Berita Borneotribun Hari ini

Selasa, 15 Juli 2025

Manchester United berikan penghormatan kepada Diogo Jota di Anfield

Manchester United berikan penghormatan kepada Diogo Jota di Anfield
Manchester United berikan penghormatan kepada Diogo Jota di Anfield. (ANTARA)
Jakarta - Manchester United memberikan penghormatan kepada mendiang Diogo Jota dan saudara laki-lakinya, Andre yang meninggal dunia secara tragis pada 3 Juli lalu dalam sebuah insiden yang mengguncang dunia sepak bola.

Penghormatan tersebut dilakukan di luar Stadion Anfield, markas Liverpool dengan meletakkan karangan bunga sebagai bentuk belasungkawa.

"Manchester United mengunjungi Anfield untuk memberikan penghormatan terakhir kepada Diogo Jota dan Andre Silva pada sore ini," demikian pernyataannya resmi Liverpool di situs klub pada Selasa.

Peletakkan karangan bunga Manchester United diwakili oleh kapten tim Bruno Fernandes, bek kanan Diogo Dalot, dan pelatih Ruben Amorim.

Ketiganya merupakan rekan senegara Jota dari Portugal, dan Fernandes serta Dalot juga pernah menjadi rekan setim Jota di tim nasional.

Karangan bunga yang dibawa oleh Fernandes dan Dalot diletakkan di antara ribuan bunga dan pesan duka yang telah memenuhi area luar stadion.

Sebuah kartu yang tersemat pada buket karangan bunga mawar merah dan putih menyampaikan pesan menyentuh.

"Beristirahatlah dalam damai Diogo dan Andre, dengan belasungkawa terdalam dari semua orang di Manchester United."

Gestur ini menjadi bagian dari gelombang solidaritas di dunia sepak bola. Di luar Inggris, penghormatan serupa juga dilakukan oleh para bintang dunia.

Kylian Mbappe dan Ousmane Dembele mempersembahkan selebrasi gol di ajang Piala Dunia Antarklub untuk mengenang Jota.

Bahkan duo ikonik penggemar Manchester City, Gallagher bersaudara tampil mengenakan kaus Diogo Jota saat konser reuni Oasis, konser pertama mereka dalam 15 tahun.

Sementara dunia sepak bola terus berkabung, aktivitas pramusim tetap berjalan. Liverpool telah memainkan laga pertama mereka sejak tragedi tersebut dengan kemenangan 3-1 atas Preston di Deepdale.

Di sisi lain, Manchester United dijadwalkan akan menghadapi Leeds United di Stockholm pada Minggu, 19 Juli mendatang.

Pewarta : Hendri Sukma Indrawan/ANTARA

Niatnya Mau Curi Kabel, Malah Ketahuan Simpan Sabu dan Ekstasi

Foto: Pelaku kepemilikan sabu dan ekstasi

KUBU RAYA – Tiga pemuda berinisial SS (26), MT (25), dan YI (25) diamankan oleh Unit Reskrim Polsek Sungai Ambawang, Kabupaten Kubu Raya, setelah dilaporkan warga diduga akan mencuri kabel milik PLN. Saat digeledah, justru polisi menemukan barang bukti narkotika diduga sabu dan ekstasi dalam bentuk serbuk.

Penangkapan itu bermula dari laporan masyarakat pada Rabu (9/7/2025) sekitar pukul 09.00 WIB. Warga Desa Teluk Bakung curiga terhadap gerak-gerik tiga pria yang berada di sekitar kabel TC PLN. Ketika hendak diamankan, salah satu dari mereka kabur menggunakan mobil pick-up.

Kasat Narkoba Polres Kubu Raya, AKP Sagi melalui Kasubsi Penmas, Aiptu Ade mengatakan, mendapatkan laporan dari warga petugas dari Polsek Sungai Ambawang datang ke lokasi untuk melakukan pemeriksaan.

“Saat dilakukan penggeledahan, petugas menemukan satu buah gunting besi dan beberapa peralatan lain yang dicurigai akan digunakan untuk memotong kabel. Namun yang mengejutkan, ditemukan juga satu paket kecil yang diduga kuat narkotika jenis sabu dengan berat bruto 0,36 gram, dan satu klip plastik berisi serbuk biru yang diduga narkotika jenis ekstasi dengan berat bruto 0,55 gram,” ungkap Ade, Selasa (15/7/2025).

Selain narkotika, polisi juga menyita alat isap sabu (bong) yang dibuat dari botol larutan penyegar, satu buah korek api berwarna biru, dan tiga buah sedotan.

Guna penanganan lebih lanjut, Polsek Sungai Ambawang langsung berkoordinasi dengan Tim Labubu Satresnarkoba Polres Kubu Raya. Ketiga pelaku berikut barang bukti kemudian dibawa ke Polres untuk pemeriksaan intensif.

“ Menurut keterangan pelaku, barang haram tersebut ia dapatkan dari seorang pria berinisial T di Pontianak Timur, dan rencananya barang haram tersebut akan digunakan sendiri,” lanjut Ade.

Polres Kubu Raya mengapresiasi respons cepat warga yang melaporkan hal mencurigakan di lingkungan mereka.

“Kami harap sinergi masyarakat dan kepolisian terus berjalan seperti ini. Tindakan aktif dari warga sangat membantu dalam upaya pemberantasan narkoba,” tegasnya. (Tim/JM)



Polres Singkawang musnahkan Sabu berat 28,49 gram

Polres Singkawang musnahkan Sabu berat 28,49 gram
Polres Singkawang musnahkan Sabu berat 28,49 gram. (ANTARA)
Singkawang - Satuan Reserse Narkoba (Satresnarkoba) Polres Singkawang memusnahkan barang bukti narkotika jenis sabu seberat 28,49 gram yang merupakan hasil pengungkapan kasus yang melibatkan tersangka Fahilihan alias Milu pada bulan Juni lalu di Jalan Alianyang, Kelurahan Sungai Wie, Kecamatan Singkawang Tengah.

Pemusnahan dilakukan pada Selasa (15/7) pukul 10.00 WIB di Mapolres Singkawang sebagai bentuk transparansi penegakan hukum dan komitmen dalam memerangi peredaran gelap narkotika.

"Kegiatan pemusnahan barang bukti narkotika ini dilakukan secara terbuka dihadapan para pemangku kepentingan, termasuk pihak Kejaksaan, BNN, Dinas Kesehatan, penasihat hukum, penyidik, serta awak media," kata Kasatresnarkoba Polres Singkawang IPTU Defi Irawan.

Barang bukti yang dimusnahkan, katanya, berasal dari hasil sitaan terhadap tersangka berdasarkan Laporan Polisi Nomor: LP/37/A/VI/2025, tanggal 22 Juni 2025. Total barang bukti yang diamankan yakni 29,69 gram sabu, dengan rincian 0,1 gram telah disisihkan untuk uji laboratorium ke BPOM Pontianak, 1 gram disisihkan untuk pembuktian di persidangan, sehingga 28,49 gram dimusnahkan hari ini.

Sebelum dimusnahkan, narkotika jenis sabu tersebut terlebih dahulu diuji menggunakan test kit, dengan hasil positif mengandung methamphetamine, yang termasuk dalam narkotika golongan I.

"Selanjutnya, sabu dimasukkan ke dalam ember berisi air, dicampur dengan racun rumput, dan diaduk hingga larut sebelum akhirnya dibuang ke septic tank," ujarnya.

Pemusnahan ini dilakukan berdasarkan ketentuan hukum yang berlaku, diantaranya UU RI No.35 Tahun 2009 tentang Narkotika dan PP No.40 Tahun 2013 tentang Pelaksanaan UU Narkotika.

Pemusnahan ini, katanya, adalah bentuk keseriusan Polres Singkawang dalam menindak tegas pelaku tindak pidana narkotika serta menjaga akuntabilitas barang bukti yang disita dari pelaku kejahatan narkoba.

“Kami mengajak seluruh elemen masyarakat untuk bersama-sama memerangi narkoba. Jangan ragu melapor jika mengetahui adanya penyalahgunaan narkotika di lingkungan sekitar,” ujarnya.

Dengan kegiatan ini, Polres Singkawang berharap dapat menumbuhkan kepercayaan publik terhadap proses penegakan hukum serta memperkuat sinergi lintas instansi dalam mewujudkan Singkawang yang bersih dari narkoba.

Oleh : Narwati/ANTARA

Bupati Kubu Raya siap terlibat dalam kegiatan KKM mahasiswa

Bupati Kubu Raya siap terlibat dalam kegiatan KKM mahasiswa
Bupati Kubu Raya siap terlibat dalam kegiatan KKM mahasiswa. (ANTARA)
Pontianak - Bupati Kubu Raya Sujiwo menyatakan komitmennya untuk terlibat langsung dalam pelaksanaan Kuliah Kerja Mahasiswa (KKM) yang diikuti 222 mahasiswa Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Tanjungpura (Untan) Pontianak di Kabupaten Kubu Raya.

"Saya akan sisihkan waktu saya untuk mahasiswa yang sedang KKM. Kami ingin membersamainya," kata Sujiwo saat menyambut para peserta KKM di Aula Praja Utama Kantor Bupati Kubu Raya, Selasa.

Sebagai alumni FISIP Untan, Sujiwo memberikan atensi khusus terhadap kegiatan KKM dan menilai kehadiran mahasiswa di desa-desa sebagai peluang memperkuat kolaborasi antara dunia akademik dan pemerintahan daerah dalam mendukung pembangunan berbasis masyarakat.

Dia juga menyampaikan apresiasi atas pelaksanaan KKM yang menurutnya akan memberikan manfaat konkret bagi masyarakat dan pemerintah daerah. Ia berharap para mahasiswa dapat aktif menyampaikan informasi, memberikan edukasi, serta melaksanakan kegiatan sosial di tengah masyarakat.

"Kami berharap dengan KKM ini, kehadiran mahasiswa dan mahasiswi betul-betul dirasakan manfaatnya oleh masyarakat," katanya.

Wakil Bupati Kubu Raya, Sukiryanto, yang turut hadir dalam kegiatan tersebut, dan menyambut baik keterlibatan mahasiswa dan berharap program ini dapat menjadi sarana pembelajaran sekaligus kontribusi nyata bagi pembangunan daerah.

"Kami harap para mahasiswa ini juga bisa turut membantu Pemerintah Kabupaten Kubu Raya untuk melaksanakan program peningkatan literasi digital," katanya.

KKM FISIP Untan akan berlangsung selama satu bulan enam hari, mulai 14 Juli hingga 20 Agustus 2025. Kegiatan ini dilaksanakan di tiga kecamatan dan 11 desa di Kubu Raya.

Pewarta : Rendra Oxtora/ANTARA

BP3KP Kalimantan I ajak Kalbar percepat penanganan kawasan kumuh

BP3KP Kalimantan I ajak Kalbar percepat penanganan kawasan kumuh
BP3KP Kalimantan I ajak Kalbar percepat penanganan kawasan kumuh. (ANTARA)
Pontianak - Kepala Balai Pelaksana Penyediaan Perumahan dan Kawasan Permukiman (BP3KP) Kalimantan I, Arifay Saini, mengajak Pemerintah Provinsi Kalimantan Barat memperkuat sinergi dalam percepatan penanganan kawasan kumuh dan penyediaan hunian layak bagi masyarakat.

"Penanganan kawasan kumuh membutuhkan peran aktif dari semua pihak, termasuk pemda, agar langkah-langkah teknis dan kebijakan dapat dilakukan secara terintegrasi," kata Arifay di Pontianak, Selasa.

Ia menekankan pentingnya pemetaan kawasan kumuh dan penguatan koordinasi lintas pemerintah sebagai langkah awal mewujudkan permukiman layak huni.

Ia juga menjelaskan bahwa tanggung jawab penanganan kawasan kumuh kini berada di bawah kewenangan Kementerian Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP), di mana sebelumnya menjadi ranah Direktorat Jenderal Cipta Karya Kementerian PUPR.

Dia turut memaparkan sejumlah kebijakan baru yang telah disepakati bersama antara Menteri PKP, Menteri Pekerjaan Umum, dan Menteri Dalam Negeri. Di antaranya adalah pembebasan Bea Perolehan Hak atas Tanah dan Bangunan (BPHTB) untuk mendukung kemudahan akses terhadap hunian, serta percepatan proses penerbitan Persetujuan Bangunan Gedung (PBG) yang semula memakan waktu 45 hari menjadi maksimal 10 hari.

Lebih lanjut, Arifay menyampaikan permohonan dukungan Pemprov Kalbar terhadap program nasional pembangunan tiga juta rumah yang menjadi salah satu prioritas utama pemerintahan Presiden Prabowo Subianto.

"Kami mohon dukungan dari Pemprov Kalbar agar bersama-sama menyukseskan program tiga juta rumah. Ini adalah program strategis yang membutuhkan sinergi semua pihak, agar manfaatnya bisa dirasakan langsung oleh masyarakat," katanya.

Pihaknya akan meningkatkan koordinasi antara BP3KP Kalimantan I dengan Pemerintah Provinsi Kalbar, demi memastikan seluruh program berjalan tepat sasaran dan berdampak langsung terhadap peningkatan kualitas hidup masyarakat.

Pewarta : Rendra Oxtora/ANTARA

Polda Kalbar tindak tegas kendaraan bodong dan tidak patuh pajak

Polda Kalbar tindak tegas kendaraan bodong dan tidak patuh pajak
Polda Kalbar tindak tegas kendaraan bodong dan tidak patuh pajak. (ANTARA)
Pontianak - Kepolisian Daerah Kalimantan Barat (Polda Kalbar) menegaskan komitmennya menindak tegas kendaraan bodong dan pemilik kendaraan yang tidak patuh pajak selama pelaksanaan Operasi Patuh Kapuas 2025.

"Operasi ini merupakan langkah strategis untuk mengedukasi masyarakat mengenai pentingnya keselamatan berlalu lintas, termasuk kewajiban menggunakan kendaraan yang laik jalan, membayar pajak kendaraan, dan melengkapi dokumen kendaraan," kata Kapolda Kalbar, Irjen Pol. Pipit Rismanto di Pontianak, Selasa.

Ia menegaskan bahwa kendaraan tanpa dokumen sah alias bodong akan langsung diproses secara hukum.

"Jika ditemukan kendaraan bodong atau melanggar pidana, maka akan kami limpahkan ke fungsi reserse untuk ditindaklanjuti sesuai ketentuan hukum yang berlaku. Penegakan ini berlaku untuk semua, termasuk anggota Polri dan keluarganya," tuturnya.

Dalam pelaksanaan operasi yang berlangsung selama 14 hari, Polda Kalbar menekankan pendekatan yang humanis dan edukatif. Masyarakat yang terjaring karena pajak kendaraan mati atau dokumen berkendara tidak lengkap akan langsung difasilitasi di lokasi razia untuk menyelesaikan administrasinya.

"Polda menggandeng Bapenda, Jasa Raharja, dan instansi terkait untuk memberikan pelayanan langsung di lapangan. Kita permudah perpanjangan SIM, pembayaran pajak kendaraan, hingga penyelesaian dokumen lainnya di tempat," kata Pipit.

Selain penegakan hukum terhadap pelanggaran administratif, operasi ini juga menyasar lokasi-lokasi rawan kecelakaan lalu lintas, termasuk wilayah blank spot dan area yang kerap dijadikan ajang balap liar.

"Kita sudah petakan titik-titik rawan dan waktu-waktu tertentu yang menjadi perhatian khusus, seperti malam hari dan akhir pekan. Kehadiran polisi di lokasi-lokasi ini sangat penting untuk mencegah kecelakaan," katanya.

Polda Kalbar berharap masyarakat dapat mendukung pelaksanaan Operasi Patuh Kapuas 2025 dengan mematuhi aturan, melengkapi surat-surat kendaraan, serta menghindari pelanggaran yang membahayakan diri sendiri dan pengguna jalan lain.

"Operasi ini menjadi momentum penting untuk membangun budaya tertib berlalu lintas yang beradab dan berkelanjutan di Kalimantan Barat," kata Pipit.

Pewarta : Rendra Oxtora/ANTARA

Bupati Kubu Raya terapkan protap baru untuk perjalanan dinas

Bupati Kubu Raya terapkan protap baru untuk perjalanan dinas
Bupati Kubu Raya terapkan protap baru untuk perjalanan dinas. (ANTARA)
Pontianak - Bupati Kubu Raya Sujiwo menetapkan prosedur tetap (protap) baru dalam pelaksanaan perjalanan dinas, guna memastikan setiap kunjungan kerja menghasilkan output yang konkret dan terukur.

"Kebijakan ini saya diambil setelah melakukan kunjungan kerja ke sejumlah kementerian dan lembaga di Jakarta belum lama ini," kata Sujiwo di Sungai Raya, Selasa.

Sujiwo menegaskan bahwa perjalanan dinas harus memberikan manfaat nyata bagi percepatan pembangunan daerah.

"Saya sampaikan kepada jajaran, ketika kita ke mana pun pergi dalam perjalanan dinas, harus ada hasilnya, jangan sampai hanya jalan-jalan. Ini adalah bagian dari ikhtiar kita menjemput dukungan pusat untuk percepatan pembangunan di Kubu Raya," tuturnya.

Melalui protap baru tersebut, seluruh perangkat daerah diwajibkan menggelar rapat lintas sektor segera setelah menyelesaikan kunjungan kerja. Dalam forum tersebut, setiap dinas diminta memaparkan hasil kunjungan untuk kemudian disusun menjadi langkah tindak lanjut yang jelas, termasuk pembagian tugas dan penanggung jawab komunikasi antarinstansi.

Sujiwo menekankan pentingnya respons cepat terhadap sinyal positif dari kementerian. Menurutnya, peluang harus segera disambut agar tidak terlewat.

"Ketika mereka sudah kasih lampu hijau, kita harus segera sambut. Jika kita tidak jemput bola, peluang yang sudah di depan mata bisa hilang," katanya.

Dia juga menegaskan bahwa prinsip serupa akan diterapkan dalam kegiatan penjaringan aspirasi masyarakat. Ia tidak ingin pemerintahannya memberikan janji kosong kepada warga.

"Jangan hanya turun ke lapangan sambil mencatat, tapi tidak ada tindak lanjut. Itu namanya ‘nge-prank’ masyarakat, dan itu tidak boleh terjadi," tegasnya.

Langkah ini dinilai sebagai bentuk komitmen Pemerintah Kabupaten Kubu Raya dalam membangun tata kelola pemerintahan yang akuntabel, responsif, dan berorientasi hasil.

Pewarta : Rendra Oxtora/ANTARA

James Webb Rayakan 3 Tahun Penjelajahan Luar Angkasa dengan Foto Spektakuler Nebula “Kaki Kucing”

James Webb Rayakan 3 Tahun Penjelajahan Luar Angkasa dengan Foto Spektakuler Nebula “Kaki Kucing”
James Webb Rayakan 3 Tahun Penjelajahan Luar Angkasa dengan Foto Spektakuler Nebula “Kaki Kucing”

JAKARTA - Sudah tiga tahun sejak teleskop luar angkasa James Webb Space Telescope (JWST) mengudara dan menjelajahi jagat raya. Untuk merayakan ulang tahunnya yang ketiga, JWST mempersembahkan hadiah visual yang luar biasa: foto detail Nebula “Kaki Kucing” alias NGC 6334, sebuah wilayah pembentukan bintang masif di konstelasi Scorpio.

Nebula ini terletak sekitar 4.000 tahun cahaya dari Bumi dan memiliki ukuran yang sangat besar mencapai 80 sampai 90 tahun cahaya, bahkan terlihat sedikit lebih besar dari Bulan Purnama jika diamati dari Bumi! Disebut "Kaki Kucing" karena bentuknya yang menyerupai tapak kaki kucing lengkap dengan bantalan-bantalannya yang bulat dan empuk.

Keajaiban Foto Infrared ala James Webb

Salah satu kelebihan utama JWST adalah kemampuannya untuk mengamati alam semesta dalam spektrum inframerah. Dengan fitur ini, ia mampu ‘menembus’ awan gas dan debu yang biasanya menyembunyikan detail-detail penting dari pandangan teleskop biasa. Hanya JWST yang mampu memperlihatkan dengan jelas bagaimana bintang-bintang besar di dalam nebula ini menciptakan rongga-rongga di dalam gas dan debu, seakan-akan mereka sedang “membersihkan” ruang di sekitarnya dengan pancaran cahayanya yang luar biasa kuat.

Detail Menarik dari Potret “Kaki Kucing”

James Webb Rayakan 3 Tahun Penjelajahan Luar Angkasa dengan Foto Spektakuler Nebula “Kaki Kucing”
James Webb Rayakan 3 Tahun Penjelajahan Luar Angkasa dengan Foto Spektakuler Nebula “Kaki Kucing”

Foto ini bukan sekadar indah tapi juga kaya akan informasi ilmiah. Di pojok kanan atas gambar, terlihat sebuah oval berwarna merah-oranye yang menandai munculnya bintang-bintang baru yang sebelumnya tersembunyi. Salah satu di antaranya bahkan menciptakan gelombang kejut akibat semburan gas dan debu berkecepatan tinggi!

Bagian tengah atas dari nebula ini memiliki area yang disebut "Gedung Opera" karena lapisan-lapisan debu oranye-cokelatnya terlihat seperti panggung megah bertingkat. Tepat di bawahnya, tampak satu bintang terang berwarna kuning yang dikelilingi selubung rapat, meski belum cukup kuat untuk mengusir seluruh gas di sekitarnya.

Menariknya, bagian bawah nebula memancarkan cahaya kebiruan yang diduga berasal dari bintang kuning cerah lainnya meskipun cahaya itu bisa saja tersembunyi di balik lapisan debu tebal.

Sementara itu, di pusat nebula terdapat gumpalan merah menyala yang mengindikasikan tempat-tempat aktif di mana bintang baru tengah lahir. Di sudut kiri bawah, kita bisa melihat bintang biru-putih yang begitu kuat hingga berhasil "menyapu bersih" area sekitarnya dari debu. Tapi masih ada filamen tebal yang bertahan dan mungkin suatu saat bisa jadi tempat kelahiran bintang baru lagi.

Sejak pertama kali aktif pada Juli 2022, teleskop James Webb telah menjadi ‘pembuka tabir’ rahasia alam semesta. Mulai dari menemukan galaksi-galaksi tertua, memetakan wilayah kelahiran bintang, hingga menganalisis eksoplanet yang berada di sistem tata surya lain semua berhasil dilakukan oleh teleskop ini.

Bisa dibilang, dalam tiga tahun ini, JWST telah mengubah cara kita melihat dan memahami alam semesta. Dan foto “Kaki Kucing” ini hanyalah salah satu contoh dari betapa luar biasanya teknologi dan sains bisa bekerja sama untuk mengungkap keindahan luar angkasa.

Samsung Umumkan Daftar Fitur Galaxy AI yang Gratis Selamanya, Ini Daftarnya!

Samsung Umumkan Daftar Fitur Galaxy AI yang Gratis Selamanya, Ini Daftarnya!
Samsung Umumkan Daftar Fitur Galaxy AI yang Gratis Selamanya, Ini Daftarnya!

JAKARTA - Samsung makin serius mengembangkan teknologi kecerdasan buatan (AI) di perangkat-perangkatnya. Lewat platform Galaxy AI, berbagai fitur pintar mulai dihadirkan untuk memudahkan pengguna. Tapi belakangan, muncul kabar bahwa beberapa fitur tersebut akan berubah jadi layanan berbayar lewat sistem langganan.

Nah, supaya pengguna nggak bingung atau kaget, Samsung akhirnya buka suara dan mengumumkan daftar fitur Galaxy AI yang dijamin akan selalu gratis. Ini bisa dibilang semacam "janji resmi" Samsung bahwa beberapa layanan berbasis AI tidak akan dikenakan biaya selamanya. Tapi dari sini juga bisa disimpulkan kalau fitur lainnya mungkin saja akan berbayar di masa depan.

Fitur Galaxy AI yang Dijamin Gratis Selamanya

Berikut ini daftar lengkap fitur AI Samsung yang bisa kamu nikmati tanpa perlu bayar sepeser pun:

  • Live Translate
    Fitur ini memungkinkan kamu melakukan terjemahan suara secara real-time saat menelepon. Cocok banget buat kamu yang sering komunikasi lintas negara.

  • Note Assist
    Cocok buat kamu yang suka bikin catatan. Fitur ini membantu merapikan, menyusun, bahkan meringkas catatanmu secara otomatis.

  • Zoom Nightography
    Punya hobi fotografi malam hari? Fitur ini bikin hasil jepretan kamu tetap jernih dan terang walau minim cahaya, bahkan saat pakai zoom.

  • Writing Assist
    Penulisan jadi makin rapi dan profesional. Cocok buat kamu yang sering bikin email, caption, atau dokumen penting.

  • Drawing Assist
    Bagi yang suka menggambar, fitur ini bisa bantu menyempurnakan sketsa dan gambar kamu secara otomatis.

  • Now Brief
    Ini semacam asisten pribadi. Fitur ini akan menampilkan rangkuman harian seperti cuaca, pengingat, kabar terbaru, hingga informasi kesehatan langsung di layar kunci atau widget.

  • Audio Eraser
    Dengan fitur ini, suara bising di latar belakang saat kamu merekam suara atau video bisa dihapus otomatis. Hasil rekaman jadi lebih bersih dan jernih!

Fitur AI Lain yang Mungkin Akan Berbayar

Menariknya, beberapa fitur populer ternyata tidak masuk dalam daftar gratis selamanya. Misalnya:

  • Photo Editor berbasis AI
    Fitur edit foto pintar ini justru absen dari daftar. Padahal banyak yang suka karena bisa merapikan dan memperbaiki foto dengan mudah.

  • Browsing Assist
    Fitur yang membantu kamu membaca dan memahami isi situs lebih cepat juga belum dijamin gratis.

  • Transcript Assist
    Ini fitur yang bisa bantu mengubah rekaman suara jadi teks secara otomatis. Sangat berguna, tapi belum masuk dalam fitur gratis.

Selain Galaxy AI, Samsung juga sempat menyebut soal Samsung Health Subscription, alias layanan langganan untuk aplikasi kesehatan mereka. Nantinya, pengguna bisa mendapat fitur ekstra seperti pelacakan kesehatan yang lebih detail. Nggak menutup kemungkinan, beberapa teknologi AI juga bakal dimasukkan ke dalam paket berbayar ini.

YouTube Resmi Hapus Fitur “Trending”, Diganti Chart Berdasarkan Kategori Konten

YouTube Resmi Hapus Fitur “Trending”, Diganti Chart Berdasarkan Kategori Konten
YouTube Resmi Hapus Fitur “Trending”, Diganti Chart Berdasarkan Kategori Konten.

JAKARTA - Kalau kamu sering buka YouTube buat lihat video yang lagi viral, siap-siap nih: fitur “Trending” atau “Sedang Tren” yang biasanya muncul di halaman utama YouTube bakal segera dihapus! YouTube mengumumkan bahwa mereka akan menghilangkan fitur tersebut dalam beberapa minggu ke depan, dan menggantinya dengan sistem chart atau tangga lagu/video yang lebih spesifik dan relevan dengan minat pengguna.

Kenapa Fitur Trending Dihapus?

Waktu fitur “Trending” pertama kali diluncurkan pada tahun 2015, situasinya masih sederhana. Video viral bisa langsung dikumpulkan dalam satu daftar dan semua orang bisa dengan cepat tahu apa yang lagi ramai dibicarakan.

Tapi sekarang, cara orang menemukan video viral sudah jauh berubah. Banyak dari kita tahu video trending bukan dari YouTube langsung, tapi lewat:

  • Shorts (versi YouTube dari TikTok)

  • Rekomendasi pencarian

  • Media sosial lain seperti TikTok dan Instagram

Faktanya, YouTube sendiri menyebut bahwa sejak 5 tahun terakhir, fitur Trending jadi makin jarang dikunjungi karena munculnya platform lain yang lebih cepat menyebarkan tren.

Diganti dengan Chart Berdasarkan Kategori

Sebagai gantinya, YouTube sekarang fokus pada YouTube Charts—daftar konten paling populer berdasarkan kategori. Misalnya:

  • Video musik teratas

  • Podcast yang sedang ramai

  • Trailer film paling banyak ditonton

  • Dan kategori lainnya yang akan terus berkembang

Dengan sistem ini, kamu bisa lebih mudah menemukan konten yang kamu suka—bukan cuma yang viral secara umum, tapi juga yang relevan dengan minatmu.

YouTube Dukung Kreator Lewat Fitur “Hype”

Selain mengganti Trending dengan Charts, YouTube juga sedang menguji fitur baru bernama “Hype”. Fitur ini memungkinkan penonton untuk mendukung video dari kreator yang mereka sukai, agar video tersebut bisa menjangkau lebih banyak audiens.

Bayangkan semacam tombol “promosiin dong!” yang bisa bikin video menarik naik ke permukaan dan dilihat lebih banyak orang.

Fitur Hype ini sudah diuji coba sejak tahun lalu, dan YouTube berencana untuk mengembangkannya lebih lanjut agar para kreator baru punya peluang yang sama untuk viral dan sukses di platform ini.

Buat kamu yang suka nonton YouTube:

  • Lebih gampang cari konten populer sesuai minat.

  • Nggak cuma ikut tren umum, tapi bisa lihat tren spesifik yang kamu peduliin.

Buat kamu yang kreator konten:

  • Peluang lebih besar untuk masuk chart berdasarkan niche.

  • Fitur Hype bisa bantu kamu bangun audiens lebih cepat.