Pemerintah Kecamatan Sekadau Hilir Monev Pembangunan di Desa Sungai Ringin | Borneotribun.com -->

Senin, 31 Mei 2021

Pemerintah Kecamatan Sekadau Hilir Monev Pembangunan di Desa Sungai Ringin

Pemerintah Kecamatan Sekadau Hilir Monev Pembangunan di Desa Sungai Ringin
Pemerintah Kecamatan Sekadau Hilir Monev Pembangunan di Desa Sungai Ringin.

BORNEOTRIBUN SEKADAU - Pemerintah Kecamatan Sekadau Hilir melakukan Monitoring dan Evaluasi (Monev) terhadap sejumlah pembangunan di Desa Sungai Ringin, Kecamatan Sekadau Hilir, Kabupaten Sekadau, Kalbar, Senin (31/5).

Salahsatu Peninjauan pembangunan jembatan RT.04 / RW. 09 Longkam yang telah selesai dikerjakan oleh Pemerintah Desa Sungai Ringin.

Pemerintah Kecamatan Sekadau Hilir Monev Pembangunan di Desa Sungai Ringin.

Jembatan tersebut menggunakan Anggaran Dana Desa (DD) tahap pertama Tahun anggaran 2021 yang menjadi sasaran Tim Monev.

Kepala Desa Sungai Ringin, Abdul Hamid mengatakan monev ini sebagai bentuk transparansi kepada masyarakat dalam pengelolaan anggaran Dana Desa (DD).

"Bersama Bhabinkamtibmas, Babinsa, Camat Sekadau Hilir, BPD, Perwakilan Dusun Kapuas meninjau pekerjaan yang telah selesai dikerjakan," kata Kades.

Sementara, Ketua BPD Sungai Ringin, M.Yusuf menuturkan, dengan adanya infrastruktur pembangunan yang dilaksanakan oleh Pemerintah Desa diharapkan dapat bermanfaat bagi masyarakat dan pembangunan dapat dinikmati oleh masyarakat Desa Sungai Ringin.

"Jadi maksud dan tujuan kita dengan adanya pembangunan ini, juga dapat meningkatkan ekonomi masyarakat secara langsung,” ujarnya.

Camat Sekadau Hilir, H. Syafi'i Yanto, SE.M.Si

Dilain tempat, Camat Sekadau Hilir, H. Syafi'i Yanto, SE.M.Si menjelaskan, bahwa Desa Sungai Ringin salahsatu Desa di Kabupaten yang akan menjadi desa mandiri.

Selain itu, kata Camat, tujuan yang dilaksanakannya monev ini untuk meninjau atau kroscek pembangunan di Desa Sungai Ringin yang bersumber dari anggaran dana desa (DD).

"Alhamdulillah, kita turun bersama-sama Bhabinkamtibmas, Babinsa, pendamping desa dan beberapa staf kecamatan juga meninjau langsung ke lapangan. Ternyata pembangunan yang telah selesai dikerjakan sesuai dengan RAB," ungkap Camat.

Harapan kedepannya, kata Camat, mudah-mudahan Desa Sungai Ringin menjadi desa mandiri dan lebih baik lagi untuk membangun Desa Sungai Ringin.

Turut hadir Camat Sekadau Hilir, dan staf nya, Babinsa, Babinkamtibmas, perangkat Desa Sungai Ringin, pendamping desa dan awak media.

Reporter: Mus
Editor: Yakop

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar