Sutarmidji Resmikan Rumah Retret Santo Yohanes Paulus II di Anjongan | Borneotribun.com -->

Minggu, 25 Oktober 2020

Sutarmidji Resmikan Rumah Retret Santo Yohanes Paulus II di Anjongan

Peresmian Rumah Retret Santo Johanes Paulus II Anjongan. (Foto: HMS)
Peresmian Rumah Retret Santo Johanes Paulus II Anjongan. (Foto: HMS)


BorneoTribun | Mempawah, Kalbar
- Gubernur Kalimantan Barat (Kalbar) H. Sutarmidji S.H., M.Hum., meresmikan Rumah Retret Santo Johanes Paulus II Anjongan, di Kecamatan Anjongan, Kabupaten Mempawah, Sabtu (24/10/2020). 


"Atas nama Pemerintah Provinsi Kalbar dan pribadi, saya mengucapkan selamat sekaligus turut merasa bangga dan bahagia atas peresmian Rumah Retret Rumah Retret Santo Johanes Paulus II Anjongan. Mudah-mudahan rumah Retret ini menjadi titik singgah bagi mereka yang akan berwisata religi, karena kalbar ini cukup banyak destinasi wisata tapi untuk terkaitan perenungan atau pendalaman religi itu sangat kurang, kita bersyukur rumah retret sudah diresmikan," ungkap Gubernur Kalbar saat sambutannya. 

Sutarmidji Resmikan Rumah Retret Santo Yohanes Paulus II di Anjongan
Peresmian Rumah Retret Santo Johanes Paulus II Anjongan. (Foto: HMS)


Lanjutnya, untuk letak rumah Retret Santo Johanes Paulus II ini sangat bagus menyajikan pemandangan yang indah, sehingga pilihan tepat sangat bagus bagi umat katolik untuk melakukan perenungan atau memperdalam agamanya. 

 

"Saya tadi lihat pemandangannya sangat luar biasa pilihan sangat tepat, disini tempat perenungan sangat bagus jauh dari keramaian dan alamnya sangat mendukung serta masih alami. Kalo pagi-pagi udaranya sangat bersih sehingga paru-paru kita terjaga, saya ucapkan terimakasih kepada Monsieur Agustinus Agus telah membuat tempat ini yang sangat bagus," ujarnya. 

Sutarmidji Resmikan Rumah Retret Santo Yohanes Paulus II di Anjongan
Peresmian Rumah Retret Santo Johanes Paulus II Anjongan. (Foto: HMS)


Harapannya juga, kedepan Provinsi Kalbar harus ada tempat wisata religi sehingga wisatawan dari luar kalbar bisa memiliki paket wisata religi untuk meningkatkan dan memajukan daerah setempat. 


"Kedepan kalbar ini harus kita bangun adalah wisatanya, baik desitnasi wisata alam dan wisata religi, sehingga wisatawan bisa mempunyai pilihan paket destinasi wisata yang ada di kalbar. Bagi saya kita bersama-sama membangun kalbar ini," kata Gubernur Kalbar H. Sutarmidji S.H., M.Hum.

 

Terkait Sutarmidji:


Ditempat yang sama, Uskup Agung Pontianak Mgr. Agustinus Agus mengungkapkan sangat berterimakasih kepada Gubernur Kalbar yang telah meresmikan Rumah Retret Santo Johanes Paulus II Anjongan.


"Saya Uskup Agung Pontianak mengucapkan terimakasih kepada Pemerintah Provinsi Kalbar terutama kepada bapak Gubernur telah meresmikan Rumah Retret Santo Johanes Paulus II ini,"ungkap Uskup Agung Pontianak Mgr. Agustinus Agus. 


Dipilihnya Rumah Retret Santo Johanes Paulus II menyajikan pemandangan yang sangat bagus bagi umat katolik untuk melakukan perenungan atau memperdalam agama yang sangat asri.


"Untuk konsep rumah retret ini, menggambil nama buah buahan tanam buah-buahan asli kalbar, karena bagi kami manusia hidup tidak bisa lepas dari alam itu sendiri dengan memakai simbolik seperti itu bahwa kita manusia tidak boleh hanya menggarap alam, menggunakan alam tapi kita juga harus memelihara alam," pungkas Uskup. (Hms).

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar