Rizma Aminin Lakukan Monev Persiapan Kegiatan Gerakan BISA di Dusun Peruntan Sanggau | Borneotribun.com -->

Minggu, 11 Oktober 2020

Rizma Aminin Lakukan Monev Persiapan Kegiatan Gerakan BISA di Dusun Peruntan Sanggau

Plt. Kadis Porapar, Rizma Aminin
Plt. Kadis Porapar, Rizma Aminin, S.IP, M.Si. (Foto: TB/LB)


BorneoTribun | Sanggau, Kalbar - Plt. Kadis Porapar, Rizma Aminin, S.IP, M.Si  dan tim melakukan MONEV (Monitoring dan Evaluasi ) dalam rangka persiapan kegiatan Gerakan BISA (Bersih, Sehat, Indah dan Aman) dari Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif di Destinasi wisata air Panas Sipatn Lotup Dusun Peruntan, Desa Sape, Kecamatan Jangkang, Kabupaten Sanggau, KalBar, (10/10/2020).


Ikut serta dalam rombongan  Kabid Pariwisata, Deny Reynaldi, ST, M.Eng, Kasi Pemasaran Pariwisata, Asmadi, ST dan Ketua GenPi Sanggau, Ahmad Rizaldi.


Monevdilakukan guna memastikan lokasi kegiatan yang digunakan dalam kondisi baik dan terakomodir serta dengan menerapkan protokol kesehatan.


Monitoring dan Evaluasi juga dilakukan guna mendapatkan Informasi yang jelas mengenai Kondisi dari Destinasi Wisata Sipant Lotup yang sempat beberapa kali terkena banjir akibat curah hujan yang cukup deras di daerah tersebut. 


Selain itu, untuk mengecek kesiapan sarana dan prasarana yang ada untuk mendukung suksesnya acara yang akan dilaksanakan Kemenparkeraf dilokasi tersebut, serta pengarahan kepada para petugas dilokasi agar aktif mendukung Pencegahan dan Penanggulangan Covid-19 dengan selalu mematuhi protokol kesehatan dalam melaksanakan tugas sehari hari.(YK/LB)

*BACA BERITA TERKINI LAINNYA DI GOOGLE NEWS

  

Bagikan artikel ini

Tambahkan Komentar Anda
Komentar