Inggris vs Denmark, Kapten bawa Inggris ke Final Euro 2020 | Borneotribun.com -->

Kamis, 08 Juli 2021

Inggris vs Denmark, Kapten bawa Inggris ke Final Euro 2020


Inggris vs Denmark Babak Pertama Imbang 1:1 laga semifinal EURO 2020


Inggris vs Denmark dalam laga semifinal yang untuk sementara berkedudukan imbang 1-1 hingga babak pertama usai di Stadion Wembley, London, Inggris.

Tekanan publik Wembley tidak menggentarkan kegigihan para pemain Denmark yang mampu lebih dulu mencuri keunggulan lewat tendangan bebas Mikkel Damsgaard.

Inggris membalasnya enam menit jelang turun minum ketika memaksa kapten Denmark Simon Kjaer mencetak gol bunuh diri, demikian catatan laman resmi UEFA.

Di hadapan Wembley yang sebagian besar diisi pendukungnya sendiri, Inggris memasuki pertandingan dengan agresif tetapi serangan mereka belum terlihat begitu tajam.

Pada menit ke-13, Raheem Sterling melepaskan tembakan tepat sasaran pertama Inggris selepas mereka mampu mematahkan upaya serangan balik Denmark, sayang bola tendangan mendatar penyerang Manchester City itu masih mengarah tepat ke kiper Kasper Schmeichel.

Dua menit berselang, Denmark balas menyerang dan kiper Jordan Pickford melakukan blunder berbahaya setelah mengamankan tembakan Pierre-Emile Hojbjerg, beruntung tendangan penyelesaian Martin Braithwaite bisa dibelokkan oleh John Stones.


Denmark perlahan mulai bisa mengimbangi permainan Inggris dan mendapat hadiah tendangan bebas lebih dari kotak penalti menyusul tindakan ceroboh Luke Shaw saat mengawal Andreas Christensen.

Damsgaard yang menjadi algojo dengan cermat melepaskan tendangan bebas nan tajam demi melewati pagar hidup serta menaklukkan Pickford dan membawa Denmark memimpin pada menit ke-30.

Gol itu jadi gol pertama yang masuk ke gawang Inggris sepanjang babak utama Euro 2020 sekaligus gol pertama dari eksekusi tendangan bebas di kompetisi ini.

Untuk pertama kalinya merasakan kondisi tertinggal dari lawan, Inggris berusaha keluar dari tekanan itu dan nyaris menyamakan kedudukan pada menit ke-38 jika saja Schmeichel tak melakukan penyelamatan gemilang atas tembakan Sterling.

Namun, semenit berselang, Inggris betul-betul menyamakan kedudukan ketika mereka memaksa kapten Denmark mencetak gol bunuh diri.

Berawal dari umpan terobosan Harry Kane, Bukayo Saka relatif terbebas sendirian menyusur sisi kiri kotak penalti Denmark dan melepaskan umpan tarik matang ke muka gawang di mana Sterling siap menanti.

Kjaer berusaha memotong umpan tersebut dan bisa mendahului Sterling, tetapi jegalannya malah membuat bola bersarang ke dalam gawangnya sendiri.

Itu menjadi gol bunuh diri ke-11 yang mewarnai Euro 2020 dan skor 1-1 tak berubah hingga peluit turun minum berbunyi.

Inggris masih punya Jack Grealish, Phil Foden dan Jadon Sancho di bangku cadangan bila Southgate ingin mengubah keadaan.

Sedangkan Denmark memang tidak punya opsi sebanyak Inggris, tapi masih ada Yussuf Poulsen yang bisa diharapkan sebagai alternatif serangan.

Siapapun pemenang semifinal ini sudah ditunggu oleh Italia yang sudah lebih dulu melangkah ke final seusai melewati Spanyol lewat adu penalti.

Skor tetap 1-1, Inggris vs Denmark berlanjut ke Perpanjangan Waktu



Laga semifinal Euro 2020 antara Inggris vs Denmark berlanjut ke babak tambahan 2 x 15 menit setelah skor 1-1 bertahan hingga waktu normal berakhir di Stadion Wembley, London, Rabu waktu setempat (Kamis WIB).

Kedua gol dalam waktu normal datang di babak pertama dan semuanya dicetak oleh Denmark.

Mikkel Damsgaard memberi Denmark keunggulan melalui tendangan bebas sebelum kaptennya Simon Kjaer mencetak gol bunuh diri, menurut situs resmi UEFA.

Gol Damsgaard datang pada menit ke-30, mengakhiri rekor tanpa gol Inggris di Euro 2020, sekaligus menjadi gol tendangan bebas pertama di turnamen ini.


Enam menit sebelum turun minum, Inggris merespons setelah umpan tarik berbahaya Bukayo Saka memaksa Kjaer melakukan percobaan potong yang menghasilkan gol.

Babak kedua juga tak kalah seru dan kiper Jordan Pickford melakukan penyelamatan dari tembakan jarak jauh Kasper Dolberg sebelum di ujung lain Kasper Schmeichel menyelamatkan gawang Denmark dari sundulan Harry Maguire.

Keadaan memaksa Kasper Hjulmand melakukan tiga pergantian beruntun pada menit ke-67 dengan menarik keluar Damsgaard, Dolberg dan Jens Stryger Larsen masing-masing digantikan oleh Yussuf Poulsen, Christian Norgaard dan Daniel Wass.

Sementara itu, Gareth Southgate mengantisipasinya dua menit kemudian dengan memasukkan Jack Grealish menggantikan Bukayo Saka.

Pada menit ke-74, Kane dan Norgaard berebut bola tepat di tepi kotak penalti Denmark, memicu klaim untuk tendangan 12 dari pemain dan pendukung Inggris, tetapi wasit Danny Makkiele memberikan tendangan bebas untuk Denmark.

Sayangnya, semua pergantian pemain tidak cukup untuk mengubah kedudukan 1-1 yang bertahan hingga peluit akhir dibunyikan dan pertandingan harus dilanjutkan hingga 2x15 menit atau bahkan adu penalti.

Pemenang semifinal akan bertemu Italia, yang telah lolos ke final, menyingkirkan Spanyol melalui adu penalti.

Gol babak tambahan Kane bawa Inggris lewati Denmark ke final Euro 2020



Gol yang dicetak Harry Kane dalam babak tambahan membawa tim nasional Inggris melewati Denmark ke final Euro 2020 seusai memenangi laga semifinal dengan skor 2-1 di Stadion Wembley, London, Rabu waktu setempat (Kamis WIB).

Kane mencetak golnya pada menit ke-104, setelah menyambar bola muntah hasil tendangan penaltinya sendiri yang sempat dimentahkan oleh kiper Kasper Schmeichel.


Gol itu memecahkan kebuntuan yang berlangsung sejak menit ke-39 setelah gol tendangan bebas Mikkel Damsgaard untuk Denmark dibalas Inggris dengan memaksa kapten lawan, Simon Kjaer, mencetak gol bunuh diri, demikian catatan laman resmi UEFA.

Dengan hasil tersebut, Inggris mencapai final perdana mereka di ajang Euro sekaligus partai puncak pertama mereka di turnamen bergengsi sejak menjuarai Piala Dunia 1966.

Kendati tampak menguasai pertandingan setelah selepas sepak mula, Inggris justru harus tertinggal lebih dulu karena gol tendangan bebas Damsgaard pada menit ke-30.

Berawal dari kesalahan ceroboh Luke Shaw yang melanggar Andreas Christensen, gawang Inggris untuk pertama kalinya bobol di Euro 2020 melalui eksekusi tendangan bebas nan akurat dari Damsgaard yang tak memberi kesempatan kiper Jordan Pickford mengantisipasinya.


Inggris berusaha keras membalas dan pada menit ke-38 mendapati tembakan akurat Raheem Sterling dihentikan secara gemilang oleh kiper Kasper Schmeichel.

Sayangnya semenit kemudian Bukayo Saka lolos dari kawalan di sisi kiri pertahanan Denmark, melepaskan umpan tarik matang ke muka gawang di mana Sterling menunggu. Kjaer berusaha memotong umpan, tapi malah mencetak gol bunuh diri membuat kedudukan jadi imbang 1-1.

Unjuk kebolehan antara Pickford dan Schmeichel terjadi di awal-awal babak kedua. Pickford mementahkan dua peluang bagus dari Kasper Dolberg dan Martin Braithwaite, sebaliknya Schmeichel mengamankan gawang Denmark dari sundulan berbahaya Harry Maguire.

Inggris kemudian lebih banyak menguasai bola, tetapi tak kunjung mampu memecahkan kebuntuan dan skor 1-1 bertahan sampai waktu normal, memaksa laga dilanjutkan ke babak tambahan 2x15 menit.

Sejak babak tambahan pertama dimulai bola nyaris selalu berada di paruh lapangan Denmark dan Inggris memaksa Schmeichel melakukan dua penyelamatan sigap atas tembakan Kane dan Jack Grealish.


Pada menit ke-102, wasit menunjuk titik putih setelah Sterling dijatuhkan oleh Joakim Maehle dan kendati para pemain Denmark melancarkan protes, masukan dari VAR membuat Danny Makkelie tetap menghadiahi tendangan penalti bagi Inggris.

Kane yang jadi algojo awalnya mendapati eksekusi penaltinya bisa ditebak dan dimentahkan oleh Schmeichel, beruntung bagi Inggris bola muntah tidak jauh dari sang kapten yang langsung menyambarnya ke dalam gawang untuk membawa The Three Lions memimpin 2-1 pada menit ke-104.

Memasuki babak tambahan kedua dalam keadaan unggul, Gareth Southgate terpaksa menarik keluar Grealish yang tampaknya cedera dan menurunkan Kieran Trippier yang ditempatkan di lini tengah bersama Kalvin Phillips dan Jordan Henderson.

Sebaliknya, Denmark yang tertinggal mau tidak mau harus keluar dari pola permainan bertahan yang mereka terapkan di babak tambahan waktu pertama, sayang serangan tim besutan Kasper Hjulmand tak kunjung memperlihatkan hasil.


Inggris beberapa kali berada dalam situasi serangan balik yang membahayakan Denmark tapi tampak memilih tidak terburu-buru memanfaatkan kesempatan dan cenderung berusaha menjaga keunggulan.

Salah satunya pada menit ke-120 ketika Sterling menerobos dari sisi kanan menerima umpan kiriman Kane, sayang penyelesaiannya dari sudut sempit masih bisa diamankan oleh Schmeichel.

Pun demikian, keunggulan 2-1 bagi Inggris tetap bertahan ketika peluit tanda bubaran terdengar memastikan langkah The Three Lions ke final Euro 2020 menghadapi Italia di Wembley pada Minggu (11/7) nanti.

ANTARA

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar