Turnamen ML Papanloe Jaya Cup Sudah Memasuki Babak 24 Besar, Ini Harapan Ketua KT Desa Papanloe | Borneotribun.com -->

Kamis, 15 April 2021

Turnamen ML Papanloe Jaya Cup Sudah Memasuki Babak 24 Besar, Ini Harapan Ketua KT Desa Papanloe

Screenshot image google.

BorneoTribun Bantaeng, Sulsel -- Babak penyisihan grup Turnamen Mobile Legends Papanloe Jaya Cup Season I Bantaeng 2021 yang dilaksanakan secara online telah selesai pada Kamis, 15 April 2021.

Ada seebanyak 24 tim memastikan diri lolos kebabak berikutnya, salah satunya adalah Overdope Zen yang merupakan kandidat juara dalam turnamen tersebut. 

Selain Overdope Zen, tim lain yang juga difavoritkan juara adalah LoRv Esport, Wolf Hunter Skuad, dan RTA Logicalism. Serta ada kemungkinan tim-tim lainnya juga. 

Turnamen Mobile Legends yang dilaksanakan oleh Karang Taruna Desa Papanloe Kabupaten Bantaeng ini diketahui diikuti oleh banyak peserta. Dari banyaknya peserta tersebut, Irwan yang sebagai Ketua Karang Taruna Desa Papanloe menyampaikan rasa terimakasihnya. 

"Saya mewakili teman-teman pengurus Karang Taruna Desa Papanloe mengucapkan banyak terimakasih yang sebesar-besarnya kepada para peserta, karena telah menjadi bagian penting dari kegiatan kami ini". Kata Irwan (15/04/2021)

Irwan juga menyampaikan harapannya agar kegiatan tersebut mampu mempererat persaudaraan dan ikatan silaturahmi yang lebih kuat sesama pemuda. 

Irwan Lawing.

"Semoga kegiatan yang kami laksanakan ini tidak sekedar menjadi ajang untuk bersenang-senang dan mengembangkan potensi untuk menjadi Pro Player didunia Esport, tetapi lebih kepada penguatan silaturahmi dan mempererat tali persaudaraan". Harapnya

Oleh: IL

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar