Serikat Buruh Bengkayang gelar Sosialisasi antar Anggota, Darius: apa Untungnya Berserikat bagi Para Pekerja? | Borneotribun.com -->

Kamis, 01 Juli 2021

Serikat Buruh Bengkayang gelar Sosialisasi antar Anggota, Darius: apa Untungnya Berserikat bagi Para Pekerja?

Serikat Buruh Bengkayang gelar Sosialisasi antar Anggota, Darius: apa Untungnya Berserikat bagi Para Pekerja?
Serikat Buruh Bengkayang gelar Sosialisasi antar Anggota.

BORNEOTRIBUN BENGKAYANG - Ketua DPC/PUK Serikat Buruh Kabupaten bengkayang mengadakan sosialisasi dengan anggota serikat buruh atau yang lebih tepatnya serikat pekerja yang bertempat di PT. Alpaledo Lestari Group, CV. Ceria Prima Kebun Ceria I, devisi II, Rabu (30/6/2021) kemarin.

Ketua DPC/PUK Darius menerangkan dalam kegiatan Sosialisasi ini membahas tentang perlunya berserikat.

Apa dan untungnya berserikat, kata Darius, disitu pengurus serikat buruh memaparkan untungnya berserikat, agar supaya hak-hak dari pada buruh di kedepankan.

"Selain itu, diberikan sesuai UU cipta kerja tahun 2020 dan peraturan pemerintah republik indonesia no 35 tahun 2021, termasuk kewajiban buruh pun harus di penuhi sebagai buruh dan sebagai karyawan harus taat aturan dan peraturan-peraturan yang berlaku di perusahaan itu sendiri," terang Darius.

Hadir dalam acara sosialisasi serikat buruh diantaranya, Ketua DPC/PUK Pak Darius, Wakil ketua Pak Mohlis, Bendahara Pak kusnadi, Pak Anto Perwakilan dari pihak Perusahaan, Mandor-mandor Perusahaan, Karyawan Perusahaan dan Semua Anggota Serikat Buruh DPC/PUK Bengkayang

Penulis : Rinto Andreas

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar