Sembilan Alat Memasak Modern Buat Memasak Lebih Mudah | Borneotribun.com -->

Selasa, 29 Juni 2021

Sembilan Alat Memasak Modern Buat Memasak Lebih Mudah

Sembilan Alat Memasak Modern Buat Memasak Lebih Mudah
Foto: Pixabay

BORNEOTRIBUN.COM - Kini beragam peralatan masak Modern hadir untuk memudahkan ibu-ibu milenial saat membuat makanan.  

Beberapa model peralatan masak milenial memiliki banyak fungsi sehingga dapat digunakan dalam berbagai aktivitas memasak lebih mudah.

Sementara, berbagai peralatan masak kekinian juga disiapkan agar para ibu lebih mudah saat memasak. 

Tentunya ini juga membantu menghemat waktu dan tenaga, ya.

Selain food processor yang memudahkan Anda dalam memasak, berikut sembilan alat masak lainnya yang tentunya akan memudahkan pekerjaan ibu-ibu di dapur.

1. Alat Pengupas Apel dan Pir

Tidak perlu repot lagi mengupas apel dan pir menggunakan pisau. 

Coba pakai alat masak yang satu ini. 

Letakkan buah di tengah alat, lalu tinggal memutarnya secara cepat dan instan.

2. Mesin Popcorn Mini

Satu lagi alat masak yang memudahkan Bunda dalam membuat camilan anak-anak adalah alat popcorn mini. 

Selain dijual dengan harga terjangkau, alat popcorn mini membuat masak camilan anak lebih cepat hanya 90 detik.

3. Sarung Jari Pisau

Alat masak yang satu ini sangat berguna bagi Bunda untuk memisahkan cabai dari tangkainya atau membelah sayuran. 

Hanya menggunakan dua jari tanpa harus terasa tak nyaman atau panas ketika terkena biji cabai.

4. Corong Panci Anti Tumpah

Sering tumpah ketika menuang kuah masakan dari panci ke mangkok? 

Coba gunakan corong panci anti tumpah. 

Alat masak yang satu ini sangat berguna untuk membuat dapur tidak kotor sehingga lebih efisien waktu serta tenaga.

5. Hand Mixer

Alat masak modern yang satu ini akan memudahkan Ibu-ibu dalam membuat telur serta kopi. 

Alat masak berteknologi baterai ini bisa membantu Ibu-ibu mengocok telur dan kopi. 

Bentuknya yang kecil bisa memudahkan ketika dibawa traveling.

6. Alat Pembersih Ikan

Sering kerepotan membersihkan ikan? 

Coba menggunakan alat masak khusus untuk membersihkan ikan. 

Sekarang hadir alat pembersih sisik ikan tanpa harus repot menggunakan pisau. 

Selain itu, alat masak ini lebih aman digunakan dibanding harus membersihkannya memakai pisau dapur.

7. Pemotong Semangka

Dengan alat masak yang satu ini, Ibu-ibu bisa mudah membuat potongan semangka dan melon yang rapi serta cepat.

Mata pisaunya yang terbuat dari stainless steel juga membuat alat masak lebih awet.

Sering kesulitan memotong semangka atau melon karena buahnya besar? 

Mungkin sekarang tidak lagi. 

Ada alat pemotong khusus untuk semangka atau melon, ya.

8. Bin 8 Tools

Delapan fungsi tersebut termasuk corong air, pemeras jeruk, pemisah kuning telur, pengupas kentang, parutan halus, parutan keju, pembuka tutup toples atau botol, hingga gelas takar.

Bin 8 tools ini merupakan salah satu alat masak modern yang memudahkan dalam memasak serta mudah dilakukan ketika menyimpannya. 

Terdapat 8 fungsi alat masak hanya dalam satu alat.

9. Citrus Spray

Umumnya digunakan untuk masakan Eropa yang biasa menggunakan perasan lemon di atasnya. 

Perasan lemon berguna untuk meringankan rasa makanan yang terlalu pekat.

Tahukah Ibu-ibu, alat masak yang satu ini? 

Citrus spray terbuat dari bahan plastik dengan untuk membantu Ibu-ibu memberikan aroma lemon pada makanan.

Dengan citrus spray, Ibu-ibu bisa menyemprotkan air lemon tanpa mengupas buahnya. 

Hal ini tentu memudahkan Ibu-ibu mengeluarkan air lemon tanpa harus repot menyingkirkan bijinya. (*)

Editor: Yk

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar