playstore. Informasi lebih lanjut kunjungi website bank bjb www.bankbjb.co.id (infobjb.id/celestia).

“Pengguna aplikasi DIGI dan DigiCash by bank bjb akan selalu mendapat berbagai kemudahan fasilitas, termasuk ketika melakukan pembelian, pembayaran, maupun untuk transaksi perbankan lainnya,” ujar Widi. 
DIVISI CORPORATE SECRETARY
bank bjb. 

Minggu, 15 Oktober 2023

Perkuat Sinergi, bank bjb Tandatangani Adendum Perpanjangan PKS dengan TNI AD

Perkuat Sinergi, bank bjb Tandatangani Adendum Perpanjangan PKS dengan TNI AD
Perkuat Sinergi, bank bjb Tandatangani Adendum Perpanjangan PKS dengan TNI AD.
JAKARTA - bank bjb terus memperkuat sinergi dan kolaborasi untuk mengakselerasi kinerja bisnis. Paling anyar, bank bjb melakukan penandatanganan Adendum Perjanjian Kerja Sama (PKS) dengan Mabes TNI Angkatan Darat, pada Kamis (12/10) bertempat di Gedung Mabes Angkatan Darat, Jakarta Pusat. Penandatanganan Adendum dilakukan oleh Direktur Konsumer & Ritel bank bjb Suartini dengan ASPERS TNI Angkatan Darat Mayjend TNI Agus Prangarso.

Penandatanganan Adendum, turut dihadiri Rudy Purwadhi Pemimpin Divisi Kredit Ritel, Isa Anwari Pemimpin Divisi Hubungan Kelembagaan, Herfinia Pemimpin Unit DPLK beserta jajaran. Adapun dari TNI AD, Irpers Itum Itjenad, Waaspers Kasad Bidang Binwatpers, DIRKUAD, DIRKUMAD, Tim Pokja TNI AD, dan Paban VII/Binjahril Spersad.

Suartini menyampaikan, penandatangan Adendum ini sebagai bukti, bank bjb akan senantiasa mendukung TNI AD dalam memperoleh layanan perbankan yang mudah dan optimal. Juga, menandai sinergi yang lebih erat antara perusahaan dengan TNI Angkatan Darat.

Disampaikan Suartini, penandatanganan Adendum juga dimaksudkan untuk saling memberikan manfaat antar lembaga dengan tujuan bersama membangun negeri dan memberikan manfaat terbaik bagi bangsa.

“bank bjb optimis perpanjangan kerjasama ini akan semakin mempererat hubungan bank bjb dan TNI yang selama ini telah terjalin sangat baik," kata Suartini, Kamis (12/10).

bank bjb, sebagai salah satu perbankan nasional terbesar, akan terus membantu dan mendukung TNI beserta seluruh anggotanya dari berbagai kesatuan untuk dapat memanfaatkan berbagai produk dan layanan kredit konsumer dan ritel, kredit kepemilikan rumah (KPR), pengelolaan keuangan melalui berbagai produk simpanan bank bjb, hingga pengelolaan dana pensiun melalui pemanfaatan program DPLK bank bjb (bjb Siap).

bank bjb optimis, perpanjangan kerjasama ini juga akan sangat positif untuk mendukung kinerja bisnis bank bjb. Personel TNI AD dipastikan akan senantiasa memerlukan layanan perbankan yang cepat, efiesen, dan memudahkan, seperti yang dimiliki oleh bank bjb. Sebagai informasi, tercatat penyaluran kredit konsumer bank bjb untuk para Anggota TNI telah berlangsung di berbagai daerah Indonesia tidak hanya di Jawa Barat dan Banten.

"bank bjb senantiasa mendukung TNI AD dan seluruh anggotanya melalui layanan perbankan yang inovatif, mudah dan cepat," ucap Suartini.

Sabtu, 14 Oktober 2023

Komitmen Perbankan Dorong Perekonomian, bank bjb Tandatangani Kredit Sindikasi untuk Pembangunan Pabrik Pusri III B

Komitmen Perbankan Dorong Perekonomian, bank bjb Tandatangani Kredit Sindikasi untuk Pembangunan Pabrik Pusri III B
Komitmen Perbankan Dorong Perekonomian, bank bjb Tandatangani Kredit Sindikasi untuk Pembangunan Pabrik Pusri III B.
JAKARTA - bank bjb melakukan penandatanganan Perjanjian Kredit Pendanaan Proyek Pabrik Pusri IIIB dengan PT Pusri Palembang, melalui skema Kredit Sindikasi bersama sejumlah perbankan nasional, dengan total Rp9,3 Triliun, pada Jumat (13/10) di Ballroom The Langham Hotel Jakarta.   

Dalam Kredit Sindikasi untuk Pabrik Pusri IIIB, bank bjb memberikan plafon sindikasi sebesar Rp650 Miliar. Kredit sindikasi bersama sejumlah perbankan nasional tersebut, nantinya akan digunakan untuk membangun Pabrik Pusri IIIB yang terdiri dari Pabrik Amonia, Pabrik Urea, Saranan dan prasarana penunjang pengoperasian pabrik.   

Adapun penandatanganan perjanjian kredit sindikasi bank bjb dilakukan oleh Pemimpin Divisi Korporasi bank bjb Hermawan Mulyana yang disaksikan Direktur Komersial dan UMKM bank bjb Nancy Adistyasari dan Direktur Utama PT Pusri Palembang Tri Wahyudi Saleh disaksikan Direktur Utama PT Pupuk Indonesia Rahmad Pribadi dan Wakil Menteri I BUMN Kartika Wirjoatmodjo. 

Disampaikan Nancy, dukungan bank bjb dalam pembiayaan Proyek Pusri IIIB merupakan langkah nyata dan sesuai komitmen perusahaan, sebagai Bank Pembangunan Daerah (BPD) terbesar yang telah menasional skala bisnisnya, untuk selalu berperan aktif mempercepat pertumbuhan perekonomian dan pembangunan baik di daerah maupun secara nasional.  

Dukungan tersebut juga, dimaksudkan untuk mengakselerasi hilirisasi industri dalam negeri. Sekaligus, mendukung ketahanan pangan nasional. Apalagi, Pusri yang memproduksi pupuk urea dan amonia, untuk keperluan di sektor pertanian, memiliki peran dalam menunjang ketahanan pangan. 

"Dukungan bank bjb dalam Proyek Pabrik Pusri IIIB membuktikan bahwah bank bjb ikut mengakselerasi pertumbuhan ekonomi baik di daerah mapun nasional. Dukungan bank bjb tersebar luas, tidak hanya di Jawa Barat dan Banten.  Karena itu, kami berharap, dukungan ini turut berkontribusi pada terciptanya pertumbuhan ekonomi nasional yang berkelanjutan," ucap Nancy.  

Selama ini, bank bjb senantiasa berperan aktif demi terbangunnya sinergitas antar pihak sebagai upaya bersama menjaga pertumbuhan ekonomi, ketahanan pangan nasional sekaligus memperkuat hilirisasi industri, dengan memberikan dukungan pembiayaan pada industri strategis yang memberi manfaat luas bagi masyarakat.  

Peran aktif melalui sektor perbankan yang dilakukan bank bjb dengan memfasilitasi agar sektor industri strategis terus berkembang dan maju melalui dukungan pembiayaan korporasi. 

bank bjb berkomitmen untuk terus mendorong pertumbuhan kredit korporasi perusahaan hingga akhir tahun. Dengan pertumbuhan kredit yang terus terjaga dengan baik, diharapkan turut mendorong pertumbuhan ekonomi indonesia di tengah masih adanya ketidakpastian ekonomi global.  

Sepanjang sisa tahun 2023 ini, ekspansi pada segmen corporate dan commercials akan dilakukan secara selektif dengan melihat suku bunga yang diberikan untuk menjaga kualitas dan yield kredit pada level yang sehat untuk mengimbangi tekanan biaya dana. 

"Ruang pertumbuhan untuk penyaluran kredit masih cukup baik didukung dengan berbagai kebijakan yang ada untuk mendorong pertumbuhan ekonomi," ucap Nancy.

Jumat, 13 Oktober 2023

Hanya di bank bjb, Nabung Bisa Bawa Pulang Cashback Menarik

Hanya di bank bjb, Nabung Bisa Bawa Pulang Cashback Menarik
Hanya di bank bjb, Nabung Bisa Bawa Pulang Cashback Menarik.
BANDUNG - Kendati budaya menabung telah diperkenalkan sejak kecil, namun hanya sedikit orang yang mau mempraktikkan kebiasaan baik tersebut. Padahal, menabung adalah sebuah keniscayaan yang akan memberi banyak manfaat. 

Menabung akan memberi jaminan rasa nyaman atas kondisi keuangan ke depan. Menabung juga penting sebagai dana cadangan jika terjadi hal hal yang tidak diinginkan. Apalagi jika menabung dipercayakan kepada lembaga kredibel, akan menambah jaminan keuangan yang aman dan pasti. 

Menariknya, menabung juga akan menambah nilai uang yang kita miliki, seperti halnya yang ditawarkan bank bjb. Khusus di bank bjb, Anda bisa menabung dan membawa pulang cashback menarik. Nilai cashback-nya pun tak tanggung-tanggung, cukup menggiurkan. 

Ya, bank bjb telah meluncurkan program promosi terbaru yaitu, "bjb Gebyar Tandamata" Tahun 2023. Program ini  memberikan kesempatan kepada nasabah untuk memperoleh hadiah langsung dalam bentuk cashback dengan nilai hingga 5.75 persen.

Program "bjb Gebyar Tandamata" ditujukan kepada nasabah perorangan dan non perorangan yang bersedia menempatkan dana dalam produk Tabungan dengan nominal dan jangka waktu tertentu. 

Di mana, hadiah dalam program promosi "bjb Gebyar Tandamata" Tahun 2023 akan diberikan dalam bentuk cashback dengan tingkat cashback yang berbeda-beda sesuai dengan nilai yang ditabungkan.

Syaratnya pun cukup mudah, dana yang ditempatkan harus termasuk kedalam kategori fresh fund atau dana baru. Minimal penempatan awal adalah sebesar Rp100 juta hingga di atas Rp5 miliar dengan jangka waktu penempatan adalah 3 bulan akan mendapatkan cashback 4.25% hingga 5.75%. 

Nasabah tidak diperkenankan untuk menarik atau memindahkan sebagian atau seluruh dana sebelum berakhirnya jangka waktu. Pajak atas hadiah akan ditanggung oleh peserta program.

Apabila nasabah peserta program meninggal dunia, ahli waris dapat melanjutkan kepesertaan program dengan ketentuan yang sama. 

Program "bjb Gebyar Tandamata" Tahun 2023 akan berlangsung mulai dari tanggal 11 Oktober hingga 31 Desember 2023. Ini adalah kesempatan yang sangat baik bagi nasabah bank bjb untuk memanfaatkan program promosi ini dan meraih cashback yang menarik. 

Jangan lewatkan kesempatan ini untuk mengoptimalkan pengelolaan keuangan Anda bersama bank bjb. Untuk informasi lebih lanjut dan pendaftaran, nasabah dapat menghubungi cabang bank bjb terdekat atau mengakses website bank bjb www.bankbjb.co.id (infobjb.id/gebyartandamata)

Selasa, 10 Oktober 2023

bank bjb Tawarkan ORI024, Semakin Menarik dengan Tenor hingga 6 Tahun

bank bjb Tawarkan ORI024, Semakin Menarik dengan Tenor hingga 6 Tahun
bank bjb Tawarkan ORI024, Semakin Menarik dengan Tenor hingga 6 Tahun.
BANDUNG - bank bjb kembali menjadi Sub Mitra Distribusi Surat Berharga Negara (SBN) Ritel ORI024 melalui produk bjb Obligasi Ritel. Khusus penawaran kali ini, pemerintah memberikan dua pilihan tenor yang dapat dipilih oleh investor yaitu tenor tiga tahun (ORI024-T3) dan enam tahun (ORI024-T6) . 

bank bjb, sebagai bank yang aktif mendorong pembangunan Indonesia, turut serta ambil bagian sebagai Sub Mitra Distribusi ORI024. Obligasi ini ditawarkan sebagai bentuk investasi yang aman dan menguntungkan bagi seluruh warga negara Indonesia. 

Penawaran ORI024 ini rencananya akan digunakan untuk membiayai berbagai kebutuhan keuangan negara dengan target sekitar Rp20 triliun. SBN ini memberi kesempatan kepada masyarakat ikut serta berpartisipasi membantu pemerintah membiayai Anggaran Pendapatan Belanja Negara (APBN).

Penawaran ORI024 telah dibuka mulai dari 9 Oktober 2023 sampai dengan 2 November 2023 dan akan didistribusikan pada 8 November 2023. ORI024-T3 akan jatuh tempo tanggal 15 Oktober 2026 dan ORI024-T6 jatuh tempo tanggal 15 Oktober 2029. 

Pemerintah memberikan penawaran kupon fixed rate  menarik untuk ORI024.  ORI024-T3 memiliki tingkat kupon 6.10% p.a sedangkan ORI024-T6 memiliki tingkat kupon 6.35% p.a. Semakin panjang tenor yang dipilih, semakin tinggi kupon yang diperoleh. 

Kupon ini lebih menarik dari SBN ritel sebelumnya dengan rate di atas 6% atau lebih tinggi dari beberapa SBN sebelumnya. Dari sisi pembelian, pemerintah juga memberi keleluasaan dengan nilai sangat terjangkau mulai dari Rp1 juta hingga maksimal Rp5 miliar untuk ORI024-T3 dan maksimal Rp10 miliar untuk ORI024-T6. 

Sesuai jadwal, Pemerintah akan membayar kupon ORI024 per tanggal 15 setiap bulannya, dengan pembayaran kupon pertama ORI024 pada 15 Desember 2023.

Menariknya, bagi nasabah bank bjb atau masyarakat yang akan melakukan transaksi melalui bank bjb, akan mendapatkan cashback menarik. Cashback berupa saldo tabungan yang akan ditransfer ke rekening nasabah maksimal 30 hari kalender setelah settlement ORI024.

ORI024 ini ditawarkan kepada investor individu melalui sistem online e-SBN dengan alamat infobjb.id/sbn. Ada empat tahap untuk pembelian ORI024, yaitu tahap registrasi/pendaftaran, pemesanan, pembayaran, dan settlement. Informasi lebih lanjut tentang SBN dapat diakses melalui infobjb.id/obligasiritel.

Diketahui, obligasi adalah surat utang yang diterbitkan oleh pemerintah atau korporasi berisi janji dari pihak yang menerbitkan untuk membayar kupon obligasi dan melunasi pokok utang pada waktu yang telah ditentukan. Hal ini sesuai Undang-Undang Nomor 24 Tahun 2002.
 
Keuntungan investasi obligasi adalah adanya imbal hasil atau return yang lebih bersaing dibandingkan dengan produk deposito.

Kemudian memberikan pendapatan yang tetap berupa kupon obligasi. Juga adanya potensi keuntungan atas penjualan obligasi. Namun yang terpenting adalah investasi aman dengan pengembalian pokok 100% pada saat jatuh tempo.

Namun, produk ini juga memiliki beberapa risiko pasar yang harus diketahui. Diantaranya adanya potensi keuntungan maupun kerugian akibat faktor ekonomi yang mempengaruhi pasar keuangan, seperti perubahan tingkat suku bunga, nilai tukar, dan harga obligasi. 

Sebagai produk negara dan bukan produk bank bjb, perseroan dalam hal ini hanya bertindak sebagai Sub Mitra Distribusi. Setiap pilihan atas produk Obligasi yang dibeli (calon) Investor merupakan tanggung jawab dan keputusan (calon) Investor sepenuhnya, termasuk apabila (calon) investor memilih jenis produk yang tidak sesuai dengan profil risiko (calon) investor.

Hukum

Peristiwa

Kesehatan

Pemilu 2024

Lifestyle

Tekno