Menuju Wartawan Profesional, PWI Sekadau Gelar Seminar Pra UKW | Borneotribun.com -->

Senin, 08 Februari 2021

Menuju Wartawan Profesional, PWI Sekadau Gelar Seminar Pra UKW


Fhoto bersama peserta seminar pra UKW bersama nara sumber

Borneotribun I Sekadau, Kalbar - Sejumlah wartawan PWI kabupaten sekadau melaksanakan seminar pra Uji Kompetensi Wartawan ( UKW ) yang bertempat di Aula Salah satu sekolah disekadau, senin (8/2/21).

Dalam seminar tersebut, berbagai persiapan pun dipaparkan oleh dua narasumber yakni Kundori dan Tantra Nur Andi ketua PWI sintang.

Seperti yang diungkapkan Ketua PWI sekadau, Benidiktus Gonzaga Putra menjelaskan seminar Pra UKW bertujuan untuk memberikan pembekalan dan persiapan kepada anggota PWI yang akan mengikuti UKW diberbagai tingkatan pada akhir februari 2021 mendatang di pontianak.

"Banyak hal yang perlu di persiapkan, termasuk mental karena berhadapan dengan penguji yang indevendent. Nantinya penguji juga akan menilai karakteristik wartawan," Ujar Benidiktus Gonzaga Putra disela-sela seminar.

Tak kalah pentingnya, tidak menutup kemungkinan untuk kedepannya Pemerintah akan memberlakukan aturan ketat dimana media yang dapat bekerjasama dengan Pemerintah harus memiliki wartawan yang bersertifikasi.

"Kendala juga bagi wartawan jika diberlakukan aturan tersebut," Jelasnya.

Beni juga berharap agar  perusahaan Pers yang mempekerjakan jurnalis dapat menjamin kesejahteraan pekerja media dengan memenuhi  Upah Minimum Regional (UMR) atau Upah Minimum Kabupaten (UMK) setempat. ( Rh/Tim )

Editor : Hermanto









*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar